Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sudah 2 pekan warga 14 desa di Aceh Utara diganggu kawanan gajah

Sudah 2 pekan warga 14 desa di Aceh Utara diganggu kawanan gajah Ilustrasi. ©Reuters/ Stefanie Loos

Merdeka.com - Sebanyak 14 desa di Kecamatan Cot Girek, Kabupaten Aceh Utara diganggu oleh puluhan gajah liar sejak 2 pekan ini. Hewan berbadan besar ini kerap merusak perkebunan warga, seperti pinang, pisang dan sejumlah tumbuhan kebun lainnya.

Informasi yang berhasil merdeka.com himpun, kawanan gajah ini sejak sepekan sebelum Lebaran sudah berada sekitar 50 meter dari perkebunan warga. Sehingga warga pun dibantu oleh tim Conservation Response Unit (CRU) Cot Girek, Aceh Utara menghalau dengan menggunakan peralatan seadanya.

Ketua Serikat Hijau Indonesia (SHI) Retno Sugito yang ikut memantau langsung mengatakan, gajah liar tersebut juga berada dekat dengan PTPN I Aceh Utara. Bahkan kawanan gajah yang terbagi beberapa kelompok kecil siang malam berada di lokasi tersebut.

"Menurut pengakuan warga, ada sekitar 40 ekor gajah berkeliaran di kawasan itu sejak sepekan sebelum Lebaran," kata Retno Sugito, Senin (11/7).

Sugito mengaku baru saja memperoleh informasi, gajah liar tersebut semakin mendekati perkebunan dan permukiman warga. Hingga sekarang warga masih berusaha menghalau agar tidak masuk ke perkampungan.

"Warga sekarang hanya bisa menghalau agar tidak merusak kebun," tukasnya.

Dia berharap PTPN I, perusahaan yang menanam sawit di kawasan tersebut bisa mengambil peran untuk mencegah terjadi konflik satwa dengan manusia. "PTPN I harus melakukan pencegahan, agar tidak terjadi konflik satwa," pintanya.

Sementara itu Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh, Genman S Hasibuan membenarkan ada kawanan gajah sejak sepakan sebelum Lebaran mendekati perkebunan warga.

Pihaknya telah melakukan pencegahan dengan cara menghalau gajah tersebut. Sehingga gajah tersebut tidak merusak perkebunan dan permukiman warga.

"Sudah ada CRU di sana yang membantu warga untuk menghalau gajah liar tersebut. Itu sudah terjadi beberapa waktu lalu," kata Genman S saat dihubungi.

Menurutnya, kawasan tersebut merupakan habitat gajah yang telah berubah fungsi. Seperti adanya perkebunan, permukiman warga dan sejumlah perubahan fungsi hutan lain.

Sehingga wajar ada gajah yang turun ke lokasi tersebut. Karena memang itu merupakan habitatnya. Apa lagi, habitat gajah tersebut sudah ada tanaman yang menjadi makanan gajah.

"Itu sebenarnya habitat gajah. Kemudian warga ada yang menanam tanaman yang disukai gajah, seperti sawit, jadi gajah pasti akan datang," imbuhnya.

Oleh itu, agar tidak terjadi konflik satwa dengan manusia, Genman menyarankan agar warga tidak menanam sesuatu yang digemari gajah, seperti cengkeh dan lada.

"Lihat saja dulu waktu masa Iskandar Muda, bisa hidup berdampingan dengan gajah. Dulu tidak ditanam tanaman yang mengundang gajah datang. Kearifan lokal inilah yang harus ditumbuhkan lagi," ujarnya. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Habitatnya Kebanjiran, Dua Ekor Gajah Liar Rusak Tanaman Warga di Riau
Habitatnya Kebanjiran, Dua Ekor Gajah Liar Rusak Tanaman Warga di Riau

Masuknya dua ekor gajah jantan itu telah dipantau petugas BKSDA. Saat ini kawanan gajah liar masuk permukiman di SP 6.

