Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

TKI asal NTT disiksa majikannya di Malaysia hingga luka parah

TKI asal NTT disiksa majikannya di Malaysia hingga luka parah Ilustrasi Penganiayaan. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Meriance Kabu (32), tenaga kerja wanita asal Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) mengalami penyiksaan berat oleh majikan di Malaysia. Akibat penyiksaan itu, korban harus dirawat di rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.

Akibat siksaan majikannya itu menyebabkan bagian wajahnya tampak lebam bekas pukulan, daun telinga kirinya agak rusak sehingga tidak bisa kembali normal lagi. Begitu pula dengan bagian bibir bagian atas sebelah kanan robek akibat dipukuli oleh majikannya.

Atas kecederaannya itu terutama untuk kerusakan pada bibir bagian atas sebelah kirinya itu telah dioperasi, sedangkan untuk bagian kuping dan lainnya terus dalam perawatan serius. Sementara itu, Meriance berhasil diselamatkan dari rumah majikan oleh pihak kepolisian setelah mendapatkan laporan dari tetangga dekat rumah majikannya.

Atas kasus ini, sejumlah media terbitan di Kuala Lumpur, turut melaporkan kejadian tersebut setelah pihak kepolisian Malaysia menyelamatkan korban dari rumah majikannya.

Wakil Ketua Polisi Daerah Ampang, Superintenden Md Nazri Zawawi mengatakan, korban berhasil diselamatkan setelah tetangga majikannya membaca tulisan di secarik kertas yang ditempelkan di pintu luar rumah majikannya yang menyebutkan dirinya minta tolong karena didera majikan.

Setelah mendapatkan laporan dari tetangga majikan itu, polisi langsung bergegas ke alamat tersebut dan tiba di lokasi 45 menit kemudian.

Korban selanjutnya dibawa ke rumah sakit Ampang untuk mendapatkan perawatan. Hasil pemeriksaan terdapat luka-luka serius di muka, telinga, hidung akibat ditendang dan dipukul.

Terkait kasus ini, pihak kepolisian Malaysia telah menahan pelaku yaitu majikannya serta seorang lagi rekan dari pada pelaku. "Keduanya telah kami tahan dan dilakukan pemeriksaan. Kasus ini mengikuti seksyen 306 Kanun Keseksaan," ungkapnya.

Dubes Menjenguk Sementara itu, Duta Besar Republik Indonesia untuk Malaysia, Herman Prayitno beserta sejumlah staf KBRI Kuala Lumpur pada Rabu pagi tadi telah menjenguk korban di rumah sakit Ampang, Kuala Lumpur, Malaysia.

Dubes Herman menyampaikan bahwa kondisi Meriance, kini mulai stabil dan sudah bisa diajak berkomunikasi, namun harus tetap mendapatkan perawatan intensif oleh pihak rumah sakit.

"Meriance sudah mulai stabil dan sudah bisa diajak bicara," kata Duta Besar Republik Indonesia untuk Malaysia, Herman Prayitno saat menjenguk korban di rumah sakit Ampang, Kuala Lumpur, Malaysia, seperti dikutip dari Antara, Rabu (24/12).

Dalam perjumpaan tersebut, kata Dubes Herman, korban menyampaikan jika sudah sembuh ingin cepat pulang ke Tanah Air dan tidak mau lagi bekerja di Malaysia.

Terkait kasus ini, lanjut Dubes, pihak KBRI Kuala Lumpur memberikan pendampingan hukum untuk korban serta mengupayakan agar hak-hak dari pada yang bersangkutan dapat diperoleh.

Atas kasus ini, Dubes Herman, meminta agar majikan yang melakukan kekerasan itu harus dituntut di muka hukum karena tindakannya itu sudah tidak manusiawi.

"Majikan yang mendera pembantunya ini harus dituntut di muka hukum," ungkapnya. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral TKI asal NTT Disiksa dan Tak Digaji Selama 3 Tahun di Malaysia, Ini Langkah Polisi
Viral TKI asal NTT Disiksa dan Tak Digaji Selama 3 Tahun di Malaysia, Ini Langkah Polisi

Seorang TKI asal Nusa Tenggara Timur (NTT) bernasib malang saat bekerja di Malaysia.

