Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tidak Dilarang, Pemudik di Pelabuhan Merak hanya Diperiksa Suhu Tubuh dan KTP

Tidak Dilarang, Pemudik di Pelabuhan Merak hanya Diperiksa Suhu Tubuh dan KTP Pemudik di Pelabuhan Merak. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona atau Covid-19, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melarang masyarakat mudik. Menindaklanjuti larangan tersebut, semua transportasi darat, udara dan laut berhenti melayani penumpang umum dan hanya melayani pengiriman logistik, sembako dan alat kesehatan.

Namun kondisi tersebut tidak terjadi di Pelabuhan Merak, Banten. Pemudik masih bisa menyeberang ke Bakauheni Lampung.

Pantauan merdeka.com, para pemudik pejalan kaki masih terlihat bebas menyeberang di Pelabuhan Merak. Aan, salah satu pemudi yang akan menuju Pringsewu Lampung mengaku tidak dilarang petugas.

"Pas saya masuk pelabuhan enggak ada yang melarang, cuma tadi saya diperiksa suhu tubuh dan diperiksa KTP aja oleh petugas," kata Aan, Selasa (28/4).

Masih dilayaninya penumpang pejalan kaki yang menyeberang melalui Pelabuhan Merak, bertolak belakang dengan instruksi pemerintah yang meminta kapal-kapal di penyeberangan Merak-Bakauheni tidak melayani pemudik.

General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak, Hasan Lessy tidak berkomentar banyak terkait masih adanya pemudik yang menyeberang ke Pulau Sumatera melalui Pelabuhan Merak.

"Kita sih tetap melarang pemudik sepeda motor, kendaraan pribadi, bus umum dan pejalan kaki untuk menyeberang, terkecuali angkutan sembako," kata Hasan Lessy kepada wartawan di Merak, Selasa (28/4).

Ketika disinggung masih adanya pemudik menggunakan kendaraan pribadi, bus umum dan pejalan kaki yang menyeberang di Pelabuhan Merak, Hasan mengaku tidak tahu. Ia memastikan pihaknya tidak ada penjualan tiket di pelabuhan, kecuali melalui online.

"Dalam hal ini kalau orang sudah memiliki tiket bisa dikembalikan, dikembalikannya 100 persen," kata Hasan Lessy.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Catat, Pemudik Tak Punya Tiket Dilarang Masuk Pelabuhan dan Hanya Bisa Beli Tiket di Radius ini
Catat, Pemudik Tak Punya Tiket Dilarang Masuk Pelabuhan dan Hanya Bisa Beli Tiket di Radius ini

Pemudik yang tidak memiliki tiket, dilarang memasuki area pelabuhan. Polisi menentukan radius untuk pembelian tiket.

Baca Selengkapnya
Akhirnya Penumpang MRT Bebas Masker
Akhirnya Penumpang MRT Bebas Masker

Pengguna Mass Rapid Transit (MRT) kini dibebaskan untuk tidak menggunakan masker.

Baca Selengkapnya
Menko PMK: Pemudik Tanpa Tiket Dilarang Masuk Pelabuhan
Menko PMK: Pemudik Tanpa Tiket Dilarang Masuk Pelabuhan

Penumpukan yang terjadi di Pelabuhan disebut-sebut karena calon penumpang belum memiliki tiket.

Baca Selengkapnya
Menhub Minta Masyarakat Tak Mudik Naik Sepeda Motor, Ini Alasannya
Menhub Minta Masyarakat Tak Mudik Naik Sepeda Motor, Ini Alasannya

Pemerintah kembali menggelar mudik gratis agar masyarakat tidak pulang kampung menggunakan sepeda motor.

Baca Selengkapnya
Penumpang KRL Akhirnya Bisa 'Bernapas'
Penumpang KRL Akhirnya Bisa 'Bernapas'

Pemerintah resmi mencabut aturan menggunakan masker

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Arus Mudik di Merak Perlu Penanganan Lebih Fokus
Jokowi Minta Arus Mudik di Merak Perlu Penanganan Lebih Fokus

okowi menyebut permasalahan arus mudik di Merak sudah ada solusinya.

Baca Selengkapnya
Viral Tiket Mudik Gratis Diperjualbelikan, Kemenhub Bakal Cek KTP dan NIK Penumpang Sebelum Berangkat
Viral Tiket Mudik Gratis Diperjualbelikan, Kemenhub Bakal Cek KTP dan NIK Penumpang Sebelum Berangkat

Dengan adanya jual-beli tiket mudik ini bisa mengambil kesempatan orang lain yang benar-benar membutuhkan untuk pulang ke kampung halaman dengan gratis.

Baca Selengkapnya
FOTO: Cegah Penyebaran Virus Cacar Monyet atau Mpox, BBKK Soekarno-Hatta dan Angkasa Pura Perketat Pengawasan Pendatang dari Luar Negeri
FOTO: Cegah Penyebaran Virus Cacar Monyet atau Mpox, BBKK Soekarno-Hatta dan Angkasa Pura Perketat Pengawasan Pendatang dari Luar Negeri

Meningkatnya kasus cacar monyet atau MPOX di sejumlah negara, BBKK Soekarno-Hatta bersama Angkasa Pura meningkatkan pengawasan penumpang dari luar negeri.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Karya Pastikan Kelancaran Arus Balik Lebaran 2024
Menhub Budi Karya Pastikan Kelancaran Arus Balik Lebaran 2024

Menhub sempat melakukan rapat koordinasi untuk kelancaran perjalanan balik dari pelabuhan Bakauheni ke Pelabuhan Merak.

Baca Selengkapnya