Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siswa SD di Makassar Mulai Disuntik Vaksin, Target 132 Ribu Orang

Siswa SD di Makassar Mulai Disuntik Vaksin, Target 132 Ribu Orang Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto saat meninjau vaksinasi anak. ©2022 Merdeka.com/Istimewa

Merdeka.com - Vaksinasi anak usia 6-11 tahun sudah dilakukan di Kota Makassar sejak kemarin. Dinas Pendidikan setempat menargetkan 2 ribu siswa Sekolah Dasar (SD) disuntik vaksin Covid-19 dalam dua hari ini.

Kepala Disdik Makassar Muhyiddin Mustari mengatakan, vaksinasi pertama kali dilakukan di SD Mangkura Makassar pada Kamis (20/1). Total terdapat 132 ribu siswa SD yang ditargetkan mendapatkan suntikan vaksin Sinovac.

"Takaran berbeda dengan dewasa, di mana jumlahnya lebih sedikit. Kita akan lakukan secara bertahap di seluruh sekolah," kata Muhyiddin kepada wartawan, Jumat (21/1).

Mantan Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Makassar ini menyebut vaksinasi anak belum menemui kendala ataupun penolakan. Bahkan, kata dia, orang tua siswa turut mendukung dan juga mendampingi anaknya saat vaksinasi.

"Kita sudah sosialisasikan kepada sekolah dan orang tua. Alhamdulillah, responsnya positif," ungkapnya.

Demi Kelancaran PTM

Sementara Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto berharap vaksinasi anak dapat membantu menjaga imunitas tubuh sehingga tidak mudah terpapar virus.

"Saya berharap ada kerja sama pihak orang tua dalam menyukseskan vaksinasi anak ini untuk menjaga dan menyelamatkan generasi penerus bangsa," tuturnya.

Dengan adanya vaksinasi anak di sekolah-sekolah, Wali Kota Makassar ini mengatakan akan sangat membantu proses pembelajaran tatap muka yang sekarang sudah mulai berjalan.

"PTM akan lancar jika seluruh siswa telah vaksin. Anak sudah punya kekebalan tubuh," ucapnya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Kemenkes Gelar Pekan Imunisasi Nasional Polio Tahap Dua, Sasar 16 Juta Anak
FOTO: Kemenkes Gelar Pekan Imunisasi Nasional Polio Tahap Dua, Sasar 16 Juta Anak

Kegiatan ini dilakukan secara massal dan serentak sebagai bentuk penanggulangan kejadian luar biasa atau KLB Polio.

Baca Selengkapnya
Cegah Diare dan Kanker Serviks, Vaksinasi RV dan HPV Dimulai di Tasikmalaya
Cegah Diare dan Kanker Serviks, Vaksinasi RV dan HPV Dimulai di Tasikmalaya

Pemkot Tasikmalaya memulai program vaksinasi rotavirus (RV) dan human papillomavirus (HPV) pada Rabu (9/8).

Baca Selengkapnya
Cegah Kanker Serviks, Vaksinasi HPV pada Siswi Putri di Banyuwangi Capai 83 Persen
Cegah Kanker Serviks, Vaksinasi HPV pada Siswi Putri di Banyuwangi Capai 83 Persen

Vaksin HPV diberikan untuk melindungi diri dari inveksi HPV yang merupakan penyebab kanker serviks.

Baca Selengkapnya
Tarakan Kick Off PIN Polio 2024 Sebagai Upaya Pencegahan
Tarakan Kick Off PIN Polio 2024 Sebagai Upaya Pencegahan

Pemkot Tarakan melaksanakan Kick Off pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2024.

Baca Selengkapnya
Jalin Foundation Raih Dukungan Pendanaan Dana Hibah dari MSD, Ini Programnya
Jalin Foundation Raih Dukungan Pendanaan Dana Hibah dari MSD, Ini Programnya

MSD memperkuat komitmen untuk menghadirkan solusi kesehatan yang inklusif dan berdampak positif bagi masyarakat global, termasuk di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dosis kelima atau booster ketiga.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ragam Ekspresi Murid SD di Depok Disuntik Vaksin Difteri Tetanus
FOTO: Ragam Ekspresi Murid SD di Depok Disuntik Vaksin Difteri Tetanus

Kegiatan imunisasi bagi siswa SD ini ditujukan untuk memperpanjang antibodi atau kekebalan, terutama terhadap penyakit difteri, tetanus, campak, dan rubella.

Baca Selengkapnya
Pekan Imunisasi Nasional Kembali Digelar, Ini Pentingnya Imunisasi Polio bagi Anak
Pekan Imunisasi Nasional Kembali Digelar, Ini Pentingnya Imunisasi Polio bagi Anak

Untuk mencegah terjadinya Kejadian Luar Biasa (KLB), pemerintah terus mendorong program imunisasi polio dengan menggelar PIN.

Baca Selengkapnya
Kasus Polio dan TBC Naik, Jokowi Minta Kemenkes Gencarkan Vaksin
Kasus Polio dan TBC Naik, Jokowi Minta Kemenkes Gencarkan Vaksin

Jokowi mengingatkan agar anak-anak harus mendapatkan vaksin polio sebanyak empat kali.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Mulai Vaksinasi Cacar Monyet pada Laki-Laki Pelaku Seks Berisiko
Kemenkes Mulai Vaksinasi Cacar Monyet pada Laki-Laki Pelaku Seks Berisiko

Penerima vaksin ini adalah laki-laki yang dalam dua minggu terakhir melakukan hubungan seksual berisiko dengan atau tanpa status ODHIV.

Baca Selengkapnya
Warga Jakarta Bisa Dapatkan Vaksin PCV Gratis untuk Anaknya di Sejumlah Lokasi Ini
Warga Jakarta Bisa Dapatkan Vaksin PCV Gratis untuk Anaknya di Sejumlah Lokasi Ini

Cakupan imunisasi PCV pada bayi tahun 2023, yakni sebanyak 139.887 atau 84,48 persen.

Baca Selengkapnya
Cegah DBD, Kemenkes Introduksi Vaksin Dengue Tahun Depan
Cegah DBD, Kemenkes Introduksi Vaksin Dengue Tahun Depan

Introduksi vaksin dengue bertujuan mencegah penyebaran demam berdarah.

Baca Selengkapnya