Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tim investigasi periksa tiga awak terkait tenggelamnya kapal Kodam Jaya

Tim investigasi periksa tiga awak terkait tenggelamnya kapal Kodam Jaya Kapal Kodan Jaya tenggelam. ©Istimewa

Merdeka.com - Kapendam Jaya Letkol Inf Kristomei Sianturi mengatakan, pihaknya tengah melakukan investigasi penyebab Kapal Motor Cepat (KMC) dengan nomor lambung AD-16-05 tenggelam di perairan Kepulauan Seribu. Bahkan, tim investigasi tengah memeriksa tiga awak kapal.

"Sementara ini, kita investigasi ada awak kapalnya ditanyai dulu kenapa-kenapanya. Karena kan merekalah yang lebih tahu tentang peralatan yang mereka awak. Jadi, hari ini pemanggilan terhadap awak kapal tersebut untuk ditanyai tentang bagaimana runtutan kejadian kemarin. Tiga orang," katanya di Jakarta, Selasa (13/3).

Dia menjelaskan, investigasi kapal tenggelam itu dilakukan secara bertahap, sehingga baru awak atau kru kapal yang baru diperiksa. Bahkan, tidak menutup kemungkinan para penumpang bisa saja diperiksa sesuai dengan hasil perkembangan dari tim investigasi.

"Sementara ini kan bertahap. Hari ini baru awaknya saja, artinya kru kapal tersebut yang kita tanyai, kita ambil keterangannya, kok bisa sampai terjadi hal itu, bagaimana prosesnya, apakah semua prosedur sudah dilaksanakan, kan nanti investigasi yang akan menanyai lebih lanjut," ujarnya.

Mengenai bangkai kapal, Kristomei mengungkapkan, akan dilakukan setelah adanya instruksi dari tim investigasi Kodam Jaya. "Belum, belum. Karena ini masih tim investigasi masih bekerja ya. Bagaimana nanti keputusannya kita serahkan kepada tim investigasi nanti," jelasnya.

Dia menuturkan, sebenarnya mudah mengetahui lokasi kapal tenggelam tersebut. Namun, dia belum tahu, kapal tersebut telah karam di kedalaman berapa. "Secara teknis itu kan ada di posisi yang kemarin tenggelamnya. Cuma ada di kedalaman berapa saya belum tahu tentang posisinya," tutup Kristomei.

Sumber: Liputan6.com

Reporter: Putu Merta Surya Putra

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kejagung Harus Segera Selesaikan Kasus Korupsi Emas, Khawatir Ada Lobi-Lobi
Kejagung Harus Segera Selesaikan Kasus Korupsi Emas, Khawatir Ada Lobi-Lobi

Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Hendrawan Supratikno menyoroti penanganan perkara tersebut.

Baca Selengkapnya
Polisi Buka Peluang Periksa Kapolda Kaltara Terkait Ajudan Tewas Tertembak
Polisi Buka Peluang Periksa Kapolda Kaltara Terkait Ajudan Tewas Tertembak

korban ditemukan hari Jumat (22/9) sekitar pukul 13.10 Wita. Dia diduga tertembak senjata api jenis HS-9 dengan nomor Senpi HS178837 yang tengah dibersihkannya.

Baca Selengkapnya
7 Mayat Mengambang di Kali Bekasi Belum Terindentifikasi, Ini Penjelasan Polisi
7 Mayat Mengambang di Kali Bekasi Belum Terindentifikasi, Ini Penjelasan Polisi

Lima orang mengaku sebagai keluarga korban sudah mendatangi RS Polri.

Baca Selengkapnya