Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tiba-tiba temui Jokowi, Susi sebut tak bahas teguran Wapres JK

Tiba-tiba temui Jokowi, Susi sebut tak bahas teguran Wapres JK Menteri Susi di Hotel Kempinsky. Sri Wiyanti©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mendadak menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (1/4).

Ditemui usai menemui Jokowi, Menteri Susi membantah kedatangannya itu membahas soal kunjungan Wakil Presiden Jusuf Kalla ke Maluku dan Sulawesi Utara pada 16-18 Maret yang mendapati sejumlah dampak dari kebijakan moratorium izin kapal dan pelarangan transhipment, yaitu pekerja kapal menganggur dan minimnya pasokan ikan ke pabrik pengolahan.

"Tidak ada," kata Susi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (1/4).

Susi menyatakan soal surat teguran Wakil Presiden Jusuf Kalla yang dilayangkan kepadanya merupakan hal yang biasa dan tak perlu dibesar-besarkan. "Tidak ada teguran surat, itu biasa," katanya.

Susi mengaku pertemuannya dengan Presiden Jokowi hanyalah untuk berkoordinasi soal program Kementerian yang dipimpinnya. "Koordinasi kerjaan kita saja, cold storage, kapal kita," katanya.

Sebelumnya, melalui Juru Bicara Wakil Presiden Husein Abdullah, JK melayangkan surat teguran bernomor B02/Wapres/03/2016 kepada Susi Pudjiastuti. Kemudian, JK bersama Jokowi juga menggelar pertemuan di Istana Negara pada 21 Maret 2016.

"Susi diminta lihat langsung ke Tual dan Bitung supaya tahu kondisi lapangan. Pak Jokowi dan Pak JK yang menyuruh. Apa ibu Susi sudah ke sana? Supaya bisa memahami kondisi terkini di bawah," kata Husain.

"Pada kesempatan itu, Pak Jokowi juga sampaikan ke Susi, banyak dapat aspirasi dari nelayan yang demo kebijakan Susi. Jadi Pak Jokowi sudah beberapa kali minta Susi agar mengevaluasi kebijakannya. Supaya sektor perikanan bergerak. Ini senada dengan perintah Pak JK."

Menurut Husain, berdasarkan pertemuan itu, Susi diketahui tak pernah mengunjungi Bitung guna melihat industri perikanan yang mati suri. Padahal, industri perikanan potensial menyumbang penerimaan negara.

"Kalau industri perikanan yang potensial menghasilkan pajak tidak berproduksi, maka penerimaan negara berkurang. Lapangan pekerjaan juga terganggu.

Karena itu sangat penting mencari solusi cepat atas masalah yang dihadapi industri perikanan saat ini," ungkap Husain.

"Kenapa justru membiarkan investor dalam negeri dengan industri perikanannya yang sudah tumbuh, dibiarkan kekurangan bahan baku, tidak berproduksi dan hanya menghasilkan pengangguran?"

Sebelumnya, Menteri Susi menjelaskan bahwa pembangunan pabrik pengolahan hanya kedok buat pengelola kapal mendapat izin menangkap ikan di perairan Indonesia.

"Untuk memenuhi prasyarat hanya boleh bawa kapal dari luar negeri kalau ada Unit Pengolahan Ikan, itu saja. Jadi UPI-nya kosong sejak. Beberapa UPI di Maluku itu memang tidak pernah dipakai dari sejak dibangun," kata Susi.

"Semua pekerjaan saya pasti selalu diskusi dengan Pak Presiden. Sekarang mereka lihat ikannya banyak. kapalnya dia mau tangkap lagi," tambahnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Anies Temui Susi Pudjiastuti, Demokrat Yakin Tak Bahas Cawapres
Anies Temui Susi Pudjiastuti, Demokrat Yakin Tak Bahas Cawapres

Kamhar mengungkapkan Anies dan Susi punya hubungan baik. Sebagai sama kolega ketika menjadi menteri di kabinet pertama Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Dugaan Ketua KPK Firli Peras SYL: Enggak Tahu, Jangan Tanyakan ke Saya
Jokowi soal Dugaan Ketua KPK Firli Peras SYL: Enggak Tahu, Jangan Tanyakan ke Saya

Soal baiknya bagaimana sikap KPK, Jokowi tidak ingin berkomentar.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Tanggapi Santai Mahfud Segera Mundur dari Jabatan Menko Polhukam
VIDEO: Presiden Jokowi Tanggapi Santai Mahfud Segera Mundur dari Jabatan Menko Polhukam

Jokowi tidak mempermasalahkan ada menterinya yang akan mundur.

