Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Stasiun tambahan disiapkan di jalur kereta bandara Adi Soemarmo

Stasiun tambahan disiapkan di jalur kereta bandara Adi Soemarmo Jokowi groundbreaking kereta api bandara Adi Soemarmo. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Guna mendukung operasional kereta api (KA) Stasiun Solo Balapan ke Bandara Internasional Adi Soemarmo, sebuah stasiun pendukung bakal dibangun di daerah Solo Utara, kampung Sekip, Kadipiro. Pemerintah Kota Solo tengah memetakan pembebasan lahan warga yang terkena dampak pembangunan tersebut.

Kepala Bagian (Kabag) Pemerintahan Setda Kota Solo, Hendro Pramono menyebut, setidaknya ada 20 bidang lahan di sisi timur rel terdampak pembangunan stasiun tersebut. Hendro mengatakan, saat ini pihaknya masih membahas pembebasan lahan bersama tim dari pemerintah pusat dan provinsi Jawa Tengah.

"Kalau rencana awal ada 100 bidang tanah hak milik (HM) di Kadipiro yang akan dibebaskan. Tetapi karena PT Kereta Api Indonesia (KAI) membutuhkan lahan tambahan sebagai stasiun, maka ada tambahan lahan yang dibebaskan di sisi timur rel pinggir jalan raya Solo-Purwodadi. Total ada 20 bidang lahan tambahan yang akan dibebaskan lagi," ujar Hendro, Selasa (5/9).

Hendro menambahkan sosialisasi pembebasan lahan hanya diperuntukkan bagi warga berstatus HM. Dan mulai dilakukan Senin (4/9) malam. Pembangunan stasiun tambahan ini, lanjut Hendro, untuk melengkapi pengoperasian kereta bandara.

"Selama ini di jalur tersebut belum ada stasiun, jadi perlu dibangun. Ini sekaligus untuk mengakomodir penumpang dari wilayah Kadipiro," jelasnya.

Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo optimistis proses pembebasan lahan akan berjalan lancar. Masyarakat akan mendukung kereta bandara dan kooperatif dalam program tersebut.

"Ada dua skema pembebasan lahan dalam proyek kereta bandara. Bagi warga di bantaran yang menempati lahan milik PT KAI, akan diberikan lahan pengganti di Jeruksawit, Karanganyar. Bagi pemilik HM, pembebasan lahan akan dilakukan dengan menggandeng tim appraisal dan memberikan uang kompensasi," tutup Rudyatmo.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Desa Kelahiran Presiden Soeharto Terdampak Pembangunan Tol Jogja-Bandara YIA, Begini Kondisinya Sekarang
Desa Kelahiran Presiden Soeharto Terdampak Pembangunan Tol Jogja-Bandara YIA, Begini Kondisinya Sekarang

Patok-patok proyek tol sudah dipasang di sekeliling desa

Baca Selengkapnya
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat

Budi menerangkan, keberadaan rel layang juga memungkinkan untuk integrasi dengan KA Bandara Adi Soemarmo.

Baca Selengkapnya
Moeldoko Usul Kereta Cepat Whoosh Tambah Stasiun di Kopo, KCIC Bilang Begini
Moeldoko Usul Kereta Cepat Whoosh Tambah Stasiun di Kopo, KCIC Bilang Begini

Saat ini, Kereta Cepat Whoosh memiliki 4 stasiun yakni Halim-Jakarta, Karawang, Padalarang dan Tegalluar.

Baca Selengkapnya
Dibuat Melayang, Begini Gambaran Tol Jogja-Solo saat Lewati Ring Road Utara Sleman
Dibuat Melayang, Begini Gambaran Tol Jogja-Solo saat Lewati Ring Road Utara Sleman

Lokasi tol itu nantinya akan melewati kawasan permukiman penduduk yang sangat padat.

Baca Selengkapnya
Stasiun Tanah Abang Bakal Soft Launching Bulan Depan
Stasiun Tanah Abang Bakal Soft Launching Bulan Depan

Soft launching stasiun Tanah Abang yaitu penambahan jalur, peron, dan integrasi antarmoda.

Baca Selengkapnya
Pembangunan Tol ke Stasiun Kereta Cepat di Karawang Tunggu Putusan Ridwan Kamil
Pembangunan Tol ke Stasiun Kereta Cepat di Karawang Tunggu Putusan Ridwan Kamil

Rencana pembangunan tol ke stasiun masih tahap pengukuran.

Baca Selengkapnya
Usai Tes Beban, Rel Layang Simpang Joglo Solo Bisa Beroperasi November
Usai Tes Beban, Rel Layang Simpang Joglo Solo Bisa Beroperasi November

Rel layang akan dilengkapi dua jalur, untuk memudahkan operasional kereta api dengan rute solo-Semarang maupun sebaliknya.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi Terkini Proyek Perluasan Stasiun Tanah Abang, Ditargetkan Rampung Akhir 2024
FOTO: Kondisi Terkini Proyek Perluasan Stasiun Tanah Abang, Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Stasiun Tanah Abang akan dibangun dengan bangunan utama seluas 12.000 meter persegi yang dilengkapi area komersil, fasilitas pendukung, & fasilitas disabilitas.

Baca Selengkapnya
FOTO: Memantau Progres LRT Phase 1B Velodrome-Manggarai yang Menelan Dana Rp5,5 Triliun
FOTO: Memantau Progres LRT Phase 1B Velodrome-Manggarai yang Menelan Dana Rp5,5 Triliun

Pembangunan LRT Jakarta Phase 1B akan memakan waktu tiga tahun dari 2024 hingga 2026. Dengan total dana Rp5,5 triliun.

Baca Selengkapnya
Ditinggal Gibran Maju Cawapres, Ini Proyek yang Belum Kelar di Solo
Ditinggal Gibran Maju Cawapres, Ini Proyek yang Belum Kelar di Solo

Hampir semua proyek itu menggunakan anggaran pemerintah pusat, hibah asing, BUMN, dan swasta.

Baca Selengkapnya
Stasiun Tanah Abang Dipoles, Bakal Ada Peron Tambahan
Stasiun Tanah Abang Dipoles, Bakal Ada Peron Tambahan

Penambahan peron akan berdampak dengan waktu tunggu relatif cepat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi Terkini Proyek Perluasan Stasiun Tanah Abang, Ditargetkan Rampung Akhir 2024
FOTO: Kondisi Terkini Proyek Perluasan Stasiun Tanah Abang, Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Proyek perluasan Stasiun Tanah Abang ini meliputi pembangunan gedung stasiun baru serta penambahan peron dan jalur kereta.

Baca Selengkapnya