Stafsus Mensesneg Minta Pertemuan Mega dan Prabowo-Puan Tak Perlu Dipermasalahkan
Merdeka.com - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, serta Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan pertemuan. Ketiganya bertemu di Istana Negara pekan lalu.
Staf Khusus Menteri Sekretariat Negara (Stafsus Mensesneg), Faldo Maldini, meminta peristiwa itu ha itu biasa tidak perlu dipersoalkan.
"Saya kira tidak ada yang perlu dipermasalahkan. Semua orang hadir di Istana negara dengan kapasitas dan relevansinya. Artis juga sering ke istana, influencer juga, sampai peternak juga ada. Jadi, tidak ada yang aneh," kata Faldo kepada wartawan, Senin (22/11).
-
Siapa yang menjadi Panglima TNI? Saat Indonesia merdeka, Surono dan kawan-kawannya bergabung dengan Barisan Keamanan Raktay (BKR) di Banyumas. Di sinilah Surono selalu mendampingi Soedirman yang kelak menjadi Panglima TNI.
-
Kenapa Presiden Jokowi hadir di pelantikan? Pelantikan juga dihadiri Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
-
Siapa saja yang dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden? 'Selamat atas pelantikan Bapak Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia dan Bapak Gibran Rakabuming sebagai Wakil Presiden. Semoga Allah senantiasa memberikan kekuatan dan kebijaksanaan agar dapat menjalankan amanah ini dengan jujur, adil, dan penuh tanggung jawab untuk kebaikan seluruh rakyat.'
-
Kenapa Prabowo dan Megawati saling menghormati? Menurut Muzani baik Prabowo maupun Megawati saling menghormati.
-
Siapa yang ingin bertemu Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Menurut dia, ketiga tokoh politik itu datang ke Istana Negara dengan kapasitasnya masing-masing. Megawati merupakan Presiden kelima RI dan tokoh senior yang dibutuhkan partisipasinya untuk pemerintahan. Puan Maharani sebagai Ketua DPR RI dan Prabowo merupakan Menteri Pertahanan.
"Tentu semuanya dalam kapasitas masing-masing," ucapnya.
Terkait Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang tak ikut dalam pertemuan itu, Faldo mengatakan bahwa memiliki agenda masing-masing. Terlebih, saat itu sedang ada agenda pelantikan Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI.
"Presiden kan tidak harus ikut semuanya, sudah ada agenda masing-masing. Itu kan sedang dalam momen pelantikan Panglima, jadi itu duduk-duduk berfoto, sambil ngobrol. Ya biasa saja," ujarnya.
Faldo menilai wajar apabila tokoh politik berbicara soal politik ketika bertemu. Sehingga, tak ada hal aneh dalam pertemuan Megawati, Prabowo, dan Puan di Istana Negara tempo lalu.
"Orang politik ketemu ya pasti bicara politik. Tidak ada yang aneh lah. Becandaan saja pasti ada politiknya," jelas Faldo.
Sebelumnya, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengakui ada pertemuan antara Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan pada Rabu, (17/11/2021).
"Di situlah pembahasan berlangsung hangat. Tentu saja terkait politik kebangsaan, dan berbagai dinamika politik nasional," kata Hasto dalam keterangan diterima, Sabtu (20/11/2021).
Hasto menjelaskan, pertemuan mereka memang tidak dilakukan secara sengaja. Saat itu, secara kebetulan ketiganya datang untuk menghadiri pelantikan Panglima TNI Andika Perkasa dan KSAD Dudung Abdurachman di Istana Negara.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Eriko menegaskan PDIP tidak mengenal terminologi koalisi dan oposisi dalam konteks ketatanegaraan.
Baca SelengkapnyaPuan membantah kabar Megawati dan Prabowo belum kunjung bertemu lantaran masalah tempat.
Baca SelengkapnyaKetua Umum Partai NasDem Surya Paloh ikut dalam persamuhan tertutup itu.
Baca SelengkapnyaMenurut Hasto, tidak ada masalah antara Megawati dan Prabowo
Baca SelengkapnyaMomen tersebut terjadi setelah mereka menghadiri secara langsung sambutan kenegaraan dari Kepala Negara Vatikan Paus Fransiskus.
Baca SelengkapnyaDalam pertemuan singkat itu, Prabowo terlihat ditemani putranya Didit Hediprasetyo.
Baca SelengkapnyaHasto tampak keluar dari kediaman Megawati sekitar pukul 20.00 WIB.
Baca SelengkapnyaDiketahui, pertemuan itu rencananya akan dilakukan sebelum pelantikan presiden pada 20 Oktober 2024.
Baca SelengkapnyaMenurut Otto, Prabowo sedikit berpesan bahwa jangan harap ada yang dapat memecah belah hubungannya dengan Jokowi.
Baca SelengkapnyaCak Imin mengaku tak mempermasalahkan pertemuan yang dilakukan Prabowo dan Airlangga dengan Jokowi
Baca SelengkapnyaMenurut Budi Gunawan, tidak ada masalah jika pasangan tersebut meminta dukungan dari siapa pun, termasuk Prabowo.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo mengungkapkan pertemuannya dengan Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan untuk membahas upaya pemilu damai.
Baca Selengkapnya