Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tingkat Kesembuhan Pasien di RS Wongsonegoro Semarang Meningkat 50 Persen

Tingkat Kesembuhan Pasien di RS Wongsonegoro Semarang Meningkat 50 Persen Pasien Corona. ©2020 Merdeka.com/Antara

Merdeka.com - Pengelola RSUD Wongsonegoro Semarang menyebut jumlah pasien yang sembuh terinfeksi covid-19 mulai meningkat 50 persen. Selain itu data menunjukkan tingkat kematian akibat covid-19 mengalami penurunan 14 persen.

"Angka kesembuhan terlihat sejak minggu ke tiga bulan Januari 2021. Sekarang terlihat ada penurunan jumlah pasien dirawat di bangsal rawat inap 81 orang. Sedangkan tingkat kematian setiap harinya sekitar 2-4 orang yang meninggal dunia," kata Direktur Utama RSUD Wongsonegoro, Semarang Susi Herawati saat dikonfirmasi, Senin (15/2).

Dia menyebut di ruang ICU covid-19 terdapat 31 pasien dari total 53 tempat tidur yang disediakan saat ini. Para pasien covid-19 yang menjalani perawatan di rumah sakitnya rata-rata berusia 50 tahun ke atas yang mengalami kondisi berat dan kritis akibat terinfeksi virus Corona.

Orang lain juga bertanya?

"Jadi untuk di ruang ICU covid-19 sekarang kapasitasnya tinggal 65 persen. Itu juga turun 35 persen," ujarnya.

Menurunnya jumlah pasien covid-19 karena tingkat kedisiplinan warga Semarang dalam mematuhi protokol kesehatan sudah cukup bagus. Sebab selain pelayanan yang memiliki fasilitas yang memadai, dan permintaan plasma konvalesen yang cukup banyak.

"Jadi setiap hari kami melayani tiga pasien yang rutin meminta tranfusi plasma konvalesen. Permintaan plasma konvalesen sesuai rekomendasi masing-masing dokter sebagai penanggung jawabnya," jelasnya.

Saat ini, kata Susi, proses pelayanan pasien covid-19 kini masih terus dilakukan, dan memastikan para tenaga kesehatan tetap standby dengan perlengkapan baju hasmat dan mengedepankan protokol kesehatan.

"Tenaga medisnya tetap siaga karena kita masih pakai layanan perawatan covid-19. Cuma memang layanannya agak longgar," ungkap dia.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cek RSUD Salatiga, Jokowi Minta Pelayanan dan Fasilitas Ditingkatkan
Cek RSUD Salatiga, Jokowi Minta Pelayanan dan Fasilitas Ditingkatkan

Jokowi menilai, pelayanan di RSUD tersebut sudah terbebas dari pungutan dan pembatasan bagi pasien yang menginap.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman

Peningkatan kasus Covid-19 terlihat di Depok, Jawa Barat, dan sejumlah wilayah lainnya.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kesaksian Pasien saat RS Citra Arafiq Kebakaran: Terkunci di Ruangan Hingga Operasi Pakai Lampu HP
Kesaksian Pasien saat RS Citra Arafiq Kebakaran: Terkunci di Ruangan Hingga Operasi Pakai Lampu HP

Saat kejadian, ada sejumlah pasien yang sedang berada di ruang operasi, bahkan ada yang sedang menjalani tindakan operasi.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali

Sejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.

Baca Selengkapnya
Tak Perlu ke Luar Negeri, RSUD dr Soewandhie Surabaya Kini Dilengkapi Alkes Canggih Kelas Dunia
Tak Perlu ke Luar Negeri, RSUD dr Soewandhie Surabaya Kini Dilengkapi Alkes Canggih Kelas Dunia

Wajah baru RSUD dr. Soewandhie Surabaya, kini dilengkapi alat kesehatan canggih dan tenaga medis profesional.

Baca Selengkapnya
RSJ Semarang Siapkan Ratusan Kamar untuk Caleg Gagal dan Masyarakat yang Gangguan Jiwa Usai Pemilu
RSJ Semarang Siapkan Ratusan Kamar untuk Caleg Gagal dan Masyarakat yang Gangguan Jiwa Usai Pemilu

Di Rumah Sakit Jiwa Amino Gondohutomo Semarang memiliki fasilitas 10-20 kamar tidur. Sementara untuk jumlah dokter spesialis kejiwaannya sebanyak 11 orang.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat

mengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Pascaledakan, Pihak RS Semen Padang Hentikan Sementara Operasional Rumah Sakit
Pascaledakan, Pihak RS Semen Padang Hentikan Sementara Operasional Rumah Sakit

Manajemen rumah sakit sedang mengevakuasi seluruh pasien rawat inap yang terdata sebanyak 102 orang.

Baca Selengkapnya