Terbang Sejauh 2.000 Km, Cerita Jokowi Mencari Ibu Kota Baru
Merdeka.com - Presiden Jokowi sudah memutuskan akan memindahkan ibu kota dari Jakarta. Namun Presiden Jokowi belum memutuskan wilayah mana yang akan menjadi lokasi ibu kota.
Dalam beberapa hari, Presiden Jokowi keliling mencari lokasi untuk ibu kota. Bahkan Jokowi terbang sejauh 2.000 km lebih dari Jakarta menuju Kalimantan mencari lokasi untuk calon ibu kota.
Berikut cerita Jokowi keliling daerah mencari lokasi untuk ibu kota:
-
Kapan Jokowi mengunjungi Sumbar? Jokowi mengunjungi posko tanggap darurat dan pengungsian banjir lahar dingin di Lapangan Batu Taba, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Selasa (21/5).
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumbar? Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terlebih dahulu menyapa anak-anak di tenda pengungsian. Jokowi dan Iriana membagikan makan siang, susu, makanan ringan, hingga buku kepada anak-anak yang ada di posko tersebut.
-
Kenapa Jokowi berkunjung ke Gorontalo? Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan langsung ke proyek Bendungan Bulango Ulu di Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo pada Senin, 22 April 2024.
-
Di mana jalan rusak yang Jokowi tinjau? Ruas jalan pertama yang ditinjau Jokowi adalah Jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan.
-
Kenapa Jokowi ke Sumbar? Jokowi mengunjungi posko tanggap darurat dan pengungsian banjir lahar dingin di Lapangan Batu Taba, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Selasa (21/5).
-
Di mana Jokowi meninjau jalan rusak di Lampung? Ruas jalan pertama yang ditinjau Jokowi adalah Jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan.
Jokowi Keliling Kalimantan Tengah
Presiden Jokowi keliling Kalimantan Tengah untuk meninjau lokasi calon ibu kota pada Selasa (7/5). Jokowi sampai berencana meninjau empat lokasi sekaligus hari itu. Daerah-daerah yang ditinjau antara lain, Kabupaten Gunung Mas, Kabupaten Katingan, Kota Palangkaraya, dan Pulang Pisau.
Jokowi mengaku peninjauan langsung ke lapangan sengaja dilakukannya agar tak salah dalam memutuskan ibu kota baru. "Semuanya akan dicek dilihat, dikalkulasi oleh tim. Saya hanya melihat lapangannya. Kemudian biar ada feeling begitu, nanti dalam memutuskan biar tidak salah," jelas Jokowi.
Bukit Soeharto Salah Satu Calon Lokasi Ibu Kota Baru
Salah satu lokasi yang diusulkan sebagai calon pemindahan ibu kota adalah Bukit Soeharto. Bukit Soeharto terletak di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Saat berkunjung ke Kalimantan, Presiden Jokowi meninjau lokasi tersebut. Dalam peninjauan itu Presiden Jokowi didampingi Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri ATR/Kepala BPN Sofyan Djalil dan Seskab Pramono Anung. Juga hadir Wagub Kaltim Hadi Mulyadi dan Bupati Kutai Kartanegara Edy Dharmasyah.
"Sebagai negara besar kita ingin punya pusat pemerintahan yang terpisah dari pusat ekonomi, bisnis dan jasa perdagangan," kata Presiden Joko Widodo saat meninjau Bukit Soeharto di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kaltim.
Lahan di Kalimantan Luas
Presiden Jokowi mengungkap salah satu alasan pemindahan ibu kota ke wilayah Kalimantan Tengah. Menurutnya memiliki potensi untuk dijadikan pusat pemerintahan yang baru. Terlebih, Presiden Pertama RI Soekarno dahulu juga ingin ibu kota dipindahkan ke Palangkaraya.
Pemerintah daerah telah menyiapkan lahan 300 hektare untuk ibu kota baru. Bahkan, pemerintah daerah bersedia menambahkan 60 ribu hektare lagi jika dipilih menjadi pusat pemerintahan.
"Di sini sudah ditunjukkan oleh Pak Gubernur, 'Oh di sini ada 300 ribu hektare, kalau Bapak kurang ditambah di sini masih (ada lahan) 60 ribu hektare. Di sini memang lahannya sangat luas sekali. Besok dilihat jadi saya bisa sampaikan," ujarnya.
Bukit Nyuling Terkendala Infrastruktur
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengecek kelaikan Kalimantan Tengah (Kalteng) terkait wacana pemindahan Ibu Kota Negara. Jokowi menyusuri Bukit Nyuling yang berada di Kecamatan Manuhing Kabupaten Gunung Mas Provinsi Kalimantan Tengah.
Dilihat dari sisi keluasan, Kalimantan Tengah adalah lokasi yang paling siap untuk dijadikan pusat pemerintah. Namun perkara ketersediaan lahan bukan satu-satunya aspek yang dipertimbangkan pemerintah. Masih banyak hal yang perlu dikaji lagi seperti kesiapan infrastruktur, kebencanaan, hingga kondisi sosial masyarakat.
Khusus Bukit Nyuling misalnya, Jokowi menyebutkan lokasi tersebut tidak rawan bencana. Tapi di sisi lain, kawasan Bukit Nyuling masih jauh dari kesiapan infrastruktur.
"Urusan banjir mungkin di sini tidak, ya kan? Urusan gempa di sini tidak. Tapi kesiapan infrastruktur harus dimulai dari nol lagi. Ya kan?" katanya.
(mdk/has)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jokowi bersama rombongan juga akan bermalam di kawasan IKN.
Baca SelengkapnyaJokowi sarapan bersama sejumlah menteri yang turut bermalam di IKN.
Baca SelengkapnyaJokowi menggunakan pesawat kepresidenan Boeing Bussines Jet 737-800.
Baca SelengkapnyaJokowi bertolak menuju Kabupaten Pohuwato dengan menggunakan pesawat ATR 72-600.
Baca SelengkapnyaJokowi tiba di Pangkalan TNI AD Ahmad Yani, Kota Semarang, Jateng, sekitar pukul 14.40 WIB.
Baca SelengkapnyaJokowi melanjutkan perjalanan menuju Komplek Pergudangan Bulog Mandala untuk mengecek persediaan beras.
Baca SelengkapnyaBasuki Hadimuljono mengungkap Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) akan mengunjungi IKN kembali dalam waktu dekat.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan akan tetap rutin mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, meski sudah purna tugas menjadi Presiden.
Baca SelengkapnyaPusat Komando Nusantara juga merupakan salah satu infrastruktur utama pendukung kota cerdas Nusantara.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan mengunjungi Kabupaten Lampung Barat pada hari kedua kunjungan kerjanya di Provinsi Lampung, Jumat (12/7).
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), pada Minggu, (11/8).
Baca SelengkapnyaSeluruh personel TNI Polri disebar ke sejumlah titik lokasi Presiden Jokowi akan berada. Mulai dari bandara hingga lapangan kantor Gubernur Papua.
Baca Selengkapnya