Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sosok Megawati di Mata Ajudan Bung Karno dan Putri Bung Hatta

Sosok Megawati di Mata Ajudan Bung Karno dan Putri Bung Hatta PDIP umumkan calon kepala daerah di Pilkada 2020. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Putri Bung Hatta, Meutia Hatta dan Ajudan Bung Karno Sidarto Danusubroto melihat sosok Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri sebagai tokoh nasional karismatik dan pemersatu bangsa.

Meutia dan Sidarto telah mengenal sosok Megawati puluhan tahun yang lalu. Diceritakan mereka saat acara "Sikap Hidup Merawat Pertiwi: Panjang Umur Ibu Megawati" rangkaian acara milad ke-75 Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan HUT ke-49 PDIP.

Sidarto bercerita awal mula pertemuannya dengan Megawati, ketika dirinya diberi kepercayaan sebagai ajudan Presiden Pertama Indonesia, Bung Karno.

"Interaksi saya dengan Mbak Mega dimulai ketika saya diberi kepercayaan menjadi ajudan Bung Karno. Saya merasa sebagai orang yang sangat beruntung, karena berkesempatan dekat dengan Bung Karno, tokoh yang sangat saya hormati dan kagumi. Sejak 6 Februari 1967, saya mendapat tugas menjadi ajudan Bung Karno," kata Sidarto melalui tayangan akun Youtube PDIP, Minggu (23/1/2022).

Di matanya, sosok Megawati masih amat diperlukan di Indonesia maupun PDIP untuk menjaga soliditas partai. Sidarto berujar yang terpenting bagi Megawati adalah sepanjang republik ini berdiri, PDIP harus tetap ada sebagai salah satu partai penjaga republik Indonesia.

"Bu Mega tokoh nasional dan pemimpin kharismatik, sekaligus merupakan tokoh perekat dan pemersatu. Keberadaan beliau masih sangat dibutuhkan untuk menjaga soliditas partai," tutur Sidarto.

Sedangkan, Putri Bung Hatta, Meutia Hatta menceritakan bagaimana sosok Megawati sejak usia 8 tahun telah mencintai tanaman. Dan hingga kini menghargai aset-aset Sumber Daya Alam (SDA) Indonesia. Di milad ke-75, menurut Meutia, tugas Megawati akan semakin banyak.

Sebab, Meutia melihat Indonesia semakin membutuhkan tokoh yang memenuhi cita-cita Nasional yang disampaikan para pendiri negara, yaitu Indonesia merdeka, berdaulat, bersatu, mencapai masyarakat adil dan makmur.

"Mari kita bantu Bu Mega menjadi tokoh yang terus Merawat Ibu Pertiwi dengan mengembangkan pengalaman khusus yang sudah beliau terima sejak kecil, sehingga Indonesia bisa lebih maju di tengah pergaulan dunia yang semakin kompleks dan penuh tantangan berat," kata Meutia.

Meutia juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama mendukung kepemimpinan Megawati sebagai Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) demi kemajuan Indonesia.

"Mari kita bantu beliau dalam tugas-tugas baru beliau akhir-akhir ini, menjalankan BRIN demi kemajuan Indonesia sesuai cita-cita pendiri negara kita," tutur Meutia.

Pilot Presiden Megawati Agus Sudarya menceritakan, kebiasaan Megawati ketika masih menjabat sebagai Wakil Presiden maupun saat sebagai Presiden, yakni suka duduk di kokpit.

"Pada saat terbang di ketinggian 1.500, Ibu (Megawati) selalu duduk di kokpit. Sama seperti Ayahnya, Bung Karno juga suka di kokpit," kata Agus.

Agus menerangkan, pesawat yang kerap digunakan adalah Hercules A-1341 dan C 130. Menurut Agus, selama bertahun-tahun Megawati duduk di kokpit, sosok Presiden Indonesia ke-5 itu, memerhatikan bagaimana co-pilot bekerja.

Terbukti, saat itu ada penerbangan kenegaraan dengan rute Jakarta-Bali dan Bali-Madiun. Saat rute Bali-Madiun, Megawati yang duduk di belakang pilot, meminta untuk duduk di kursi co-pilot. Megawati memahami bagaimana fasih berkomunikasi dengan pemandu lalu lintas udara. "Saat Bu Megawati komunikasi, ternyata seluruh maskapai kaget karena ada suara co-pilot perempuan," katanya.

