Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tahun ini MK terima 140 permohonan gugatan judicial review

Tahun ini MK terima 140 permohonan gugatan judicial review Gedung Mahkamah Konstitusi. merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Ketua Mahkamah Konstitusi Arief Hidayat mengatakan, jumlah permohonan judicial review (peninjauan kembali) yang diajukan kepada MK tahun ini mencapai 140 gugatan. Angka ini meningkat tajam dari tahun-tahun sebelumnya yang rata-rata hanya mencapai 20 gugatan per tahun.

"Sekarang rata-rata 130-140 gugatan," kata Arief di Convention Center, Nusa Dua, Bali, Kamis (11/8).

Meningkatnya angka permohonan judicial review, dinilai sebagai bentuk legal standing atau kebebasan hak untuk mengajukan gugatan atau permohonan di depan pengadilan. Namun, dalam legal standing tersebut MK tetap memperhatikan kepentingan konstitusional. Sehingga tidak semua permohonan gugatan dibahas di MK.

"Kalau ada permohonan-permohonan yang sifatnya individual yang kita lihat dia punya kewenangan Kepentingan hukum dan dia dirugikan hak konstitusionalnya itu kita bisa berikan legal standing artinya itu kan sudah kasus konkret. misalnya kasus yang diajukan Pak Antasari mengenai PK itu sudah mirip konstitusional komplain tapi pintu masuknya adalah judicial review," jelas Arief.

Mantan Ketua Asosiasi Pengajar dan Peminat Hukum Berperspektif Gender Indonesia ini menambahkan, ada sejumlah perkara yang diperkirakan belum bisa dituntaskan MK pada tahun 2016 ini. Alasannya, permohonan gugatan ini masuk di akhir tahun dan dijanjikan diselesaikan awal tahun.

"Menjadi perkara yang on-going diputus pada tahun yang berikutnya tapi kita enggak mau perkara itu sampai ulang tahun," katanya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
MK Catat Putusan Uji Materi Undang-Undang di 2024 Terbanyak dalam Satu Tahun
MK Catat Putusan Uji Materi Undang-Undang di 2024 Terbanyak dalam Satu Tahun

MK menyatakan jumlah putusan pengujian Undang-undang (PUU) selama tahun 2024 menjadi yang terbanyak dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya
MK Tetap Terima Gugatan Perkara Meski Pendaftaran Telah Ditutup
MK Tetap Terima Gugatan Perkara Meski Pendaftaran Telah Ditutup

Suhartoyo merespons jumlah permohonan sengketa hasil pemilihan kepala daerah (pilkada) hingga Kamis malam yang belum sesuai dengan prediksi.

Baca Selengkapnya
Jadwal dan Tahapan Lengkap Sidang MK dalam Gugatan Pilkada 2024
Jadwal dan Tahapan Lengkap Sidang MK dalam Gugatan Pilkada 2024

Mahkamah Konstitusi (MK) menerima 314 permohonan perselisihan atau sengketa hasil Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
MK Targetkan Sidang Sengketa Pilkada 2024 Selesai 11 Maret 2025
MK Targetkan Sidang Sengketa Pilkada 2024 Selesai 11 Maret 2025

Faiz menyebut, MK telah melakukan persiapan matang dalam melaksanakan setiap sidang sengketa Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
MK Tidak Pertimbangkan Semua Amicus Curiae yang Diterima
MK Tidak Pertimbangkan Semua Amicus Curiae yang Diterima

Amicus curiae yang diajukan setelah 16 April 2024, tetap akan diterima MK, tetapi tidak dipertimbangkan oleh hakim konstitusi.

Baca Selengkapnya
MK Tegaskan Belum Terima Gugatan Sengketa Pilkada Provinsi Hingga Senin Siang
MK Tegaskan Belum Terima Gugatan Sengketa Pilkada Provinsi Hingga Senin Siang

Suhartoyo menegaskan batas waktu pendaftaran sengketa pilkada adalah tiga hari kerja sejak KPU setempat menetapkan hasil pemilihan

Baca Selengkapnya
Sudah Ada 44 Amicus Curiae, MK Tegaskan Hanya 14 yang Jadi Pertimbangan Hakim
Sudah Ada 44 Amicus Curiae, MK Tegaskan Hanya 14 yang Jadi Pertimbangan Hakim

Fajar memastikan tidak ada kewajiban Amicus Curiae akan dibacakan satu per satu.

Baca Selengkapnya
MK Terima 4.128 Perkara Sejak 2003, Berapa Gugatan terkait Pemilu?
MK Terima 4.128 Perkara Sejak 2003, Berapa Gugatan terkait Pemilu?

MK telah menangani total 4.128 perkara diregistrasi dari tahun 2003 hingga 2024.

Baca Selengkapnya
MK Rampungkan 308 Perkara Perselisihan Pemilu 2024
MK Rampungkan 308 Perkara Perselisihan Pemilu 2024

Mengenai potensi masuknya perkara, MK telah menyusun dan menetapkan Peraturan MK Nomor 3 Tahun 2024.

Baca Selengkapnya
MK Batasi Jumlah Saksi untuk Sidang Sengketa Pileg 2024
MK Batasi Jumlah Saksi untuk Sidang Sengketa Pileg 2024

Pada sengketa Pileg 2024, MK menerima 297 permohonan.

Baca Selengkapnya
FOTO: MK Gelar Sidang Perdana Terkait Sengketa Hasil Pilkada 2024, Total Ada 310 Perkara
FOTO: MK Gelar Sidang Perdana Terkait Sengketa Hasil Pilkada 2024, Total Ada 310 Perkara

Total ada 310 perkara sengketa hasil Pilkada 2024, dengan rincian 23 perkara terkait pemilihan gubernur, 238 pemilihan bupati, dan 49 pemilihan wali kota.

Baca Selengkapnya
MK Terima 206 Permohonan Sengketa Pilkada 2024, Ini Rinciannya
MK Terima 206 Permohonan Sengketa Pilkada 2024, Ini Rinciannya

Mahkamah Konstitusi (MK) telah menerima 206 permohonan sengketa Pilkada 2024 tingkat kabupaten hingga provinsi.

Baca Selengkapnya