Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tiga Penyebab Utama Kecelakaan Lalu Lintas saat Mudik Libur Lebaran

Tiga Penyebab Utama Kecelakaan Lalu Lintas saat Mudik Libur Lebaran Kecelakaan maut di Cirebon. ©2022 Liputan6/ Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Direktur Lalu Lintas (Wadirlantas) Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah AKBP Agustin S. Tampi menyatakan kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang terjadi di seluruh daerah di Provinsi Sulteng selama libur Lebaran 2022 sampai hari Kamis (5/5) disebabkan tiga hal.

"Setelah kami kaji kasus lakalantas yang terjadi, ada beberapa penyebab utamanya. Pertama, pengendara kurang hati-hati. Kedua, memaksakan diri berkendara padahal sudah kelelahan sehingga mengakibatkan lakalantas," katanya di Palu, Kamis.

Ketiga, menurut dia, banyak pengendara yang mengalami kecelakaan karena tidak mematuhi rambu-rambu lalu lintas, padahal rambu dibuat untuk melindungi pengendara dari risiko kecelakaan, terlebih saat berada di jalur rawan.

"Saya mengimbau masyarakat agar menjadi polisi bagi dirinya sendiri. Taatilah rambu-rambu lalu lintas karena kesadaran diri sendiri untuk terhindar dari lakalantas. Jangan kalau ada polisi baru mau menaati rambu-rambu lalu lintas," ujarnya.

Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Sulteng mencatat angka kecelakaan saat arus mudik Lebaran 2022 di wilayah Sulteng meningkat 155 persen dibanding pada Lebaran 2021.

"Euforia masyarakat Sulteng melaksanakan mudik Lebaran tidak diimbangi dengan kepatuhan dalam berlalu lintas sehingga berakibat meningkatnya angka lakalantas," kata Dirlantas Polda Sulteng Kombes Pol. Kingkin Winisuda di Palu, Rabu.

Kingkin mengatakan selama 6 hari pelaksanaan Operasi Ketupat Tinombala 2022, pada 28 April sampai dengan 3 Mei 2022, Polda Sulteng mencatat terjadi 23 kasus lakalantas atau naik 14 kasus dibanding pada 2021.

"Berarti tahun 2021 itu 9 kasus saja dan pada 2022 naik 14 kasus sehingga totalnya 23 kasus lakalantas,” sebutnya.

Ia menyebutkan kecelakaan lalu lintas terjadi pada saat arus mudik Lebaran hingga H+1 Idul Fitri 1443 Hijriah.

Kecelakaan tersebut mengakibatkan korban meninggal dunia sebanyak 5 jiwa, luka berat 14 orang, sedangkan luka ringan 28 orang dengan kerugian materiil Rp87,5 juta.

Kingkin mengatakan kecelakaan lalu lintas didominasi oleh kendaraan roda dua sebanyak 28 unit dan mobil penumpang 6 unit.

"Jenis kecelakaan meliputi, kecelakaan tunggal satu1 kasus, laka depan-depan 10 kasus, laka depan-belakang 3 kasus, laka depan-samping 4 kasus, tabrak pejalan kaki 3 kasus, dan tabrak lari 1 kasus," jelasnya.

Menurut Kingkin, arus balik di wilayah Sulawesi Tengah utamanya menuju Kota Palu diperkirakan terjadi mulai hari Jumat hingga Minggu (6-8 Mei 2022).

"Pengendara diharapkan tetap berhati-hati, utamakan keselamatan diri Anda, keluarga, pengguna jalan lain, serta patuhi aturan lalu lintas. Bila capai atau mengantuk saat berkendara, beristirahat saja," imbau Kingkin.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polisi Ingatkan 6 Penyebab Kecelakaan saat Libur Lebaran
Polisi Ingatkan 6 Penyebab Kecelakaan saat Libur Lebaran

Warga diminta selalu waspada dan mempersiapkan kendaraan sebaik mungkin sebelum mudik

Baca Selengkapnya
Data Korlantas Polri Selama Arus Mudik Lebaran 2024: 1.835 Kecelakaan, 281 Orang Meninggal
Data Korlantas Polri Selama Arus Mudik Lebaran 2024: 1.835 Kecelakaan, 281 Orang Meninggal

Kecelakaan didominasi‘adu banteng’ sisi depan kendaraan yang saling bertabrakan.