Menurut Agus, pilot-pilot lain terkejut lantaran suara itu adalah Presiden ke-5 Indonesia Megawati Soekarnoputri. "Karena itu, mereka meneriakkan merdeka, merdeka, merdeka!" seru Agus.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jawaban Hasto Kristiyanto Disebut jadi Penghambat Pertemuan Jokowi dan Megawati
Jawaban Hasto Kristiyanto Disebut jadi Penghambat Pertemuan Jokowi dan Megawati

Hasto Kristiyanto memberikan jawaban atas tuduhan menjadi penghambat pertemuan Jokowi dan Megawati

Baca Selengkapnya
Bos TV Bertamu ke Rumah Anak Presiden Pertama RI, Foto Sang Proklamator Bareng Gadis Kecil Bikin Salfok
Bos TV Bertamu ke Rumah Anak Presiden Pertama RI, Foto Sang Proklamator Bareng Gadis Kecil Bikin Salfok

Berikut momen bos TV saat bertamu ke rumah anak Presiden pertama Indonesia.

Baca Selengkapnya
Intip Momen Khusyuk Megawati dan Puan Maharani Berdoa di Makam Bung Karno
Intip Momen Khusyuk Megawati dan Puan Maharani Berdoa di Makam Bung Karno

Setiap tahun, anak dan cucu Bung Karno ini tak pernah melewatkan kesempatan nyekar ke makam.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Puan Kecintaan Ibu Megawati pada Presiden Jokowi Tak Akan Pernah Luntur
VIDEO: Puan Kecintaan Ibu Megawati pada Presiden Jokowi Tak Akan Pernah Luntur

PDI Perjuangan menggelar acara konsolidasi yang turut dihadiri para kader, Jumat (25/8).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Respons Kapolri Listyo Soal Kemarahan Megawati Sulit Minta Bertemu
VIDEO: Respons Kapolri Listyo Soal Kemarahan Megawati Sulit Minta Bertemu "Beliau Sayang Saya"

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo buka suara soal keinginan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri yang ingin bertemu dirinya

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Sekjen PDIP Jalani Sidang Gelar Doktor di UI, Tangisnya Pecah saat Singgung Jokowi
FOTO: Momen Sekjen PDIP Jalani Sidang Gelar Doktor di UI, Tangisnya Pecah saat Singgung Jokowi

Hasto Kristiyanto menangis bukan karena tidak bisa menjawab pertanyaan penguji sidang doktornya, melainkan ketika menyinggung soal kepemimpinan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Ungkap Pertemuan Megawati dengan Mahfud
Sekjen PDIP Ungkap Pertemuan Megawati dengan Mahfud

Terlebih, Mahfud Md juga sempat menjadi Anggota Dewan Pengarah BPIP.

Baca Selengkapnya
Megawati: Saya Sekarang Provokator!
Megawati: Saya Sekarang Provokator!

Rakernas PDIP kali ini mengusung tema “Satyam Eva Jayate: Kebenaran Pasti Menang"

Baca Selengkapnya
Rakernas PDIP, Ganjar Duduk Diapit Megawati dan Puan Maharani
Rakernas PDIP, Ganjar Duduk Diapit Megawati dan Puan Maharani

Megawati yang mengenakan pakaian berwarna merah hitam itu didampingi sejumlah elite PDIP.

Baca Selengkapnya
Melihat Kedekatan Andika Perkasa dan Megawati
Melihat Kedekatan Andika Perkasa dan Megawati

Hasto melihat sendiri Kedekatan Andika dengan Megawati ketika mendampingi almarhum Taufik Kiemas di Amerika Serikat pada tahun 2006.

Baca Selengkapnya
Hasto Dapat Bocoran dari Menteri, Jokowi Ingin Duduki Kursi Ketua Umum PDIP
Hasto Dapat Bocoran dari Menteri, Jokowi Ingin Duduki Kursi Ketua Umum PDIP

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan pihak yang ingin mengambilalih PDIP adalah Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Megawati Heran Dianggap Terlalu Sombong Sebut Jokowi Petugas Partai
VIDEO: Megawati Heran Dianggap Terlalu Sombong Sebut Jokowi Petugas Partai

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri berulang kali menyebut Presiden Jokowi sebagai petugas partai.

Baca Selengkapnya