Survei Indikator: Mayoritas Anak Muda Sangat Khawatir Masalah Korupsi & Lingkungan
Merdeka.com - Direktur Eksekutif Indikator Politik Burhanuddin Muhtadi mengungkapkan, mayoritas anak muda sangat khawatir terhadap masalah korupsi dan kerusakan lingkungan. Hal itu terungkap dari hasil survei persepsi pemilih pemula dan muda (Gen-Z dan Milenial) atas permasalahan krisis iklim di Indonesia.
Menurutnya, ada 64 persen anak muda yang sangat khawatir masalah korupsi, agak khawatir 21 persen, dan sedikit khawatir 8 persen.
Sedangkan, sangat khawatir terhadap kerusakan lingkungan 52 persen, agak khawatir 30 persen, dan sedikit khawatir 13 persen.
-
Siapa yang berisiko mengalami depresi akibat polusi? Kata Patricia, terdapat juga indikasi bahwa anak-anak dan remaja yang terpapar polusi udara secara terus-menerus pada tahap kritis perkembangan mental mereka, akan lebih berisiko mendapat masalah kesehatan mental di masa depan.
-
Siapa yang khawatir tentang kemungkinan pandemi berikutnya? Salah satu orang terkaya dunia, Bill Gates telah mengingatkan publik selama beberapa dekade terakhir mengenai sejumlah ancaman serius. Dia menyebutkan bahwa bencana iklim hingga kemungkinan serangan siber besar akan menjadi ancaman serius bagi umat manusia di bumi, tetapi itu bukan yang utama. Dia menyebut, ada dua ancaman terbesar yang mengkhawatirkan Bill Gates. Kedua ancaman terbesar tersebut adalah kemungkinan terjadinya perang besar akibat ketidakstabilan global saat ini dan kemungkinan pandemi berikutnya dalam 25 tahun ke depan.
-
Apa dampak polusi udara terhadap kesehatan mental? Penelitian menunjukkan bahwa paparan polusi udara dikaitkan dengan peningkatan risiko gangguan kejiwaan seperti kecemasan, gangguan bipolar, dan skizofrenia.
-
Mengapa warga khawatir menggunakan air tercemar? Warga tak berani menggunakannya air karena khawatir berpengaruh terhadap kesehatan.
-
Apa dampak buruk polusi udara bagi kesehatan? Sebelumnya, Henie mengatakan bahwa polusi udara erat kaitannya dengan masalah kesehatan. Sakit batuk kini sering dijumpai di sekitar kita. ISPA sendiri tidak hanya batuk, tapi penyakit ISPA juga dimulai dari tenggorokan hingga paru bagian bawah.
"Korupsi memang menempati posisi paling tinggi sangat khawatir, tapi isu kerusakan lingkungan itu juga mendapatkan kepedulian perhatian kalangan anak muda yang sangat besar," katanya dalam paparan survei 'persepsi pemilih pemula dan muda (Gen-Z dan Milenial) atas permasalahan krisis iklim di Indonesia', Rabu, (27/10).
Selain itu, 43 persen sangat khawatir terhadap isu kesehatan, agak khawatir 27 persen, sedikit khawatir 13 persen. Kemudian, sangat khawatir masalah polusi 42 persen, 32 agak khawatir, 18 persen sedikit khawatir.
Berikutnya, sangat khawatir terhadap lunturrnya nilai dan budaya tradisional 36 persen, 31 persen agak khawatir, 22 persen sedikit khawatir. Kemudian, 36 persen sangat khawatir isu pekerjaan, agak khawatir 30 persen, sedikit khawatir 21 persen.
Sedangkan, sangat khawatir perubahan iklim 34 persen, agak khawatir 36 persen, dan sedikit khawatir 21 persen. Lalu, sangat khawatir terhadap radikalisme Islam dalam politik 32 persen, agak khawatir 20 persen, dan sedikit khawatir 20 persen.
Selanjutnya, sangat khawatir perpecahan polarisasi politik 31 persen, agak khawatir 28 persen, dan sedikit khawatir 22 persen. Sedangkan, sangat khawatir terhadap hak asasi manusia 29 persen, 30 persen agak khawatir, dan 24 persen sedikit khawatir.
Selain itu, sangat khawatir terhadap keamanan pribadi 28 persen, 29 persen agak khawatir, dan 25 persen sedikit khawatir. Terakhir, sangat khawatir dengan hubungan antar ras/etnis 17 persen, 24 persen agak khawatir, serta 28 persen sedikit khawatir.
Populasi survei seluruh warga Indonesia berumur 17 hingga 35 tahun. Survei dilakukan pada tanggal 9-16 September 2021.
Penarikan sampel menggunakan metode statified multistage random sampling. Dalam survei ini jumlah sampel sebanyak 4020 responden yang terdiri atas 3216 usia 17-26, san 804 responden usia 27-35 tahun. Margin of error sekitar - + 2.7 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Survei pada 2023 menunjukkan kesehatan mental generasi Z lebih rentan atau rapuh dibandingkan dengan generasi milenial dan boomers.
Baca Selengkapnyaide mengakhiri hidup bisa terdeteksi pada remaja, menurut hasil studi
Baca SelengkapnyaTerjadinya perubahan iklim menyebabkan tekanan mental terutama pada anak muda.
Baca SelengkapnyaGolkar Institute konsisten mengangkat isu lingkungan hidup dan keberlanjutan sebagai salah satu topik yang harus menjadi perhatian pemimpin politik muda.
Baca SelengkapnyaOrang-orang paling mengkhawatirkan kesehatan mereka sendiri.
Baca SelengkapnyaAnies Baswedan - Muhaimin Iskandar (33,0 persen), Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka (32,5 persen), dan Ganjar Pranowo - Mahfud MD (25,4 persen).
Baca SelengkapnyaPada beberapa waktu terakhir, terdapat peningkatan jumlah pengidap kanker usia muda. Ini penyebab terjadinya peningkatan jumlah pengidap kanker tersebut.
Baca SelengkapnyaSurvei dilakukan pada 4-11 Januari 2024 terhadap 1.220 responden. Survei dilakukan melalui teknik wawancara tatap muka
Baca SelengkapnyaDalam upaya untuk memahami dan mengatasi masalah ini, artikel-artikel lingkungan muncul sebagai sumber informasi yang berharga.
Baca SelengkapnyaPersoalan politik uang menempati posisi pertama di angka 37,2 persen.
Baca SelengkapnyaAdiksi terhadap pornografi serta judi online juga patut diperhatikan.
Baca SelengkapnyaWHO memperingatkan adanya efek buruk dari penggunaan media sosial.
Baca Selengkapnya