Sudah lawan arah, pengemudi moge ini hadang mobil di jalanan
Merdeka.com - Entah apa yang ada di pikiran pengemudi motor gede (moge) yang satu ini, sudah melawan arah tapi tak mau mengalah ketika berhadapan dengan mobil yang berada di depannya. Alhasil, jalanan mengalami kemacetan akibat ulah egois yang dilakukannya.
Lewat akun Facebooknya, Vito Fakhri Pratama mengungkapkan kelakuan pengemudi moge tersebut. Sang pengemudi moge berwarna putih tersebut juga sudah ditegur beberapa pengendara jalan, bahkan pejalan kaki. Namun, dengan menyilangkan tangan di dadanya, dia tetap bergeming.
"Enaknya beli moge pasti beli jalannya juga, jadi di jalan bisa ugal-ugalan seenaknya sambil ngelawan arah, udah yang salah ngelawan arah dia, eh yang enggak mau ngalah dia, jelas-jelas dari jauh itu mobil udah berhenti sambil sein buat minta jalan belok, lah malah tiba-tiba dihadang sama si pengendara moge, udah dikasih tahu sama orang sekitar tetep aja dengan songongnya masih berhenti di tengah jalan, yang bikin kasihan yang nyetir mobil itu ibu-ibu dan di sampingnya ada anaknya yang masih kecil, heran ya pengendara moge hobinya nyari gara-gara, ternyata harta kekayaan berbanding terbalik dengan sikap budi pekertinya," demikian ditulis Vito seperti dikutip dalam akun Facebooknya, Senin (10/8).
-
Kenapa pengendara motor memprotes pengemudi mobil? Saat di lampu merah selanjutnya, tepatnya di lampu merah Medoho, pengemudi motor menghampiri mobil tersebut untuk bertanya kenapa pengemudi mobil itu membunyikan klakson panjang.
-
Apa yang terjadi pada pemotor tersebut? Dalam video berdurasi kurang dari 1 menit itu, terungkap detik-detik saat seorang pengendara sepeda motor mengalami kecelakaan tunggal. Pemotor terlihat terjatuh di tengah-tengah kondisi lalu lintas yang cukup padat merayap.
-
Siapa yang menggadaikan motor? Kasus gadai sepeda motor yang melibatkan RF, adik dari penyanyi dangdut (Pedangdut) Via Vallen berakhir damai.
-
Siapa yang tidak menolong pemotor? Saat para rombongan pejabat melintas, tak ada reaksi yang berarti. Alih-alih memelankan laju kendaraan atau sekadar memberi perhatian ke sang pemotor, rombongan justru tetap melintas dengan kecepatan sama.
-
Apa aktivitas geng motor yang meresahkan? Awalnya, geng motor terbentuk karena beberapa orang atau kelompok memiliki minat hobi yang sama. Namun seiring berjalannya waktu, aktivitas geng motor telah semakin mengganggu kehidupan masyarakat.
-
Bagaimana mobil merah melakukan pelanggaran? 'Dari rekaman CCTV, kendaraan itu putar balik di KM 82 dan melawan arah.'
Vito menjelaskan, kejadian tersebut berlangsung di sekitar kompleks Wisma Asri pada Minggu (9/8) kemarin. Vito mengaku sudah memberitahukan perihal kesalahan yang diperbuat si pengemudi moge tersebut, namun ucapannya dianggap seperti angin lalu.
"Sebetulnya saya juga gemes dan pasti gondok juga dalem hati, saya hanya bisa ngasih tahu baik-baik saat papasan sama si pengendara moge, cuma hasilnya tetap dicuekin sayanya dan enggak mungkin saya melakukan kontak fisik, kenapa? Karena 1) yang terlibat di mobil itu bukan saya, 2) saya menjaga atribut komunitas mobil yang ada di mobil saya, beda lagi ceritanya kalo yang dihadang itu saya, warga sekitar aja dicuekin ama dia, maap fotonya ngeblur kurang jelas, karena depan udah agak lenggang, jadi yang belakang udah rame klakson-klaksonin, itu juga foto ambil sesempetnya sambil jalan pelan2."
Meski berada di jalanan umum, ada baiknya kita tak mengabaikan kepentingan pengendara lain. Semua memiliki hak sama tanpa membedakan kelasnya masing-masing.
(mdk/tyo)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Terlihat pengendara lain diminta untuk menepi saat rombongan motor gede hendak lewat dan membuat konten video.
Baca SelengkapnyaWanita ini harus menghadapi mobil lawan arah ketika sedang menuruni parkir spiral.
Baca SelengkapnyaFenomena dong-odong mirip mobil ini memang sering tampak di jalan raya. Ini berbahaya karena kendaraan tidak aman.
Baca SelengkapnyaPengendara moge itu sedang berboncengan melawan arah dan mengadang laju Bus Damri.
Baca SelengkapnyaBanyak netizen yang memberi dukungan aksi pemotor baret mobil parkir sembarangan. Simak yuk!
Baca SelengkapnyaPolisi langsung mendalami video itu dan mendatangi lokasi kejadian.
Baca Selengkapnya