Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Solusi BPJT Agar Terhindar dari Kecelakaan Maut di Tol

Solusi BPJT Agar Terhindar dari Kecelakaan Maut di Tol Mobil ayah Emil Dardak, kecelakaan di Tol Batang. ©istimewa

Merdeka.com - Kondisi sopir mengantuk kerap jadi penyebab utama kecelakaan lalu lintas di jalan tol. Seperti yang dialami Achmad Hermanto Dardak, mantan Wakil Menteri PUPR sekaligus ayah dari Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak di ruas Tol Pemalang-Batang pada Sabtu (20/8) dini hari.

Menurut laporan PT Pemalang Batang Toll Road, peristiwa yang terjadi di Km 341+400 B ruas tol Pemalang-Batang ini diduga lantaran Angga Saputra (30), sopir dari Minibus Kijang Innova mengantuk.

Kondisi tak siap tersebut membuat sang sopir menabrak bagian belakang truk Hino Golongan III bermuatan tepung. SAkibatnya, terjadinya kecelakaan lalu lintas ganda.

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menekankan, pentingnya fungsi tempat peristirahatan (rest area) bagi para pengguna jalan tol untuk singgah melepas lelah.

"Keberadaan Rest Area bukan hanya sebagai tempat singgah istirahat ketika lelah berkendara. Namun juga sebagai upaya dalam memberikan pelayanan yang optimal dan sesuai dengan standar bagi pengendara di Jalan Tol dalam hal kenyamanan dan keselamatan," ujar Kepala BPJT Danang Parikesit seperti dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu (20/8).

Tipe Rest Area

Danang memaparkan, hingga 2021 lalu, jumlah TI/TIP di Jalan Tol dengan total sebanyak 116 TI/TIP (Tipe A dan B) yang terbagi menjadi Tipe A 76, Tipe B 40. Kemudian untuk Tipe C (Parking Bay) 16, dan dalam tahap Konstruksi 13.

"Tipe dan jarak rest area, dibuat dengan interval antara jarak tiap rest area agar aktivitas berkendara terasa nyaman dan tidak melelahkan," imbuhnya.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Nomor 10/PRT/M/2018 tentang Tempat Istirahat dan Pelayanan Jalan Tol, Pasal 8 tentang Lokasi TIP, setiap Rest Area memiliki jarak lokasi dengan ketentuan sebagai berikut :

1. TIP Tipe A :

a. Disediakan minimal 1 Rest Area setiap 50 Km untuk setiap jurusan.b. Rest Area Tipe A berjarak minimal 20 Km dengan Rest Area Tipe A berikutnya.c. Rest Area Tipe A berjarak minimal 10 Km dengan Rest Area Tipe B.

2. TIP Tipe B :

a. Rest Area Tipe B berada di Jalan Tol antar kota yang memiliki panjang jalan tol lebih dari 30 Km.b. Rest Area Tipe B berjarak minimal 10 Km dengan Rest Area Tipe B berikutnya.

3. TIP Tipe C :

a. Rest Area Tipe C berjarak 2 Km dengan Rest Area Tipe A, Tipe B serta sesama Tipe C.Rest Area Tipe C hanya dioperasikan pada masa libur panjang, periode lebaran/natal dan tahun baru.

"Kehadiran Rest Area di Jalan Tol juga terbagi menjadi 3 Tipe A, B, dan C sesuai dengan fasilitas yang tersedia di dalamnya, seperti kondisi jalan akses menuju rest area, On/Off Ramp, toilet gratis dan bersih, parkir kendaraan (teratur, bersih, gratis, dan tidak parkir di on/off ramp), penerangan, Stasiun Pengisian BBM (SPBU), bengkel umum, serta tempat makan dan minum," tutur Danang. (mdk/rnd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jalan Mulus dan Sepi Penyebab Tol Sumatera Rawan Kecelakaan, Pemudik Diminta Waspada
Jalan Mulus dan Sepi Penyebab Tol Sumatera Rawan Kecelakaan, Pemudik Diminta Waspada

