Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Soal Komjen Budi Gunawan, Jokowi lihat momentum untuk buat keputusan

Soal Komjen Budi Gunawan, Jokowi lihat momentum untuk buat keputusan Presiden Jokowi konpers penangkapan Bambang Widjojanto. ©Setpres RI/Cahyo

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo hingga saat ini masih belum mengambil sikap terkait pencalonan Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri, yang telah ditetapkan KPK menjadi tersangka. Jokowi mengamati momentum yang ada saat ini, dari sisi proses hukum dan proses politik.

"Presiden melihat momentum sebenarnya ini ada proses hukum dan ada proses politik yang harus dipertimbangkan. Kita tunggu saja dalam beberapa hari ke depan," ujar Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (2/2).

Pratikno mengatakan, siang ini Presiden Jokowi juga akan bertemu pimpinan DPR untuk membahas masalah Budi Gunawan.

"Nanti juga menyinggung soal tersebut, jadi kita tunggu saja dengan pimpinan DPR," ujarnya.

Namun, Pratikno belum tahu apakah Presiden akan mengambil sikap setelah pertemuan dengan DPR. Menurutnya, Presiden juga akan berkunjung ke sejumlah negara Asean pada 5-10 Februari.

"Kita tunggu saja dalam beberapa hari ke depan. Seperti yang saya sampaikan nanti presiden akan pergi ke luar negeri tanggal 5 sampai 10 kunjungan bilateral ke negara-negara ASEAN, jadi apakah langkah presiden sebelum pergi atau sepulangnya dari ASEAN itu yang kami tunggu," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto mengatakan Presiden Jokowi belum mengambil sikap atas penundaan praperadilan Komjen Pol Budi Gunawan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Andi tidak tahu apakah dengan ditundanya proses ini bakal mengubah sikap Jokowi dalam penunjukan calon Kapolri terhadap Budi Gunawan.

"Sampai saat ini belum ada perubahan dari presiden. Belum ada arahan baru dari presiden," ujarnya.

Andi mengaku juga belum ada arahan Presiden untuk meminta nama-nama calon Kapolri yang baru dari Kompolnas. "Kalau itu harus dilakukan, presiden menunggu usulan namanya dari Kompolnas sesuai dengan ketentuan yang ada di tubuh kepolisian," ujar Andi. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Respons Ketum ProJo soal Usukan Jokowi Jadi Pimpinan Besar Koalisi Prabowo-Gibran
Respons Ketum ProJo soal Usukan Jokowi Jadi Pimpinan Besar Koalisi Prabowo-Gibran

Usulan tersebut merupakan aspirasi dan pendapat dari sejumlah pihak.

Baca Selengkapnya
Sidang MK, Kubu AMIN Ungkap Aktor-Aktor Bantu Jokowi Langgengkan Kekuasaan
Sidang MK, Kubu AMIN Ungkap Aktor-Aktor Bantu Jokowi Langgengkan Kekuasaan

Bambang Widjojanto mengungkit wacana perpanjangan masa jabatan presiden

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pesan Tegas Jokowi Ingatkan Hakim Mahkamah Agung Harus Peka Kepada Masyarakat
VIDEO: Pesan Tegas Jokowi Ingatkan Hakim Mahkamah Agung Harus Peka Kepada Masyarakat

Presiden Jokowi menghadiri Sidang Istimewa Laporan Tahunan Mahkamah Agung, Selasa (20/2).

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi: Urusan Politik Jangan Sampai Ganggu Stabilitas Ekonomi
Presiden Jokowi: Urusan Politik Jangan Sampai Ganggu Stabilitas Ekonomi

Dia tak mau stabilitas ekonomi terganggu hanya karena situasi tahun politik menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Usai Prabowo Gibran Menang Quick Count, Jokowi Blak blakan Bicara Perannya
VIDEO: Usai Prabowo Gibran Menang Quick Count, Jokowi Blak blakan Bicara Perannya

Presiden Jokowi blak-blakan bicara perannya dalam dunia perpolitikan usai rampungnya Pemilu dan Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Buka-bukaan Kabar Ramai Menteri Mundur: Hah, Apa?
VIDEO: Presiden Jokowi Buka-bukaan Kabar Ramai Menteri Mundur: Hah, Apa?

Presiden Jokowi merespons heboh kabar beberapa menteri di Kabinet Indonesia Maju akan mundur

Baca Selengkapnya
Budi Arie soal Pertemuan Jokowi dengan Ketum Parpol: Mungkin Reshuffle
Budi Arie soal Pertemuan Jokowi dengan Ketum Parpol: Mungkin Reshuffle

Budi Arie meminta masyarakat menunggu terkait wacana reshuffle tersebut.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Rocky Gerung Baca Jokowi,
VIDEO: Rocky Gerung Baca Jokowi, "Taruh Tangannya di Semua Partai"

Rocky mengaku menangkap sinyal seperti ada kegelisahan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Nilai Tahun Politik Paling Repot Kalau Satu Kubu Saling Memanasi
Jokowi Nilai Tahun Politik Paling Repot Kalau Satu Kubu Saling Memanasi

Jokowi meminta kepada GAMKI untuk ikut mendinginkan situasi di lapangan jika melihat situasi politik yang memanas.

Baca Selengkapnya