Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Takut Perselingkuhan Terbongkar, IRT di Palembang Mengaku Jadi Korban Begal

Takut Perselingkuhan Terbongkar, IRT di Palembang Mengaku Jadi Korban Begal Pasangan selingkuh diamankan polisi. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Seorang ibu rumah tangga, Ida (43) harus membuat laporan palsu menjadi korban begal. Hal itu dilakukan lantaran takut perselingkuhannya selama dua tahun terbongkar.

Terungkapnya kasus ini setelah polisi meringkus Muhammad Khodir alias Anggara Prima (35) warga Desa Rawa Banda, Jalur 9, Kecamatan Pulau Rimau, Banyuasin, Sumatera Selatan. Dia adalah ciri-ciri orang yang disebutkan Ida sebagai pelaku begal dan melarikan sepeda motornya.

Dari pemeriksaan, polisi menemukan fakta lain. Alhasil, wanita yang tinggal di Kelurahan Kemas Rindo, Kecamatan Kertapati, Palembang, itu akhirnya turut dibawa ke kantor polisi.

Ida mengaku terpaksa melapor menjadi korban begal oleh empat pelaku karena khawatir suaminya mengetahui hubungan gelapnya dengan Anggara. Dengan demikian, pernikahannya masih dapat bertahan.

"Saya menyesal sudah membuat laporan palsu, saya takut suami saya tahu saya berselingkuh," ungkap Ida di Mapolda Sumsel, Senin (20/9).

Ida bercerita dia berkenalan dengan tersangka Anggara melalui Facebook dua tahun lalu. Kemudian mereka sepakat bertemu di bawah Jembatan Ampera, Sabtu (11/9) sore.

Dengan mengendarai sepeda motor milik Ida, mereka keliling kota dan makan di Jalan By Pass Alang-Alang Lebar Palembang. Setelah itu, tersangka Anggara pamit membeli buah tangan dengan meminjam motor Ida.

Setelah ditunggu cukup lama, tersangka Anggara tak kunjung kembali. Hal itu membuat Ida panik lalu pulang untuk mengadukan kejadian yang baru saja dialaminya ke suami.

"Saya panik, makanya saya bilang sama suami saya dibegal empat orang, motor diambil mereka. Kami buat laporan ke polisi, saya nekat saja waktu itu," kata dia.

Sementara tersangka Anggara mengaku sengaja melarikan motor selingkuhannya dengan tujuan dipakai sendiri. Modusnya dengan pura-pura meminjam untuk membelikan oleh-oleh.

"Saya tinggalkan dia di jalan, saya suruh tunggu karena mau beli buah sama kipas angin. Memang mau saya bawa lari buat pakai di kampung," kata tersangka.

Kasubdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel Kompol Christoper S Panjaitan mengatakan, laporan Ida menjadi korban begal adalah palsu. Sepeda motor itu justru dilaporkan selingkuhannya saat bertemu di Palembang.

"Hanya tipu daya Ida saja, mereka ini saling kenal dan berselingkuh. Wanita itu takut suaminya tahu dia berselingkuh," kata Panjaitan.

Atas perbuatannya, Ida dikenakan wajib lapor. Sementara tersangka Anggara dikenakan Pasal 372 KUHP dan 378 KUHP tentang penipuan dan penggelapan dengan ancaman empat tahun penjara.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengerikan, Selebgram Intan Nabila Dipukuli Suami hingga Kena Bayinya
Mengerikan, Selebgram Intan Nabila Dipukuli Suami hingga Kena Bayinya

Hal itu terungkap saat Intan mengunggah video aksi kebrutalan suaminya di Instagram pribadinya, @cut.intannabila , Selasa (13/08/2024).

Baca Selengkapnya
Viral Kisah Wanita Ditipu oleh Suami yang Ternyata  Perempuan, Terungkap saat Bulan Madu
Viral Kisah Wanita Ditipu oleh Suami yang Ternyata Perempuan, Terungkap saat Bulan Madu

Belum lama ini viral sebuah kisah yang dialami Ida Susanti, wanita yang mengaku ditipu oleh suaminya yang ternyata seorang perempuan.

