Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siswa SMAN 3 Palopo jadi Korban Bullying dan Penyekapan hingga Depresi

Siswa SMAN 3 Palopo jadi Korban Bullying dan Penyekapan hingga Depresi Ilustrasi bullying. ©2014 Merdeka.com/Shutterstock/Filipe Matos Frazao

Merdeka.com - Kepolisian Resor Palopo menyelidiki laporan tentang adanya pelajar Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Palopo menjadi korban perundungan (bullying) dan penyekapan. Polisi kini memburu pelaku yang diperkirakan lebih dari dua orang.

Kepala Polres Palopo, Ajun Komisaris Besar Polisi Yusuf Usman mengatakan pihaknya telah menerima laporan dari orang tua korban tentang dugaan perundungan dan penyekapan. Yusuf mengaku kini pihaknya sedang melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap terduga pelaku.

"Sementara proses penyelidikan dan pengejaran diduga pelaku," ujarnya melalui pesan WhatsApp, Jumat (11/2).

Orang lain juga bertanya?

Ia mengungkapkan terduga pelaku perundungan dan penyekapan terhadap korban lebih dari dua orang. Meski demikian, Yusuf enggan membeberkan kronologi kejadian perundungan dan penyekapan di SMAN 3 Palopo.

"Terduga pelaku lebih dari 2 dan sementara masih lidik (penyelidikan). Nanti kita informasikan lagi kalau sudah ada perkembangannya," ucapnya.

Sementara itu orang tua korban, BM (49) mengatakan anaknya kini mengalami luka memar setelah menjadi korban perundungan dan penyekapan. Ia menduga pelaku perundungan dan penyekapan dilakukan oleh teman anaknya.

"Ada luka memar dan kondisi anak saya depresi usai kejadian itu," ungkapnya.

Ia menjelaskan kejadian anaknya disekap di sekolah pada Senin sore (7/2). Saat itu anaknya dipanggil oleh terduga pelaku untuk masuk di kelas.

"Saat itu anak saya disekap dan dianiaya," bebernya.

BM menambahkan usai kejadian tersebut, pihaknya langsung melapor ke polisi. Ia berharap kepolisian bisa mengungkap kasus tersebut.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Trauma, Siswa SD di Jombang Korban Dugaan Bullying Tak Mau Sekolah
Trauma, Siswa SD di Jombang Korban Dugaan Bullying Tak Mau Sekolah

Sejak kasus pelemparan kayu yang mengakibatkan kepala bocor, korban menyatakan tidak mau sekolah di tempatnya bersekolah dulu.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terbaru Korban Penganiayaan Siswa SMP di Cilacap, Terbaring Lemah Dijenguk Polisi
Kondisi Terbaru Korban Penganiayaan Siswa SMP di Cilacap, Terbaring Lemah Dijenguk Polisi

Aksi perundungan dialami oleh Siswa SMP Negeri 2 Cimanggu di Cilacap oleh temannya sendiri. Korban mengalami luka akibat penganiayaan yang dilakukan temannya.

Baca Selengkapnya
Ironis Siswi SMP di Muba Dibully 5 Teman Sekelas, Korban Dipaksa Sujud dan Cium Kaki Pelaku
Ironis Siswi SMP di Muba Dibully 5 Teman Sekelas, Korban Dipaksa Sujud dan Cium Kaki Pelaku

Korban juga dipaksa sujud dan mencium kaki pelaku. Kepalanya didorong ke bawah oleh salah satu pelaku, sementara pelaku lain tertawa

Baca Selengkapnya
VIDEO: Korban Bully Bongkar Kelakuan Ketua Geng SMA Binus, Tantang Sekolah Buka CCTV Kantin
VIDEO: Korban Bully Bongkar Kelakuan Ketua Geng SMA Binus, Tantang Sekolah Buka CCTV Kantin

RE mengaku masih menjadi anak baru di sekolah tersebut sehingga belum mengenal siswa lain

Baca Selengkapnya
Siswi SD Korban Bullying Anak SMP Alami Trauma, Begini Kondisinya
Siswi SD Korban Bullying Anak SMP Alami Trauma, Begini Kondisinya

Korban adalah anak yatim. Dia tinggal bersama neneknya di RT 06 RW 07 Pitara, Pancoran Mas, Depok

Baca Selengkapnya
Mengalami Perundungan Selama 3 Tahun Sekolah, Siswi SMK Depresi hingga Meninggal Dunia
Mengalami Perundungan Selama 3 Tahun Sekolah, Siswi SMK Depresi hingga Meninggal Dunia

Sebelum meninggal dunia, anaknya sempat merasa bahagia setelah kelulusan.

Baca Selengkapnya
Motif Perundungan Siswa SMP 2 Cimanggu Cilacap Gara-Gara Geng Sekolah
Motif Perundungan Siswa SMP 2 Cimanggu Cilacap Gara-Gara Geng Sekolah

Selain mengaku anggota Basis, korban disebut sempat menantang kelompok lain di luar sekolah.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Pengakuan Korban Video Syur Guru dan Siswi di Gorontalo
CEK FAKTA: Hoaks Pengakuan Korban Video Syur Guru dan Siswi di Gorontalo

Akun yang mengunggah pengakuan atau klarifikasi soal kasus video mesum bukan milik korban.

Baca Selengkapnya
Ini Pemicu Bullying Siswi SMP oleh Kakak Kelas di OKU Selatan
Ini Pemicu Bullying Siswi SMP oleh Kakak Kelas di OKU Selatan

Peristiwa itu terjadi di dalam kelas saat jam istirahat

Baca Selengkapnya
Kepala Sekolah Dipolisikan Buntut Dugaan Bully Siswa SD di Jombang
Kepala Sekolah Dipolisikan Buntut Dugaan Bully Siswa SD di Jombang

Dalam perkara ini, keluarga korban tidak melaporkan pelaku karena sudah berdamai.

Baca Selengkapnya
Viral Siswa Disabilitas dan Yatim di SMPN 4 Makassar Dibully Hingga Tak Mau Sekolah Lagi, Ini Penjelasan Kadisdik
Viral Siswa Disabilitas dan Yatim di SMPN 4 Makassar Dibully Hingga Tak Mau Sekolah Lagi, Ini Penjelasan Kadisdik

Korban mengalami perundungan sejak pertama kali masuk SMPN 4 Makassar.

Baca Selengkapnya
Saat Dalih SMP Negeri di Banyuasin Terbongkar, Sebut Viral Perundungan Siswi Cuma Akting Mata Pelajaran
Saat Dalih SMP Negeri di Banyuasin Terbongkar, Sebut Viral Perundungan Siswi Cuma Akting Mata Pelajaran

Video aksi bullying ini sempat viral di media sosial.

Baca Selengkapnya