Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sido Muncul Beri Bantuan Terpal dan Tenda untuk Korban Gempa Cianjur

Sido Muncul Beri Bantuan Terpal dan Tenda untuk Korban Gempa Cianjur Sido Muncul Beri Bantuan Terpal dan Tenda kepada Korban Gempa Cianjur. ©2022 Merdeka.com/Muhammad Genantan Saputra

Merdeka.com - PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul TBK menyalurkan bantuan untuk korban gempa di Kabupaten Cianjur senilai Rp300 juta. Bantuan diserahkan melalui platform crowdfunding Benihbaik.com untuk diteruskan kepada para korban.

Bantuan yang diberikan berupa logistik dan produk berupa 500 terpal dengan ukuran 4x5m dan 35 tenda ukuran 8 orang. Selain itu, produk kesehatan, seperti Tolak Angin Cair, Tolak Angin Anak, dan Tolak Angin Flu kepada para pengungsi.

"Kami berterima kasih kepada Benihbaik.com yang telah menjembatani penyaluran bantuan ini. Semoga keadaan masyarakat terdampak gempa di Cianjur bisa segera membaik," ujar Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat di Kantor Sido Muncul, Jakarta, Senin (5/12).

Bantuan senilai Rp300 juta diserahkan Irwan Hidayat kepada pendiri Benihbaik.com yang juga merupakan bintang iklan Sido Muncul, Andy F Noya.

Irwan melanjutkan, sebelumnya Sido Muncul juga telah menyerahkan bantuan berupa suplemen kesehatan Sido Muncul dan sembako dengan total nilai mencapai Rp657juta melalui berbagai pihak, yang dilakukan secara bertahap.

"Berupa produk-produk Sido Muncul agar lebih mudah dalam pendistribusiannya," kata Irwan.

Pada kesempatan yang sama, Irwan turut mengumumkan pencapaian terbaru dari Sido Muncul yang mendapatkan Indonesia’s SDGs Action Award 2022 dari BAPPENAS. Indonesian SDGs Action Award 2022 merupakan ajang penghargaan bagi pihak-pihak yang berkontribusi memberi dampak nyata kepada masyarakat yang sejalan dengan 17 tujuan SDG.

Tak hanya dilakukan negara maju, hampir seluruh negara di dunia berupaya mewujudkan 17 tujuan SDGs untuk lingkungan dan pemberdayaan yang lebih baik.

"Penghargaan ini melengkapi keberhasilan kami dalam berbisnis, artinya tahun 1999 tahun 2000-an kami mencanangkan sebagai perusahaan yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan 22 tahun kemudian ya membuahkan hasil ini, visi-misi yang menuntun kami untuk mendapatkan ini," ucapnya.

Menurutnya, Sido Muncul membuktikan dampak nyata di masyarakat dengan mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan. Sido Muncul bersaing dengan 252 perusahaan dan lolos di 5 besar. Selain Sido Muncul, ada PT Bank Central Asia Tbk, PT Telkom Indonesia Tbk, Danone Group dan Chandra Asri Petrochemical. Setelah melalui proses panjang, Sido Muncul dianugerahkan pemenang pertama pada kategori Pelaku Usaha Besar, disusul BCA dan Telkom.

"Kami akan terus aktif memberikan dampak nyata bagi masyarakat dalam program-program community develompent. Di hilir, Sido Muncul sudah berpartisipasi terhadap 150 distributor di seluruh Indonesia dan membina berbagai usaha kecil sejak tahun 1974. Sementara di hulu, sudah ada 130 petani yang dibina langsung oleh Sido Muncul," tutur Irwan.

Selain bantuan untuk korban gempa Cianjur, Sido Muncul juga menyerahkan bantuan pengadaan mikroskop senilai Rp240juta melalui Benihbaik.com. Bantuan ini akan diteruskan kepada Perdami Jawa Barat guna menunjang baksos operasi katarak.

"Hari ini rangkaian dari dukungan Sido Muncul untuk kemanusiaan untuk kegiatan kegiatan yang berkaitan dengan kebutuhan masyarakat, kali ini saya mendapat bantuan sebuah mikroskop untuk operasi katarak di berbagai daerah yang dilakukan oleh dokter dokter dari Cicendo di Bandung," kata pendiri Benihbaik.com Andy F Noya.

