Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Survei Alvara: Masyarakat Lebih Ingin Bansos Tunai Dibanding Sembako

Survei Alvara: Masyarakat Lebih Ingin Bansos Tunai Dibanding Sembako Kemensos bagikan bansos untuk lansia. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Alvara Research Center kembali mengeluarkan hasil survei berkaitan dengan masa pandemi Covid-19. Survei bertema Respons Publik Atas Covid-19 ini dilakukan terhadap 1.225 koresponden dengan margin of error 2,86 persen.

Dalam paparannya, CEO Alvara Hasanuddin Ali menyebut mayoritas masyarakat membutuhkan bantuan tunai dibanding sembako atau lainnya. Berdasarkan hasil survei dengan metode online survey & mobile assisted phone interview yang dilakukan pada 22 Juni 2020 hingga 1 Juli 2020, bantuan tunai berada pada posisi teratas.

"65,6 persen masyarakat menginginkan bantuan tunai, sementara bantuan sembako berada di bawahnya dengan 59,8 persen," ujar Hasan dalam diskusi daring, Minggu (12/7).

Kemudian subsidi listrik 90 watt berada pada posisi tiga dengan 28,7 persen, disusul program kemandirian pangan 28,1 persen, program Kartu Prakerja 22,8 persen, subsidi listrik 450 watt 22,1 persen, dan tidak menjawab sebanyak 4,6 persen.

Terkait dengan Kepuasan Kinerja Pemerintah dalam Penanganan Covid-19, dalam survei Alvara, Hasan menyebut Gugus Tugas lebih membuat masyarakat puas di banding pemerintah pusat.

Kepuasan publik terhadap Gugus Tugas mencapai 72,7 persen. Disusul gubernur di masing-masing tempat tinggal responden sebesar 70,0 persen, berikutnya bupati atau wali kota 67,7 persen dan terakhir pemerintah pusat 60,2 persen.

"Kepuasan terhadap gubernur dan wali kota atau bupati memang karena yang berhadapan langsung dengan publik, artinya aktivitasnya lebih dirasakan oleh masyarakat," kata Hasan.

Hasan mengatakan bahwa sejak terjadi pandemi Covid-19 di Indonesia awal Maret 2020, Alvara rutin melakukan riset untuk melihat pandangan masyarakat terkait Covid-19 dan dampaknya yang dirasakan langsung oleh masyarakat.

Dalam survei terkait Kegiatan yang ingin dilakukan masyarakat, Hasan menyebut sebanyak 46,8 persen masyarakat ingin berlibur, 40,3 persen ingin kumpul bersama teman-teman, 29,8 persen ingin tetap di rumah, 26,7 persen ingin olahraga, 25,2 persen ingin belanja ke mal/pasar.

Sebanyak 24,4 persen ingin pulang kampung, 18,3 persen ingin nonton bioskop, 17,7 persen ingin ngopi di warkop/cafe, 14,7 persen ingin makan di resto cepat saji, dan 9,2 persen ingin nonton konser.

"Untuk kegiatan berlibur, lebih dari 60 persen memiliki rencana berlibur dengan keluarga jika new normal sudah berlaku dengan destinasi wisata yang ingin dikunjungi adalah pantai, pegunungan, wisata kuliner dan mal," kata dia.

Reporter: Nanda Perdana PutraSumber: Liputan6.com

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Survei: Masyarakat Ingin Presiden Terpilih Tuntaskan Kemiskinan dan Ciptakan Lapangan Kerja
Survei: Masyarakat Ingin Presiden Terpilih Tuntaskan Kemiskinan dan Ciptakan Lapangan Kerja

Keinginan itu didapati dari hasil survei yang dilakukan oleh CORE Indonesia pada 22 November sampai dengan 2 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Realisasi Penyaluran BLT El Nino Sebesar Rp400.000 Sudah 85 Persen
Realisasi Penyaluran BLT El Nino Sebesar Rp400.000 Sudah 85 Persen

BLT khusus akibat dampak El Nino ini dimulai sejak September, dan akan berakhir pada Desember.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pimpinan KPK Alexander Marwata Sindir Banjir Bansos Pilpres: Masyarakat Senang
VIDEO: Pimpinan KPK Alexander Marwata Sindir Banjir Bansos Pilpres: Masyarakat Senang

Menurut Alexander, hal tersebut sudah diprediksi dalam survei KPK.