"Ya penyebabnya, sepi dan jalan mulus, pengemudi maunya ngebut," kata Branch Manager Jalan Tol Terpeka Taufiq

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Jalan Tol Terus Meningkat, Truk Kelebihan Muatan dan Kelayakan Sopir Kembali Jadi Sorotan
Kecelakaan di Jalan Tol Terus Meningkat, Truk Kelebihan Muatan dan Kelayakan Sopir Kembali Jadi Sorotan

Jumlah ini meningkat di tahun 2023 menjadi 1.656 kecelakaan dengan korban meninggal dunia sebanyak 704 orang, 285 luka berat, dan 2.971 luka ringan.

Baca Selengkapnya
Tips Hindari Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi saat Libur Natal dan Tahun Baru
Tips Hindari Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi saat Libur Natal dan Tahun Baru

Ruas tol Solo-Ngawi sepanjang 90 kilometer memiliki kondisi yang datar dan rata.

Baca Selengkapnya
Pemudik Harus Istirahat, Ini Titik Lelah yang Melintas di Tol Trans Jateng
Pemudik Harus Istirahat, Ini Titik Lelah yang Melintas di Tol Trans Jateng

Ruas tol lainnya yang memicu sopir kehabisan tenaga yakni ruas Tol Semarang-Solo.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan

Terjadi kecelakaan beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat pada Senin (8/4) pagi.

Baca Selengkapnya
Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan yang Tewaskan Dokter Pendamping Haji di Tol Indralaya-Prabumulih
Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan yang Tewaskan Dokter Pendamping Haji di Tol Indralaya-Prabumulih

Kecelakaan yang menewaskan dokter pendamping haji itu terjadi pada Senin, 15 Juli 2024.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi & Kapolri Sigit Segera Merapat ke TKP Kecelakaan Maut KM 58 Tol Jakarta-Cikampek
Menhub Budi & Kapolri Sigit Segera Merapat ke TKP Kecelakaan Maut KM 58 Tol Jakarta-Cikampek

Peristiwa maut itu terjadi saat sistem contra flow atau lawan arah diberlakukan

Baca Selengkapnya
Kapolres Boyolali Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Tragis di Tol Pemalang-Batang
Kapolres Boyolali Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Tragis di Tol Pemalang-Batang

Korban jiwa akibat kecelakaan maut mobil Kapolres Boyolali di Tol Pemalang-Batang bertambah.

Baca Selengkapnya
Penampakan 5 Mobil Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Jakarta, Dipicu Sopir Truk Ngantuk di Lajur Cepat
Penampakan 5 Mobil Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Jakarta, Dipicu Sopir Truk Ngantuk di Lajur Cepat

Empat kendaraan minibus dan SUV tampak mengalami kerusakan berat.

Baca Selengkapnya
PO Rosalia Indah Terancam Kena Sanksi Jika Terbukti Sopir Berkendara 8 Jam Lebih
PO Rosalia Indah Terancam Kena Sanksi Jika Terbukti Sopir Berkendara 8 Jam Lebih

Menhub Budi Karya masih mendalami terkait kecelakaan maut itu.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Sampaikan Belasungkawa atas Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
Ridwan Kamil Sampaikan Belasungkawa atas Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang

Ridwan Kamil menitipkan pesan kepada Jasa Marga agar senantiasa memberikan imbauan kepada pengguna kendaraan yang lalu lalang di Tol Cipularang.

Baca Selengkapnya
Mobil Jenazah Ringsek usai Tabrak Truk di Tol Semarang-Batang, Satu Orang Tewas
Mobil Jenazah Ringsek usai Tabrak Truk di Tol Semarang-Batang, Satu Orang Tewas

Kecelakaan diduga akibat sopir lelah dan kurang konsentrasi.

Baca Selengkapnya