Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sopir ngantuk, penyebab Xenia tabrak bus haji di Balikpapan-Samarinda

Sopir ngantuk, penyebab Xenia tabrak bus haji di Balikpapan-Samarinda Ilustrasi olah TKP kecelakaan. ©2017 Merdeka.com/andrian salam wiyono

Merdeka.com - Dirlantas Polda Kalimantan Timur bergerak cepat menyelidiki kecelakaan mobil Xenia yang menabrak bus rombongan jemaah haji Samarinda, di kilometer 47 poros Balikpapan-Samarinda, pagi tadi. Hasil sementara, supir Xenia mengantuk hingga hilang kendali.

Pascakejadian, Dirlantas Polda Kaltim bersama dengan Satlantas Polres Kutai Kartanegara, bergegas melakukan olah TKP, dan meminta keterangan 2 saksi di sekitar lokasi kejadian.

"Pengemudi mobil Xenia itu, dalam kondisi mengantuk, dan kurang hati-hati, serta tidak memperhatikan kendaraan lain di depannya," kata Kabid Humas Polda Kalimantan Timur Kombes Pol Ade Yaya Suryana, dikonfirmasi merdeka.com, Senin (11/9).

Orang lain juga bertanya?

"Dari keterangan saksi di lokasi, sebelum terjadi tabrakan dengan bus, beberapa meter sebelumnya, mobil Xenia ini sudah oleng," ujar Ade.

Diterangkan Ade, supir Xenia bernomor polisi KT 2682 BO itu diketahui bernama Agus Rizal (24), warga Samarinda. Sementara supir bus bernomor polisi KT 7799 WH itu, bernama Ariadi (42), juga asal Samarinda.

Kronologisnya, lanjut Ade, mobil Xenia datang dari arah Samarinda ke Balikpapan, melalui jalan trek lurus sedikit menurun. Xenia pun terlihat oleng ke kanan, di kawasan KM 47 di wilayah Samboja, Kutai Kartanegara.

"Saat bersamaan, dari arah berlawanan, datang bus dari arah Balikpapan ke Samarinda, yang mengangkut rombongan haji, dengan kawalan Patwal Satlantas Polresta Samarinda. Ya, ada 12 bus yang dikawal," sebut Ade.

"Mobil Xenia yang dikendalikan korban (Agus Rizal), melaju kecepatan tinggi, sehingga sulit dikendalikan. Posisi oleng ke kanan, sehingga terjadi tabrakan dengan bus. Sedangkan cuaca saat kejadian, cerah," ungkap Ade.

Pascakejadian, supir Xenia yang mengendarai mobil seorang diri itu, mengalami luka serius. "Dia (supir Agus Rizal) mengalami patah tulang kaki kanan dan telapak kaki kiri. Korban juga luka robek di kepala, tapi masih sadarkan diri," terang Ade.

Diketahui, kecelakaan terjadi di poros Balikpapan-Samarinda, antara bus rombongan haji Samarinda tujuan Samarinda, yang bertabrakan dengan Xenia dari arah berlawanan, sekira pukul 07.45 Wita pagi tadi.

Akibatnya, bagian depan Xenia remuk, sementara bus pecah kaca di bagian depan sebelah kanan. Meski demikian, rombongan haji di dalam bus selamat, dan tiba di Samarinda, sekira pukul 10.35 Wita pagi tadi. Sementara supir Xenia terluka parah, dilarikan ke RSUD Abdul Wahab Syachranie. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sopir Bus Pariwisata Rombongan Siswa SMP Kecelakaan di Malang Jadi Tersangka, Terancam 6 Tahun Penjara
Sopir Bus Pariwisata Rombongan Siswa SMP Kecelakaan di Malang Jadi Tersangka, Terancam 6 Tahun Penjara

Sopir bus tersebut ditahan di rumah tahanan Mapolres Jombang.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Kecelakaan Maut Bus Surya Bali vs 2 Tronton di Pati & Tewaskan 6 Orang
Detik-Detik Kecelakaan Maut Bus Surya Bali vs 2 Tronton di Pati & Tewaskan 6 Orang

Dugaan sementara, penyebab kecelakaan karena sopir bus mengantuk.