Baca Selengkapnya
Ngeri, Cerita Mantan TKI Asal Sumedang Disiksa Oleh Majikan di Malaysia
Ngeri, Cerita Mantan TKI Asal Sumedang Disiksa Oleh Majikan di Malaysia

Rohmana, seorang pria asal Sumedang menceritakan pengalaman ketika dirinya bekerja di Malaysia.

Baca Selengkapnya
Ada WNI di Malaysia Disekap dan Dianiaya, Ini Kata Polri
Ada WNI di Malaysia Disekap dan Dianiaya, Ini Kata Polri

Sementara ketiga teman korban dibebaskan tanpa terluka di tengah jalan oleh para tersangka.

Baca Selengkapnya
Karyawan Ini Dibully Teman Kerja, Mata Dipukul hingga Pecahan Kacamata Lukai Kornea dan Kelopak
Karyawan Ini Dibully Teman Kerja, Mata Dipukul hingga Pecahan Kacamata Lukai Kornea dan Kelopak

Sebelum matanya dipukul, korban lebih dulu diisengi pelaku yang menyentil telinganya.

Baca Selengkapnya
Prosedur Laporan ke Polisi Dikeluhkan Korban KDRT
Prosedur Laporan ke Polisi Dikeluhkan Korban KDRT

Kondisi A sempat lumayan parah sehingga tidak bisa bangun selama dua hingga tiga hari.

Baca Selengkapnya
Siswi Korban Colok Mata di Gresik Serahkan Nama Pelaku Penusukan ke Polisi
Siswi Korban Colok Mata di Gresik Serahkan Nama Pelaku Penusukan ke Polisi

Keluarga meminta pada polisi untuk ‘mempertemukan’ antara pelaku dengan korban.

Baca Selengkapnya
Cerita Pahit Lusi Korban TPPO di Negeri Jiran, Disekap Berbulan-Bulan dan Kerja Tanpa Digaji
Cerita Pahit Lusi Korban TPPO di Negeri Jiran, Disekap Berbulan-Bulan dan Kerja Tanpa Digaji

Cerita korban TPPO Disekap Berbulan-Bulan dan Kerja Tanpa Digaji

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Anak Pejabat Pangkalpinang Ungkap Pengeroyokan Diduga Anggota Intel TNI di Kelab Malam
Blak-blakan Anak Pejabat Pangkalpinang Ungkap Pengeroyokan Diduga Anggota Intel TNI di Kelab Malam

Penganiayaan terjadi pada Sabtu (13/1), sekitar pukul 03.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Wanita Muda Mengaku Sejak Setahun Terakhir jadi Korban Penganiayaan Ketum Partai
Wanita Muda Mengaku Sejak Setahun Terakhir jadi Korban Penganiayaan Ketum Partai

Sunan menambahkan, belum mengetahui pasti penyebab kekerasan yang dialami korban. Dari foto yang diperlihatkan korban padanya, penganiayaan itu luar sadis.

Baca Selengkapnya
Bareskrim Ungkap Jaringan Perdagangan Orang WNI di Malaysia: Kisah Mengerikan Terungkap!
Bareskrim Ungkap Jaringan Perdagangan Orang WNI di Malaysia: Kisah Mengerikan Terungkap!

Setelah korban bekerja sebulan, ia menerima upah yang tak sesuai dengan kesepakatan awal.

Baca Selengkapnya
Petaka Gudang Kembang Api di Thailand, Satu WNI Alami Gangguan Pendengaran dan Luka di Hidung
Petaka Gudang Kembang Api di Thailand, Satu WNI Alami Gangguan Pendengaran dan Luka di Hidung

Kondisi korban sudah membaik setelah menjalani perawatan di rumah sakit setempat.

Baca Selengkapnya
Kisah Warga Lebak Dikirim ke Suriah Jadi TKW saat Perang, Diperlakukan Tak Manusiawi & Alami Trauma
Kisah Warga Lebak Dikirim ke Suriah Jadi TKW saat Perang, Diperlakukan Tak Manusiawi & Alami Trauma

Korban mengalami trauma ganda. Selain perlakuan tak manusiawi, ia juga ketakutan karena suasana perang.

Baca Selengkapnya