Baca Selengkapnya
Mahfud MD Soal Rocky Gerung Diduga Hina Jokowi: Presiden Tidak Mau Mengadu
Mahfud MD Soal Rocky Gerung Diduga Hina Jokowi: Presiden Tidak Mau Mengadu

Mahfud MD Soal Rocky Gerung Diduga Hina Jokowi: Presiden Tidak Mau Mengadu

Baca Selengkapnya
Ganjar soal Kabar Jokowi Ingin Temui Megawati: Enggak Masalah, Dulu Sering Bertemu Kok
Ganjar soal Kabar Jokowi Ingin Temui Megawati: Enggak Masalah, Dulu Sering Bertemu Kok

Ganjar mengatakan justru jika Jokowi dan Megawati tak pernah bertemu akan menimbulkan pertanyaan besar.

Baca Selengkapnya
Begini Komentar JK Soal Prabowo Bertemu Jokowi Sebelum Debat
Begini Komentar JK Soal Prabowo Bertemu Jokowi Sebelum Debat

JK menilai Prabowo merupakan bagian menteri Kabinet Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
Polemik Jampidsus Dikuntit Densus 88, Begini Sikap Jokowi ke Kapolri dan Jaksa Agung
Polemik Jampidsus Dikuntit Densus 88, Begini Sikap Jokowi ke Kapolri dan Jaksa Agung

Polemik Jampidsus Dikuntit Densus 88, Begini Sikap Jokowi ke Kapolri dan Jaksa Agung

Baca Selengkapnya
VIDEO: Tanggapan Mengejutkan Presiden Jokowi Dikritik Pakai Kata-Kata Kasar oleh Rocky Gerung
VIDEO: Tanggapan Mengejutkan Presiden Jokowi Dikritik Pakai Kata-Kata Kasar oleh Rocky Gerung

Presiden Joko Widodo tak mau ambil pusing soal orasi Rocky Gerung yang diduga menghinanya dengan kata-kata kasar dan tidak pantas.

Baca Selengkapnya
Jokowi Anggap Rocky Gerung Hal Kecil, Lebih Baik Kerja
Jokowi Anggap Rocky Gerung Hal Kecil, Lebih Baik Kerja

Sejumlah relawan Jokowi sempat melaporkan Rocky karena diduga telah menghujat dan mengeluarkan kata-kata hinaan kepada Jokowi.

Baca Selengkapnya
Reaksi Menteri LHK Ditanya Isu Reshuffle Hingga  Keberadaan Mentan Syahrul: Enggak Tahu Aku
Reaksi Menteri LHK Ditanya Isu Reshuffle Hingga Keberadaan Mentan Syahrul: Enggak Tahu Aku

Isu reshuffle kabinet yang kembali berembus. Kabar itu makin santer setelah Presiden Jokowi bertemu dengan SBY pada Senin (2/10) malam kemarin.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Ketum Partai Koalisi Akhir Mei Lalu, Bahas Reshuffle?
Jokowi Bertemu Ketum Partai Koalisi Akhir Mei Lalu, Bahas Reshuffle?

Jokowi ternyata sempat bertemu dengan para ketua umum partai politik pendukungnya

Baca Selengkapnya
Puan Maharani Jawab Isu Jokowi Minta Bertemu Megawati: Presiden Pasti Punya Itikad Baik
Puan Maharani Jawab Isu Jokowi Minta Bertemu Megawati: Presiden Pasti Punya Itikad Baik

Puan Maharani merespons isu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ingin menemui Megawati.

Baca Selengkapnya