Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Teater Kebangsaan digelar rayakan ulang tahun Megawati ke-71

Teater Kebangsaan digelar rayakan ulang tahun Megawati ke-71 rakornas tiga pilar pdip. ©2017 istimewa

Merdeka.com - Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri genap berusia 71 tahun hari ini, Selasa (23/1). Pagelaran Teater Kebangsaan pun akan digelar untuk menyambut hari ulang tahun Ketua Umum PDI Perjuangan tersebut di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat.

Dalam keterangannya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan pagelaran teater mengambil lakon 'Satyam Eva Jayati' yang akan dipimpin oleh seniman Butet Kertaradjasa. 'Satyam Eva Jayati' sendiri mempunyai makna 'hanya kebenaran yang berjaya.'

Lakon tersebut, lanjutnya, sesuai dengan prinsip hidup yang dijalani Megawati selama ini, termasuk ketika dirinya menjadi presiden dan partai.

"Bahwa hanya kebenaran yang akhirnya akan berjaya," ucap Hasto.

Ia menuturkan tanpa keteguhan berpolitik Megawati, PDIP tidak akan mencapai titik saat ini. Sebab, perjalanan politik yang dialami Megawati membuktikan bahwa politik berkeadaban dan tidak menghalalkan segala caralah yang akan menang.

"Tanpa keyakinan dan keteguhan politik Ibu Megawati, PDI Perjuangan tidak akan seperti sekarang ini," tutur Hasto.

Selain menggelar lakon Teater Kebangsaan, perayaan ulang tahun Megawati juga akan dipamerkan kiprah dan perjalanan Megawati yang menyukai tanaman ini di bidang kemanusiaan, kebudayaan, dan lingkungan.

Peringatan ulang tahun Megawati kali ini, kata dia, bernuansa hijau dengan hiasan berbagai tanaman.

"Ini bermakna bahwa Ibu Megawati sangat konsen dengan lingkungan hidup. Bahwa kita sebagai bagian dari umat manusia harus ikut menjaga bumi sebagai rumah bersama agar tetap hijau," katanya.

Seluruh kader, tambah Hasto, berharap dan mendoakan Megawati diberi kesehatan untuk menjalani kehidupan dan memimpin PDIP ke depannya.

Seluruh pengurus dan kader partai, kata Hasto, menaruh hormat dan sungguh mencintai kepemimpinan Megawati, karena dengan kesabarannya berhasil membangun partai melalui kaderisasi kepemimpinan secara sistemik.

"Seluruh anggota dan kader PDI Perjuangan berkomitmen untuk terus menghadirkan wajah partai di tengah rakyat," tutup Hasto.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Megawati Tegas HUT ke-51 PDIP Bukan Karena Presiden Tapi Rakyat
VIDEO: Megawati Tegas HUT ke-51 PDIP Bukan Karena Presiden Tapi Rakyat

Ketum PDIP Megawati menegaskan capaian PDIP bukan karena bantuan elite dan preside, tapi dukungan rakyat

Baca Selengkapnya
Puisi Komarudin Jelang Pembukaan Rakernas PDIP: Jangan Jadi Pengecut Apalagi Pengkhianat
Puisi Komarudin Jelang Pembukaan Rakernas PDIP: Jangan Jadi Pengecut Apalagi Pengkhianat

PDI Perjuangan mengambil tema Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang

Baca Selengkapnya
Megawati: Saya Sekarang Provokator!
Megawati: Saya Sekarang Provokator!

Rakernas PDIP kali ini mengusung tema “Satyam Eva Jayate: Kebenaran Pasti Menang"

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pekik Megawati Guncang Rakernas
VIDEO: Pekik Megawati Guncang Rakernas "Saya Sekarang Provokator Demi Kebenaran!"

PDI Perjuangan menggelar Rakernas V pada Jumat 24 Mei 2024

Baca Selengkapnya
Rakernas PDIP, Ganjar Duduk Diapit Megawati dan Puan Maharani
Rakernas PDIP, Ganjar Duduk Diapit Megawati dan Puan Maharani

Megawati yang mengenakan pakaian berwarna merah hitam itu didampingi sejumlah elite PDIP.

Baca Selengkapnya
PDIP Minta Maaf HUT ke-51 Bikin Jalan Lenteng Agung Macet
PDIP Minta Maaf HUT ke-51 Bikin Jalan Lenteng Agung Macet

HUT ke-51 PDI Perjuangan digelar di Sekolah Partai Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jakarta.

Baca Selengkapnya
LIVE STREAMING: Orasi Tajam Megawati Tanpa Jokowi di HUT PDIP
LIVE STREAMING: Orasi Tajam Megawati Tanpa Jokowi di HUT PDIP

PDI Perjuangan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-51 pada 10 Januari 2024.

Baca Selengkapnya
Hari Pertama Rakernas, Megawati hingga Puan Bakal Sampaikan Pidato Politik
Hari Pertama Rakernas, Megawati hingga Puan Bakal Sampaikan Pidato Politik

Acara Rakernas dilanjutkan dengan pembekalan dari pihak eksternal berkaitan dengan problematika bangsa.

Baca Selengkapnya
Tinjau Pameran Karya Butet, Megawati Tak Ingin Bicara Politik
Tinjau Pameran Karya Butet, Megawati Tak Ingin Bicara Politik

Menurut Mega, menikmati seni bagi dirinya maupun anggota keluarganya, adalah hal biasa.

Baca Selengkapnya
Poin-Poin Pidato Megawati di Rakernas V PDIP, Bahas Kecurangan Pilpres hingga Utang Negara
Poin-Poin Pidato Megawati di Rakernas V PDIP, Bahas Kecurangan Pilpres hingga Utang Negara

Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, menyampaikan pidato politiknya sata pembukaan Rakernas V PDIP, Jumat (24/5).

Baca Selengkapnya
"Pemimpin Jiwa Ksatria Bukan Nempel Tokoh Lain"

Wayang menjadi ritual kehidupan. Bagaimana kejahatan dikalahkan dengan kebaikan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Megawati Goda Wapres Ma'ruf Bersedia Hadir di HUT PDIP, Absen Seluruh Menteri & Kader
VIDEO: Megawati Goda Wapres Ma'ruf Bersedia Hadir di HUT PDIP, Absen Seluruh Menteri & Kader

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyampaikan orasi politik dengan menyapa Wapres Ma'ruf Amin

Baca Selengkapnya