"Karena ini rangkaian program yang selama ini selama ini diinisiasi Sido Muncul yaitu operasi katarak, kebetulan saya adalah Ketua Komite Mata Nasional yang juga mendorong agar tingkat kebutaan di Indonesia itu bisa menurun karena saat ini Indonesia dikenal sebagai salah satu negara dengan tingkat kebutaan paling tinggi," kata bintang iklan Sido Muncul itu. (mdk/yan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Peduli Korban Bencana Banjir dan Tanah Longsor di Luwu-Sulsel, Sido Muncul Berikan Bantuan Senilai Rp200 Juta
Peduli Korban Bencana Banjir dan Tanah Longsor di Luwu-Sulsel, Sido Muncul Berikan Bantuan Senilai Rp200 Juta

Dalam penyaluran bantuan ini, Sido Muncul bekerja sama dengan TNI, POLRI, BNPB Provinsi Sulsel.

Baca Selengkapnya
Ciptakan Generasi Sehat dan Cerdas, Sido Muncul Bantu 150 Anak Terdeteksi Stunting di Cimahi
Ciptakan Generasi Sehat dan Cerdas, Sido Muncul Bantu 150 Anak Terdeteksi Stunting di Cimahi

Sido Muncul menyalurkan bantuan untuk 150 anak terindikasi stunting, Senin (10/6/2024).

Baca Selengkapnya
Tanggap Bencana Gempa Garut dan Bandung, BRI Salurkan Bantuan Bagi Korban Terdampak
Tanggap Bencana Gempa Garut dan Bandung, BRI Salurkan Bantuan Bagi Korban Terdampak

BRI Peduli menyalurkan bantuan tanggap bencana bagi warga terdampak. Bantuan diberikan berupa beras, air mineral, makanan bayi, gula, selimut dan lain lain.

Baca Selengkapnya
Garut & Bandung Diguncang Gempa, BRI Tanggap Salurkan Bantuan Bencana
Garut & Bandung Diguncang Gempa, BRI Tanggap Salurkan Bantuan Bencana

Bantuan program Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Peduli ini memberikan sejumlah barang berupa beras, air mineral, makanan bayi, gula, selimut.

Baca Selengkapnya
FOTO: BRI Peduli Salurkan Bantuan Tanggap Bencana Banjir dan Longsor Padang
FOTO: BRI Peduli Salurkan Bantuan Tanggap Bencana Banjir dan Longsor Padang

Banjir dan longsor melanda sejumlah daerah di Sumatera Barat pada Jumat (14/7).

Baca Selengkapnya
Bantuan Tanggap Bencana, BRI Peduli Bantu Korban Terdampak Erupsi Gunung Ruang
Bantuan Tanggap Bencana, BRI Peduli Bantu Korban Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Bantuan tanggap darurat tersebut disalurkan oleh insan BRILian.

Baca Selengkapnya
BRI Salurkan Sembako Bantu Korban Bencana Gempa Sumedang
BRI Salurkan Sembako Bantu Korban Bencana Gempa Sumedang

Bantuan yang diberikan ini berasal dari BRI Peduli melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

Baca Selengkapnya
BRI Peduli Bergerak Cepat Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Lumajang
BRI Peduli Bergerak Cepat Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Lumajang

BRI berikan bantuan untuk korban banjir Lumajang, Jawa Timur

Baca Selengkapnya
Banjir Demak, BRI Peduli Salurkan Makanan Saji Tiap Hari
Banjir Demak, BRI Peduli Salurkan Makanan Saji Tiap Hari

Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyalurkan bantuan tanggap darurat kepada warga terdampak banjir di Kabupaten Demak.

Baca Selengkapnya
Mengenang Satu Tahun Bencana Gempa Cianjur 'Alhamdulillah' Kondisi  Rumahnya Megah-megah
Mengenang Satu Tahun Bencana Gempa Cianjur 'Alhamdulillah' Kondisi Rumahnya Megah-megah

Usai satu tahun waktu berselang sejak terjadinya gempa Cianjur 2022, kini kondisi rumah-rumah warga cukup mengejutkan. Begini potretnya.

Baca Selengkapnya
Korban Banjir Bandang Grobogan dan Demak Dapat Bantuan dari BUMN Semen, Ini Detail Isinya
Korban Banjir Bandang Grobogan dan Demak Dapat Bantuan dari BUMN Semen, Ini Detail Isinya

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan banjir bandang itu dipicu hujan dengan intensitas tinggi di wilayah hulu.

Baca Selengkapnya
Holding BUMN Kirim 5,5 Ton Paket Sembako untuk Korban Banjir Bandang Luwu, Ini Daerah Sebarannnya
Holding BUMN Kirim 5,5 Ton Paket Sembako untuk Korban Banjir Bandang Luwu, Ini Daerah Sebarannnya

Holding BUMN Kirim 5,5 Ton Paket Sembako untuk Korban Bandang Luwu, Ini Daerah Sebarannnya

Baca Selengkapnya