Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tingkatkan Transparansi, Angkasa Pura II Gandeng Aktivis Anti Korupsi

Tingkatkan Transparansi, Angkasa Pura II Gandeng Aktivis Anti Korupsi Penumpang cek in tiket di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta. ©2020 Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - PT Angkasa Pura II yang kini menjadi bagian dalam Holding Aviasi dan Pariwisata di bawah PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) turut serta dalam menggerakkan roda perekonomian nasional di bidang bisnis jasa kebandarudaraan. Sebagai pengelola 20 Bandara di Indonesia, PT Angkasa Pura II dituntut untuk menyediakan pelayanan Bandara yang terbaik bagi seluruh Pengguna Jasa Bandara dan memenuhi aspirasi Pemegang Saham melalui keuntungan dari kegiatan bisnis yang dijalankan.

Sesuai core values yang dicanangkan oleh Kementrian BUMN yakni Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif atau disingkat dengan kata ‘AKHLAK’, PT Angkasa Pura II juga telah menerapkan core values tersebut dalam menjalankan tata Kelola perusahaannya tidak terkecuali dalam proses kegiatan bisnis dengan seluruh Mitra yang bekerjasama menjalankan bisnis di Bandara.

Salah satu perubahan yang dilakukan dalam kegiatan bisnis di PT Angkasa Pura II adalah peningkatan transparansi, akuntabilitas, integritas, dan budaya anti korupsi kepada Para Mitra.

Orang lain juga bertanya?

“Kami ingin memastikan bahwa bisnis dijalankan dengan meminimalisasi peluang KKN. Di sisi lain kami juga ingin memastikan Tim Komersial dalam menjalankan bisnis bebas dari intervensi politik, dagang kepentingan dan tekanan-tekanan internal maupun eksternal yang dapat mempengaruhi keputusan bisnis,” kata Direktur Komersial PT Angkasa Pura II, Ghamal Peris Aulia dalam keterangannya, Minggu (23/1).

Untuk itu, Direktorat komersial PT Angkasa Pura II menggandeng Visi Integritas sebagai konsultan pendamping untuk meluncurkan program bernama Commercial Care. Program ini dimaksudkan untuk memastikan proses bisnis bebas dari konflik kepentingan, dengan harapan semua proses bisnis dilakukan sesuai dengan Tata Kelola Perusahaan yang baik.

Visi Integritas adalah sebuah badan yang didirikan oleh aktivis pegiat anti korupsi dan banyak anggotanya memiliki latar belakang sebagai anggota Indonesia Corruption Watch (ICW) dan para professional yang berpengalaman dan terampil di bidang anti korupsi dan tata Kelola kelembagaan serta didukung oleh akademisi, peneliti, pakar media, dan professional lainnya yang memiliki keahlian di bidang hukum, pemerintahan, investigasi, pelatihan dan media.

Commercial Care merupakan kanal komunikasi yang dibuat untuk Mitra Usaha agar dapat memberikan masukan kepada PT Angkasa Pura II secara langsung sehingga masalah-masalah yang selama ini terjadi dapat diselesaikan secara efektif. Selain membantu para Mitra Usaha, Commercial Care juga membantu personel Direktorat Komersial untuk membuat keputusan yang tepat tanpa intervensi maupun kepentingan.

“Kami telah melakukan pendampingan terhadap Direktorat Komersial PT Angkasa Pura II sejak lebih dari satu tahun dan diberikan akses mendalami seluk beluk permasalahan bisnis bandara. Telah kami petakan simpul-simpul masalah dan kami akan monitor secara ketat Commercial Care dan memastikan keputusan - keputusan bisnis bebas dari tekanan dan konflik kepentingan” terang Direktur Eksekutif Visi Integritas Ade Irawan.

PT Angkasa Pura II yakin program ini akan sukses dalam membawa perubahan yang lebih baik bagi proses kegiatan bisnis di Bandara sehingga bisa memberikan manfaat bagi Mitra Usaha maupun PT Angkasa Pura II.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perbaiki IPK Indonesia, Tom Lembong Sebut AMIN Bakal Kembalikan Independen KPK
Perbaiki IPK Indonesia, Tom Lembong Sebut AMIN Bakal Kembalikan Independen KPK

“Sehingga kita kembali ke Undang- undang 2002. Dengan konsekuensinya KPK kembali ke lembaga independen," kata Tom Lembong

Baca Selengkapnya
Jelang Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia 2024, TelkomGroup Deklarasikan Komitmen Anti Korupsi
Jelang Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia 2024, TelkomGroup Deklarasikan Komitmen Anti Korupsi

TelkomGroup konsisten mengimplementasikan standar ISO 37001:2016, menerapkan Panduan Pencegahan Korupsi, dan praktik keberlanjutan pada pilar Governance.