Baca Selengkapnya
Polri Catat 199 Kecelakaan Saat Lebaran 2024: 41 Meninggal Dunia, 312 Orang Luka-Luka
Polri Catat 199 Kecelakaan Saat Lebaran 2024: 41 Meninggal Dunia, 312 Orang Luka-Luka

Polri mencatat telah terjadi 199 kecelakaan lalu lintas tepat pada momen lebaran atau Hari Raya Idulfitri 1445 H.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Data Mabes Polri, Catatan Pelanggaran hingga Kecelakaan Lalu Lintas Arus Mudik 2024
VIDEO: Data Mabes Polri, Catatan Pelanggaran hingga Kecelakaan Lalu Lintas Arus Mudik 2024

Polri mencatat bahwa telah terjadi sebanyak 213 kecelakaan lalu lintas selama arus mudik Lebaran tahun 2024

Baca Selengkapnya
254 Kecelakaan Terjadi H+1 Idulftri 2024, 45 Orang Meninggal Dunia
254 Kecelakaan Terjadi H+1 Idulftri 2024, 45 Orang Meninggal Dunia

Volume arus lalu lintas yang memasuki Jakarta melalui lima Gerbang Tol (GT) sebanyak 117.298 kendaraan.

Baca Selengkapnya
Kakorlantas Sebut Angka Kecelakaan Mudik dan Arus Balik 2024 Turun
Kakorlantas Sebut Angka Kecelakaan Mudik dan Arus Balik 2024 Turun

Sementara untuk luka berat pada mudik dan lebaran tahun ini mengalami kenaikan. Aan mengungkap trend luka berat pemudik hingga 533.

Baca Selengkapnya
187 Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi saat Libur Nataru di Sulsel, 16 Orang Meninggal
187 Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi saat Libur Nataru di Sulsel, 16 Orang Meninggal

Kecelakaan lalu lintas selama momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Sulawesi Selatan terdata sebanyak 187 kasus yang mengakibatkan 16 orang meninggal.

Baca Selengkapnya
785.880 Warga Sulsel Diprediksi Mudik, Waspadai Titik-Titik Potensi Macet
785.880 Warga Sulsel Diprediksi Mudik, Waspadai Titik-Titik Potensi Macet

Kepada masyarakat yang ingin mudik agar berangkat lebih awal. Hal itu agar masyarakat tidak terkena macet saat mudik.

Baca Selengkapnya
Ini Dia 3 Lokasi Paling Menantang saat Mudik Lebaran 2024, Paling Parah di Merak dan Tol Cipali
Ini Dia 3 Lokasi Paling Menantang saat Mudik Lebaran 2024, Paling Parah di Merak dan Tol Cipali

Menhub mengakui bahwa mudik jalur darat memang tempat paling menantang. Sebab, sering terjadi kecelakaan.

Baca Selengkapnya
Polri Catat 152 Kecelakaan dengan 42 Korban Tewas Selama Operasi Lilin, Laka Tunggal Paling Banyak
Polri Catat 152 Kecelakaan dengan 42 Korban Tewas Selama Operasi Lilin, Laka Tunggal Paling Banyak

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Aan Suhanan menyampaikan data angka kecelakaan selama operasi lilin 2023.

Baca Selengkapnya
Polri Catat 213 Kecelakaan Saat Arus Mudik Hari Ini, 23 Tewas dan Kerugian Capai Rp539 Juta
Polri Catat 213 Kecelakaan Saat Arus Mudik Hari Ini, 23 Tewas dan Kerugian Capai Rp539 Juta

Data kecelakaan lalu lintas pada hari Minggu, 7 April 2024 sebanyak 213 Kejadian

Baca Selengkapnya
H+3 Lebaran, Polri Catat Sudah Tindak 31.015 Pengendara Langgar Lalu Lintas
H+3 Lebaran, Polri Catat Sudah Tindak 31.015 Pengendara Langgar Lalu Lintas

Sebanyak 30.517 diberi sanksi teguran, sementara 498 ditilang elektronik atau Etle.

Baca Selengkapnya