Sisi Lain Prabowo Subianto yang Mampu 'Komunikasi' dengan Hewan
Merdeka.com - Di luar keseharian sebagai seorang politikus, Ketum Gerindra Prabowo Subianto juga dikenal sosok yang ramah terhadap hewan. Tak jarang, momen-momen tak terduga kerap diperlihatkan oleh Prabowo bersama para hewan peliharaannya.
Hal itu diungkap oleh Sekretaris Pribadinya, Rizky Irmansyah. Sebagai orang yang selalu mengikuti keseharian Prabowo, Rizky sering melihat sisi yang tak pernah terungkap dari mantan Danjen Kopassus itu di hadapan publik.
Rizky bercerita saat berada di rumah Kertanegara, Prabowo langsung disambut oleh kucing peliharaan yang diberinama Bobby.
-
Siapa yang ditegur Prabowo? Presiden Prabowo Subianto menegur Sekretaris Kabinet Mayor (Inf) Teddy Indra Wijaya dalam acara pembukaan Sidang Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Rabu (4/12).
-
Apa yang dilakukan Prabowo saat sapa ketua umum? 'Ini daftar tamunya panjang banget, jadi harus saya sebut satu-persatu. Kalau enggak disebut koalisi tak terbentuk,' kata Prabowo, disambut tawa oleh para tamu yang hadir.
-
Apa yang sedang dilakukan Prabowo saat mendampingi Jokowi rapat? Ini setiap rapat ada rapat internal rapat-rapat terbatas, Pak Prabowo selalu mendampingi pak Presiden,' kata Budi, saat diwawancarai kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (25/3).
-
Bagaimana Prabowo menanggapi? 'Itu hak politik,' kata Prabowo usai menghadiri acara bertajuk 'Trimegah Political and Economic Outlook 2024' di Grand Ballroom, The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu (31/1).
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Siapa yang dipeluk dan dicium oleh Prabowo? Capres Prabowo Subianto menghadiri acara Jaringan Islam Indonesia di Palembang, Selasa (9/1). Usai berpidato, Prabowo menyempatkan diri menggendong dan mencium dua anak kecil.
"Belajar dari pengalaman yang sudah-sudah, bahwa adatnya Bobby sangat unik, jika Pak Prabowo lupa untuk bermain ketika tiba di Kertanegara dan lupa pamit ketika ingin kembali ke Hambalang, pasti keesokan harinya bobby mogok makan dan acuh ketika dipanggil. Hehehe dasar bobby!" tulis Rizky dalam akun Instagramnya, dikutip merdeka.com, Kamis (25/4).
Rizky mengatakan, Prabowo memang penyayang hewan. Bahkan dia melihat, ada keunikan ketika Prabowo sedang bersama para hewan. Malah diibaratkan, Prabowo bisa berkomunikasi dengan hewan-hewan tersebut.
Rizky kembali bercerita, suatu ketika saat sarapan pagi. Salmon yang akan dimakan oleh Prabowo dikerubuti semut. Secara reflek, Rizky mengambil salmon itu dengan niat mengganti dengan salmon yang baru.
"Kemudian Pak Prabowo mencegah, lalu mengambil piring salmon yang dikerubuti oleh semut-semut tadi dan berkata, 'semut, saya mau makan, tolong kamu jangan di sini', lalu piring salmon itu diletakkan persis di meja kecil di sebelah kursi bapak," cerita Rizky.
©2019 Merdeka.com/instagram rizky irmansyahDia pun tak menyangka kejadian setelah itu. Seperti hewan yang paham dengan apa yang disampaikan oleh Prabowo. Semut itu lantas pergi dari piring yang hendak dimakan oleh Prabowo.
"Kurang dari 1 menit, salmon itu bersih tanpa ada seekor semut pun yang mengkerubuti salmon tersebut, setelah bersih dari semut Pak Prabowo kemudian memakan salmon tadi," tutur dia.
Bukan hanya itu saja, Rizky juga bercerita ketika dirinya sedang berbincang dengan Prabowo di suatu ruangan di Hambalang. Prabowo bicara dengan seekor nyamuk yang terbang hilir mudik di ruang kerjanya.
Kata Rizky, suatu ketika dia dan Prabowo sedang diskusi di kantor di Hambalang. Mungkin karna pada saat itu musim hujan, jadi ada beberapa nyamuk yang masuk ke office Prabowo. Lalu, salah dua dari nyamuk itu hinggap di tangan Prabowo.
"Pak Prabowo bilang 'nyamuk, saya sedang rapat, kamu jangan di sini, nanti kamu bisa ditepuk sama Rizki'. Sama seperti si semut tadi, tidak butuh waktu lama, nyamuk-nyamuk itu langsung pergi," ucap Rizky.
Belum lagi, lanjut Rizky, dengan kuda kesayangan yang setiap pagi selalu memanggil Prabowo untuk meminta apel dan wortel. Nama kudanya 'Principe'. Kuda itu menurut Rizky juga unik. Hanya mau makan kalau disuapi Prabowo.
Rizky mengaku masih segudang pengalaman yang dimilikinya melihat kedekatan Prabowo dengan para hewan. Termasuk baik itu sapi, kambing, burung elang hingga tikus dan kecoa.
"Saya merasakan seperti ada gelombang kebaikan dari dalam diri Pak Prabowo, sehingga hewan-hewan ini merasa aman berada di sekeliling Pak Prabowo," tutup Rizky dalam caption Instagramnya. (mdk/rnd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
"Hati-hati tentang lompat-melompat. Belum tentu lompat-lompat itu akan bermanfaat, rakyat akan menilai," kata Prabowo.
Baca Selengkapnya"Apalagi ada fenomena gemoy itu loh, ada emak-emak yang cubit pipi saya, sakit lagi!" kata Prabowo.
Baca SelengkapnyaDalam debat tersebut, Prabowo tampak diserang dua lawannya
Baca SelengkapnyaGibran Rakabuming Raka menyambangi kediaman capres pasangannya Prabowo Subianto di Kertanegara.
Baca SelengkapnyaBelum lama ini Prabowo Subianto berkunjung ke kediaman Susi Pudjiastuti di Pangandaran.
Baca SelengkapnyaPrabowo sempat melakukan gimik berbicara seperti profesor.
Baca SelengkapnyaSempat dikira tak mendapatkan respon, nyatanya momen si bocil dengan sang mantan Danjen Kopassus berujung manis.
Baca SelengkapnyaBacapres sekaligus Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto usil, mengajak bercanda awak media
Baca SelengkapnyaMayor Teddy Indra Wijaya terlihat sibuk mempersiapkan sidang kabinet perdana Presiden Prabowo Subianto
Baca SelengkapnyaMantan Sekretaris Kabinet Pramono Anung menjadi salah satu yang dipanggil Presiden terpilih, Prabowo Subianto ke Kertanegara, Selasa (15/10).
Baca Selengkapnya