Baca Selengkapnya
Begini Upaya BUMN Indonesia Re Jalankan Transparansi Bisnis untuk Tingkatkan Kepercayaan Investor dan Masyarakat
Begini Upaya BUMN Indonesia Re Jalankan Transparansi Bisnis untuk Tingkatkan Kepercayaan Investor dan Masyarakat

perusahaan menggelar Sosialisasi Keterbukaan Informasi Publik untuk mempersiapkan layanan informasi publik yang terintegrasi di Indonesia Re Group.

Baca Selengkapnya
Pemkot Pasuruan Bersama KPK Gelar Sosialisasi Anti Korupsi
Pemkot Pasuruan Bersama KPK Gelar Sosialisasi Anti Korupsi

Pemerintah Kota Pasuruan bersama dengan KPK Republik Indonesia menggelar Sosialisasi Anti Korupsi.

Baca Selengkapnya
Pupuk Indonesia Kini Punya Aplikasi Anti-Fraud Terhubung Langsung ke KPK, Begini Cara Kerjanya
Pupuk Indonesia Kini Punya Aplikasi Anti-Fraud Terhubung Langsung ke KPK, Begini Cara Kerjanya

Perusahaan menjamin perlindungan bagi pelapor dan seluruh pihak terkait dalam penanganan aduan dugaan fraud.

Baca Selengkapnya
Komitmen Berantas Korupsi, Pemkot Pasuruan Teken Pakta Integritas
Komitmen Berantas Korupsi, Pemkot Pasuruan Teken Pakta Integritas

Wali Kota menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas kerja sama dari seluruh pihak atas capaian selama ini.

Baca Selengkapnya
Anak Usaha BUMN Pupuk Kini Punya Jurus Anti Penyuapan
Anak Usaha BUMN Pupuk Kini Punya Jurus Anti Penyuapan

Perusahaan melakukan upaya konkret untuk menciptakan budaya anti penyuapan melalui sistem manajemen terbaru.

Baca Selengkapnya
KPK Bongkar Korupsi di Jasindo, Manajemen: Kasus Hukum Tidak Ganggu Proses Binis
KPK Bongkar Korupsi di Jasindo, Manajemen: Kasus Hukum Tidak Ganggu Proses Binis

PT Asuransi Jasindo mendukung penuh proses hukum yang dilakukan KPK. Tak terkecuali jika pelakunya melibatkan pihak internal dan pihak eksternal perusahaan.

Baca Selengkapnya
Begini Strategi Aksrindo Terapkan Anti Fraud di Perusahaan Sesuai Aturan BUMN dan OJK
Begini Strategi Aksrindo Terapkan Anti Fraud di Perusahaan Sesuai Aturan BUMN dan OJK

Penguatan sistem anti fraud ini sejalan dengan amanat dari Kementerian BUMN agar BUMN terus melakukan implementasi sistem tata kelola yang baik.

Baca Selengkapnya
Anies Baswedan Ingin Sahkan UU Perampasan Aset, Koruptor Dimiskinkan
Anies Baswedan Ingin Sahkan UU Perampasan Aset, Koruptor Dimiskinkan

Calon presiden Anies Baswedan menyampaikan empat poin penting dalam pemberantasan korupsi di Tanah Air.

Baca Selengkapnya
Raih Dukungan BPKP, KAI Komitmen Tingkatkan Kinerja Berkelanjutan
Raih Dukungan BPKP, KAI Komitmen Tingkatkan Kinerja Berkelanjutan

Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo, menyatakan bahwa pencapaian ini mencerminkan komitmen KAI untuk terus memperkuat tata kelola perusahaan.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Bakal Terus Berantas Korupsi di BUMN Hingga Masa Jabatan Berakhir
Erick Thohir Bakal Terus Berantas Korupsi di BUMN Hingga Masa Jabatan Berakhir

Program bersih-bersih BUMN bertujuan untuk memberantas korupsi.

Baca Selengkapnya