Baca Selengkapnya
Gajah Liar Rusak Kebun dan Pondokan Warga
Gajah Liar Rusak Kebun dan Pondokan Warga

Kemunculan gajah di Muratara pertama kali dilaporkan warga Kelurahan Karya Makmur.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Warga Pelalawan Diserang Gajah Sumatera, Punggung Robek hingga Dilarikan ke RS
Detik-Detik Warga Pelalawan Diserang Gajah Sumatera, Punggung Robek hingga Dilarikan ke RS

Sebelum gajah menyerang, seorang warga melakukan pengusiran terhadap gajah tersebut.

Baca Selengkapnya
Berurai Air Mata Warga Perbatasan di Lampung saat Hunian Mereka Dirusak Kawanan Gajar Liar
Berurai Air Mata Warga Perbatasan di Lampung saat Hunian Mereka Dirusak Kawanan Gajar Liar

Peristiwa terjadi pada Jumat dinihari pukul 01.00 WIB, di Dusun Talang Sindang, Kecamatan Bandar Negeri Suoh.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Menegangkan Petani Aceh Diserang Kawanan Gajah Hingga Tewas di Tempat
Detik-Detik Menegangkan Petani Aceh Diserang Kawanan Gajah Hingga Tewas di Tempat

Peristiwa itu terjadi di kebun kemiri, Desa Sada Ate, Kecamatan Leuser, Kabupaten Aceh Tenggara.

Baca Selengkapnya
Kesal Gajah Obrak Abrik Kebun Sawit, Masyarakat Tanjabbar Rusak Kantor BKSDA dan FZS Jambi
Kesal Gajah Obrak Abrik Kebun Sawit, Masyarakat Tanjabbar Rusak Kantor BKSDA dan FZS Jambi

Semua anggota BKSDA dan FZS Jambi sudah dievakuasi ke kantor polisi terdekat.

Baca Selengkapnya
Diserang dan Diinjak 15 Ekor Gajah Liar, Wanita Hamil Tewas sampai Kandungan Bergeser
Diserang dan Diinjak 15 Ekor Gajah Liar, Wanita Hamil Tewas sampai Kandungan Bergeser

Korban tak sempat lagi menyelamatkan diri lantaran keburu diserang gajah-gajah tersebut.

Baca Selengkapnya
Ratusan Monyet Kelaparan Turun Bukit Serbu Lahan, Warga Tasikmalaya Gagal Panen
Ratusan Monyet Kelaparan Turun Bukit Serbu Lahan, Warga Tasikmalaya Gagal Panen

Menurut Atep, turunnya ratusan monyet dari bukit Tawilis diduga tidak ada makanan di habitatnya sehingga kemudian turun menyerang dan menjarah lahan warga.

Baca Selengkapnya
Teror Harimau di Desa Batang Bikin Gemeteran, Ada yang 'Bertamu' ke Rumah hingga Nyebur Septic Tank
Teror Harimau di Desa Batang Bikin Gemeteran, Ada yang 'Bertamu' ke Rumah hingga Nyebur Septic Tank

Kejadian harimau masuk permukiman di Desa Sodong, Kabupaten Batang membuat resah warga.

Baca Selengkapnya
FOTO: Tinggalkan Hutan Buat Cari Makan, Induk Gajah dan Dua Anaknya Tewas Tersetrum Listrik di India
FOTO: Tinggalkan Hutan Buat Cari Makan, Induk Gajah dan Dua Anaknya Tewas Tersetrum Listrik di India

Peristiwa tragis menimpa seekor induk gajah dan dua anaknya di India yang keluar dari hutan untuk mencari makan. Simak selengkapnya!

Baca Selengkapnya
Komplotan Monyet Ekor Panjang Serang Rumah Penduduk, Ambil Makanan & Lukai Warga
Komplotan Monyet Ekor Panjang Serang Rumah Penduduk, Ambil Makanan & Lukai Warga

Beberapa monyet ada yang masuk ke pemukiman desa bahkan ada yang mengambil makanan milik warga.

Baca Selengkapnya
Kawanan Monyet Serbu Pemukiman di Banyumas, Ternyata Ini Penyebabnya
Kawanan Monyet Serbu Pemukiman di Banyumas, Ternyata Ini Penyebabnya

Serangan kawanan monyet itu membuat warga resah. Mereka juga menjarah makanan di warung-warung warga.

Baca Selengkapnya