Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Timnas Bulutangkis Didepak dari All England, KBRI Minta Penjelasan NHS Inggris

Timnas Bulutangkis Didepak dari All England, KBRI Minta Penjelasan NHS Inggris tim Indonesia dipaksa mundur dari All England 2021. ©2021 Merdeka.com/instagram.com

Merdeka.com - Manajer tim bulu tangkis Indonesia Ricky Subagja mengatakan, bahwa pihaknya telah meminta bantuan kepada Kedutaan Besar RI (KBRI) di Inggris setelah tim Merah Putih diharuskan mundur dari All England 2021.

Permintaan bantuan tersebut dimaksudkan agar pihak KBRI dapat meminta kejelasan kepada Layanan Kesehatan Nasional (NHS) terkait aturan dan protokol yang berkaitan dengan penanganan pandemi Covid-19 di Inggris di tengah ketidakmampuan Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) mengatasi masalah penarikan yang dialami tim Indonesia ini.

"BWF tidak bisa berbuat banyak karena mereka menyampaikan bahwa mereka mengikuti aturan dari Pemerintah Inggris," kata Ricky dalam unggahan PBSI lewat Instagram @badminton.ina, Kamis (18/3).

Orang lain juga bertanya?

"Saya juga telah menyampaikan kepada KBRI untuk membantu yang berkaitan government to government. Saya hanya meminta kejelasan aturan-aturan yang ada khususnya terkait penanganan pandemi Covid-19," tambah dia.

Menurut Ricky, KBRI berencana melakukan komunikasi dengan NHS pada Kamis waktu setempat. Harapannya, pertemuan tersebut dapat membuahkan hasil yang positif dan memuaskan bagi tim Indonesia.

Tim nasional Indonesia pada Rabu (18/3) waktu setempat dipaksa mundur dari All England 2021 setelah menerima email dari NHS yang mengabarkan bahwa salah satu penumpang dalam pesawat yang mereka tumpangi dari Istanbul ke Birmingham dinyatakan positif Covid-19.

Padahal sesaat setelah tiba di Birmingham, seluruh atlet Indonesia langsung menjalani tes Covid-19 dan seluruhnya mendapat hasil negatif. Mereka juga bahkan diizinkan untuk menjalani latihan di lapangan.

Beberapa wakil Indonesia sudah sempat bertanding di putaran pertama All England 2021. Marcus/Kevin, Hendra/Ahsan, dan Jonatan berhasil melaju ke babak 16 besar.

Laga antara Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan menjadi laga terakhir tim Indonesia di All England 2021. Selepas itu, seluruh pemain dan ofisial diminta untuk menjalani isolasi mandiri selama 10 hari sesuai kebijakan yang diberlakukan pemerintah Inggris.

Meski demikian, Ricky memastikan keadaan seluruh tim Indonesia yang berada di Birmingham saat ini dalam kondisi sehat dan baik-baik saja.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024
Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Para pemain Indonesia yang berlaga di All England telah tiba di Jakarta pada Senin (18/3) malam.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Tim Thomas dan Uber Indonesia Disambut Hangat Saat Tiba di Tanah Air
FOTO: Momen Tim Thomas dan Uber Indonesia Disambut Hangat Saat Tiba di Tanah Air

Tim bulutangkis Indonesia gagal meraih gelar meskipun sama-sama berhasil menembus final Thomas Cup dan Uber Cup 2024.

Baca Selengkapnya
Atlet Badminton Berguguran di Olimpade Paris, Ketum PBSI Ungkap Penyebabnya
Atlet Badminton Berguguran di Olimpade Paris, Ketum PBSI Ungkap Penyebabnya

Hasil buruk dialami tim bulutangkis Indonesia pada Olimpade Paris 2024. Pemain-pemain unggulan malah tersingkir dari ajang itu.

Baca Selengkapnya
Momen Dubes Indonesia untuk Inggris 'Syukuran' Traktir Dua Pahlawan Indonesia di All England 2024
Momen Dubes Indonesia untuk Inggris 'Syukuran' Traktir Dua Pahlawan Indonesia di All England 2024

Dubes Indonesia untuk Inggris memberi kejutan untuk dua pebulutangkis Indonesia finalis di All England 2024.

Baca Selengkapnya
Duh! Brisbane Roar Tak Lepas Rafael Struick untuk Perkuat Timnas Indonesia di Penyisihan Grup Piala AFF 2024
Duh! Brisbane Roar Tak Lepas Rafael Struick untuk Perkuat Timnas Indonesia di Penyisihan Grup Piala AFF 2024

Klub Brisbane Roar mengungkapkan bahwa mereka hanya akan melepas Rafael Struick jika Timnas Indonesia berhasil mencapai semifinal Piala AFF 2024.

Baca Selengkapnya
Sindiran Menohok Menpora ke Bahrain yang Menolak Bermain di Kandang Timnas Indonesia: Kami Bisa Menang WO
Sindiran Menohok Menpora ke Bahrain yang Menolak Bermain di Kandang Timnas Indonesia: Kami Bisa Menang WO

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo, memberikan tanggapan mengenai kekhawatiran Timnas Bahrain saat akan menghadapi Indonesia.

Baca Selengkapnya
Umumkan Gantung Raket Susul Marcus Gideon, Begini Perjalanan Karier Kevin Sanjaya Sukamuljo
Umumkan Gantung Raket Susul Marcus Gideon, Begini Perjalanan Karier Kevin Sanjaya Sukamuljo

Umumkan pensiun dari dunia bulu tangkis, begini perjalanan karier Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Baca Selengkapnya
Kata PSSI Usai Peringkat Timnas Indonesia Turun di Ranking FIFA
Kata PSSI Usai Peringkat Timnas Indonesia Turun di Ranking FIFA

Pada Kamis, 24 Oktober 2024, Timnas Indonesia mengalami penurunan peringkat dalam daftar ranking FIFA yang terbaru.

Baca Selengkapnya
Deretan Fakta Coach Irwansyah, Pelatih Tunggal Putra yang Berjasa Ciptakan All Indonesian Final di All England 2024
Deretan Fakta Coach Irwansyah, Pelatih Tunggal Putra yang Berjasa Ciptakan All Indonesian Final di All England 2024

Dua pemain andalannya berhasil menjadi finalis di ajang All England 2024 sekaligus akhiri 30 tahun tunggal putra Indonesia tanpa gelar juara di All England.

Baca Selengkapnya
Ada Sosok yang Hilang saat Indonesia Lawan China Nanti, Siapa Dia?
Ada Sosok yang Hilang saat Indonesia Lawan China Nanti, Siapa Dia?

Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Timnas China dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Ketum PSSI Erick Thohir Membungkuk Minta Maaf ke Gibran Usai Indonesia Dibantai Jepang
VIDEO: Momen Ketum PSSI Erick Thohir Membungkuk Minta Maaf ke Gibran Usai Indonesia Dibantai Jepang

Erick sampai membungkukkan badannya di hadapan Gibran, yang menyaksikan langsung laga Indonesia vs Jepang itu.

Baca Selengkapnya
Kata Erick Thohir Usai Laga Penuh Drama Bahrain vs Timnas Indonesia yang Berakhir Imbang 2-2
Kata Erick Thohir Usai Laga Penuh Drama Bahrain vs Timnas Indonesia yang Berakhir Imbang 2-2

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengucapkan terima kasih kepada para pemain Timnas Indonesia setelah laga kontra Bahrain.

Baca Selengkapnya