Baca Selengkapnya
Survei Pilpres: 28,2% Rakyat Paling Suka Bantuan Tunai, 26,3% Pengobatan Gratis, 25,8% Dibagi Sembako
Survei Pilpres: 28,2% Rakyat Paling Suka Bantuan Tunai, 26,3% Pengobatan Gratis, 25,8% Dibagi Sembako

Survei Populi Center mencatat, masyarakat lebih senang Capres-Cawapres melakukan kegiatan sosial saat kampanye.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Beri Bukti Banyak Orang Kaya Terima Bansos dan Nikmati Subsidi Negara
Sri Mulyani Beri Bukti Banyak Orang Kaya Terima Bansos dan Nikmati Subsidi Negara

Sri Mulyani mengatakan, alokasi perlinsos kepada masyarakat menjadi salah satu instrumen untuk menjaga daya beli.

Baca Selengkapnya
Kampanye di Ambon, Anies Baswedan: BBM Subsidi Tidak Tepat Sasaran!
Kampanye di Ambon, Anies Baswedan: BBM Subsidi Tidak Tepat Sasaran!

Anies mengatakan BBM bersubsidi lebih banyak dinikmati orang mampu dari pada keluarga yang tak mampu

Baca Selengkapnya
Pemaparan di Sidang MK, Airlangga Ungkap Nilai Bansos Dampak El Nino di RI Lebih Rendah Dibanding India
Pemaparan di Sidang MK, Airlangga Ungkap Nilai Bansos Dampak El Nino di RI Lebih Rendah Dibanding India

Empat menteri Jokowi hadiri sidang PHPU di MK sebagai saksi

Baca Selengkapnya
Politisi PDIP Sebut Pembagian Bansos Dimanfaatkan untuk Kepentingan Elektoral
Politisi PDIP Sebut Pembagian Bansos Dimanfaatkan untuk Kepentingan Elektoral

Pemerintah disebut tidak lagi menggunakan data Kemensos, melainkan data Kemenko PMK.

Baca Selengkapnya
Menteri Airlangga Buka-bukaan Soal Tujuan Penyaluran Bansos untuk 22 Juta Masyarakat Penerima
Menteri Airlangga Buka-bukaan Soal Tujuan Penyaluran Bansos untuk 22 Juta Masyarakat Penerima

Airlangga menjelaskan berbagai bantuan sosial yang diberikan pemerintah adalah program yang dijalankan setiap tahun.

Baca Selengkapnya
Bagi-Bagi Beras 10 Kg di Kalbar, Airlangga Tegaskan Tak Terkait Pemilu
Bagi-Bagi Beras 10 Kg di Kalbar, Airlangga Tegaskan Tak Terkait Pemilu

Penyerahan bantuan beras dilakukan di halaman Gudang Bulog Provinsi Kalimantan Barat, Kamis (18/1).

Baca Selengkapnya
Menko Airlangga Temui Warga Indramayu, Pastikan Bansos Pemerintah Jalan Terus
Menko Airlangga Temui Warga Indramayu, Pastikan Bansos Pemerintah Jalan Terus

Dia memastikan, seluruh penduduk Indonesia yang terdata sebagai penerima bantuan akan menerima beras dan uang hingga Juni 2024 nanti.

Baca Selengkapnya
FOTO: Menko Airlangga Bagikan 2.200 BLT El Nino ke Warga Kabupaten Bogor
FOTO: Menko Airlangga Bagikan 2.200 BLT El Nino ke Warga Kabupaten Bogor

Penyaluran BLT tersebut bertujuan agar daya beli di masyarakat tetap terjaga di tengah dampak fenomena El Nino.

Baca Selengkapnya