Baca Selengkapnya
Suami Menangis saat Gerebek Istri yang Juga ASN Pemkab Mojokerto Mesum dengan Selingkuhan
Suami Menangis saat Gerebek Istri yang Juga ASN Pemkab Mojokerto Mesum dengan Selingkuhan

Kejadian ini dilaporkan ke perangkat desa setempat dan diteruskan ke pihak kepolisian.

Baca Selengkapnya
Ini Tampang Armor Toreador, Pelaku KDRT terhadap Selebgram Cut Intan Nabila
Ini Tampang Armor Toreador, Pelaku KDRT terhadap Selebgram Cut Intan Nabila

KDRT ini bukan kali pertama dialami, Intan Nabila bertahan karena telah dikaruniai anak.

Baca Selengkapnya
Viral Suami Jadi Korban KDRT Sampai Terseret Mobil, Polisi Turun Tangan
Viral Suami Jadi Korban KDRT Sampai Terseret Mobil, Polisi Turun Tangan

Suami memergoki istrinya sedang berselingkuh dengan pria lain, tapi si suami malah dianiaya.

Baca Selengkapnya
Anggota Pam Obvit Polda Metro Disekap & Nyaris Dibunuh di Tol, Ini Kronologinya
Anggota Pam Obvit Polda Metro Disekap & Nyaris Dibunuh di Tol, Ini Kronologinya

Ketiganya diamankan Satuan Reskrim Polres Metro Tangerang. Berikut kabel ties dan kendaraan Honda CRV.

Baca Selengkapnya
Viral Video Wanita Dianiaya Pria di Bekasi, Pelaku Diduga Mantan Suami Siri Korban
Viral Video Wanita Dianiaya Pria di Bekasi, Pelaku Diduga Mantan Suami Siri Korban

Pelaku juga sempat ingin memukul menggunakan kipas angin berukuran besar, namun berhasil dicegah korban.

Baca Selengkapnya
Selebgram Intan Nabila Dipukuli Suami hingga Kena Bayinya, Begini Kata KPAI
Selebgram Intan Nabila Dipukuli Suami hingga Kena Bayinya, Begini Kata KPAI

Kasi Humas Polres Bogor Iptu Desi Triana membenarkan kalau video viral dugaan KDRT yang menimpa Selebgram Intan Nabila dan anaknya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Suami KDRT Aniaya Istri Hamil 4 Bulan Jadi Tersangka, Tapi Tak Ditahan Polisi
VIDEO: Suami KDRT Aniaya Istri Hamil 4 Bulan Jadi Tersangka, Tapi Tak Ditahan Polisi

Dari hasil pemeriksaan terungkap alasan BD tega menganiaya. Pelaku mengaku kesal karena sang istri terlalu curiga dan cemburuan

Baca Selengkapnya
Lettu Agam, Perwira TNI Bali Terseret KDRT dan Perselingkuhan Ditahan!
Lettu Agam, Perwira TNI Bali Terseret KDRT dan Perselingkuhan Ditahan!

Tidak dirinci waktu penahanan Lettu Agam mulai kapan dan atas dasar kasus apa.

Baca Selengkapnya
Pernah Laporkan Istrinya Selingkuh, Pria di Konawe Kritis Usai Dibacok Mertua dan Iparnya
Pernah Laporkan Istrinya Selingkuh, Pria di Konawe Kritis Usai Dibacok Mertua dan Iparnya

Motif keduanya menganiaya RS karena sakit hati anak dari MS yang merupakan istri RS dilaporkan ke polisi karena berselingkuh.

Baca Selengkapnya
Korban Salah Tangkap di Sukabumi Cabut Laporan, Empat Polisi Tetap Diperiksa Propam
Korban Salah Tangkap di Sukabumi Cabut Laporan, Empat Polisi Tetap Diperiksa Propam

Korban salah tangkap dan penganiayaan di Sukabumi, B (35) telah mencabut laporannya. Namun, empat polisi yang diduga terlibat kasus itu tetap diperiksa Propam.

Baca Selengkapnya