Baca Selengkapnya
Bus Rombongan Ziarah Wali Lima Tabrak Truk di Tol Pandaan-Malang, Satu Tewas
Bus Rombongan Ziarah Wali Lima Tabrak Truk di Tol Pandaan-Malang, Satu Tewas

Sopir diduga mengantuk dan menabrak truk hino wing box

Baca Selengkapnya
Kronologi Kecelakaan Bus Pariwisata Bawa Murid SMP PGRI 1 Wonosari di Tol Jombang, Tewaskan Kernet & Guru
Kronologi Kecelakaan Bus Pariwisata Bawa Murid SMP PGRI 1 Wonosari di Tol Jombang, Tewaskan Kernet & Guru

Penyebab pasti kecelakaan bus yang membawa rombongan pelajar masih terus didalami.

Baca Selengkapnya
Periksa 8 Saksi Kecelakaan Bus di Tol Jombang, Polisi Belum Tetapkan Tersangka
Periksa 8 Saksi Kecelakaan Bus di Tol Jombang, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Sejauh ini, kepolisian menyimpulkan kecelakaan yang dialami bus disebabkan karena human error atau kelalaian manusia.

Baca Selengkapnya
Mobil Dinas Polda Jabar Tabrak Mikrobus di Tol MBZ Bekasi, Kasatlantas: Dugaan Awal Sopir Ngantuk
Mobil Dinas Polda Jabar Tabrak Mikrobus di Tol MBZ Bekasi, Kasatlantas: Dugaan Awal Sopir Ngantuk

Kendaraan berpelat nomor Polri terlibat kecelakaan dengan mikrobus di Jalan Tol Layang Sheikh Mohammed bin Zayed (MBZ) KM14, Kota Bekasi, Senin (6/5).

Baca Selengkapnya
Bus Rombongan Siswa SMP PGRI 1 Wonosari Kecelakaan di Tol Jombang, 2 Tewas dan 15 Luka
Bus Rombongan Siswa SMP PGRI 1 Wonosari Kecelakaan di Tol Jombang, 2 Tewas dan 15 Luka

Pengemudi diduga mengantuk sehingga tidak bisa menguasai kemudi.

Baca Selengkapnya
Kakorlantas Sebut Bus Rosalia Indah Kecelakaan Akibat Sopir Kelelahan
Kakorlantas Sebut Bus Rosalia Indah Kecelakaan Akibat Sopir Kelelahan

Dugaan awal sopir bus Rosalia Indah mengalami microsleep atau mengantuk

Baca Selengkapnya
KNKT Soroti Pola Penugasan Sopir Bus Rosalia Indah, Berisiko Tinggi Kelelahan dan Microsleep
KNKT Soroti Pola Penugasan Sopir Bus Rosalia Indah, Berisiko Tinggi Kelelahan dan Microsleep

KNKT Soroti Pola Penugasan Sopir Rosalia Indah, Berisiko Tinggi Kelelahan dan Microsleep.

Baca Selengkapnya
Analisis Pakar Psikologi Forensik soal Penyebab Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Japek
Analisis Pakar Psikologi Forensik soal Penyebab Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Japek

Kecelakaan itu mengakibatkan 12 orang meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Penyebab Kecelakaan Rombongan Siswa SMP Malang Terungkap, Sopir Bus Sempat Tidur saat Mobil Dalam Kecepatan Tinggi
Penyebab Kecelakaan Rombongan Siswa SMP Malang Terungkap, Sopir Bus Sempat Tidur saat Mobil Dalam Kecepatan Tinggi

Akibat kecelakaan tersebut, dua orang dinyatakan meninggal dunia dari jumlah keseluruhan penumpang bus sebanyak 51 orang.

Baca Selengkapnya
Sopir Mengantuk, Bus Big Bird Tabrak 4 Orang di Toba 2 Korban Meninggal
Sopir Mengantuk, Bus Big Bird Tabrak 4 Orang di Toba 2 Korban Meninggal

Bus sempat oleng dan terbalik setelah menabrak empat korban

Baca Selengkapnya