Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tol Bali Mandara tutup 32 jam selama Nyepi

Tol Bali Mandara tutup 32 jam selama Nyepi Jembatan Tol Bali. ©jasamarga

Merdeka.com - Bali bersiap menyambut hari raya Nyepi yang jatuh pada Selasa (28/3). Seluruh aktivitas akan terhenti di hari itu. Pihak PT Jasamarga Bali Tol juga akan menutup akses Tol Bali Mandara kecuali untuk hal yang sifatnya darurat.

Jika tahun sebelumnya Tol Bali Mandara tutup tepat pukul 00.00 WITA, kali ini dipercepat satu jam lebih awal. "Kita akan menutup akses masuk tol pukul 23.00 WITA pada hari Senin sebelum hari Nyepi. Dan baru dibuka kembali pukul 07.00 WITA pada hari Rabu pada 29 Maret," Kata Direktur Utama PT Jasamarga Bali Tol, Akhmad Tito Karim di Denpasar, Kamis (23/3).

Tito menjelaskan, Tol Bali Mandara akan tutup selama 32 jam. Ditutupnya jalan tol tersebut berdasarkan Surat Edaran Gubernur Bali Nomor: 003.1/7600/BKD, tanggal 5 Desember 2016, tentang Hari libur Nasional, Cuti Bersama dan Dispensasi Hari Raya Suci Hindu di Bali Tahun 2017. Penghentian aktivitas tol juga didasarkan surat edaran Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor: um.01.11-mn/260, tanggal 21 Maret 2017, perihal Izin Penutupan Jalan Tol Dalam Rangka Hari Raya Nyepi.

Orang lain juga bertanya?

Selama ini volume lalu lintas Jalan Tol Bali Mandara telah menunjukkan adanya peningkatan dari waktu ke waktu. Ini menunjukkan tingginya tingkat kepercayaan masyarakat menggunakan jalur tol yang berdiri di atas perairan teluk benoa. Ini menjadi indikator bahwa jalan tol sudah menjadi kebutuhan masyarakat. Sejak berdiri hingga saat ini pengelola sudah meraup Rp 145 miliar, dikurangi Rp 15 miliar jika dihitung dari nilai utang.

Jalan Tol Bali Mandara telah memberikan kontribusi yang berarti, terutama mobilitas barang dan jasa. Distribusi barang dan jasa sekarang lebih lancar dan memberikan dampak positif terhadap kegiatan masyarakat dan pertumbuhan ekonomi Bali," ucapnya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tol Bali Mandara Tutup 32 Jam Selama Hari Raya Nyepi 2024, Ini Jadwalnya
Tol Bali Mandara Tutup 32 Jam Selama Hari Raya Nyepi 2024, Ini Jadwalnya

Penutupan Tol Bali Mandara untuk menghormati hari Raya Umat Hindu

Baca Selengkapnya
Hari Raya Nyepi, Bandara I Gusti Ngurah Rai Tutup 24 Jam Mulai 11 Maret Pukul 06 Wita
Hari Raya Nyepi, Bandara I Gusti Ngurah Rai Tutup 24 Jam Mulai 11 Maret Pukul 06 Wita

Penutupan bandara dikecualikan untuk penerbangan yang bersifat darurat dan juga medical evacuation, itupun dengan persyaratan tertentu.

Baca Selengkapnya
Operasional Candi Borobudur Buka Lebih Lama Selama Libur Lebaran, Cek Jadwalnya di Sini
Operasional Candi Borobudur Buka Lebih Lama Selama Libur Lebaran, Cek Jadwalnya di Sini

Selama libur lebaran, operasional candi borobudur dibuka lebih awal dan tutup lebih lama.

Baca Selengkapnya
Siapkan Kartu E-Toll Anda, Segini Tarif Tol Jakarta-Palembang
Siapkan Kartu E-Toll Anda, Segini Tarif Tol Jakarta-Palembang

Pemerintah memberikan potongan tarif tol sebesar 10 persen di dua ruas tol terpanjang.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Daftar Ruas Tol yang Beri Diskon 10 Persen Saat Nataru
Catat, Ini Daftar Ruas Tol yang Beri Diskon 10 Persen Saat Nataru

Diskon tarif tol untuk arus mudik Nataru 2024/2025 berlaku mulai Kamis 19 Desember 2024 mulai pukul 05.00 WIB (selama 24 jam).

Baca Selengkapnya
Malam Tahun Baru, Sejumlah Jalan Menuju Pantai Kuta dan GWK Ditutup
Malam Tahun Baru, Sejumlah Jalan Menuju Pantai Kuta dan GWK Ditutup

Polda Bali akan melakukan rekayasa lalu lintas di sekitar obyek wisata Pantai Kuta dan di Daya Tarik Wisata (DTW) Garuda Wisnu Kencana (GWK).

Baca Selengkapnya
Hore, Tol Klaten-Prambanan Dibuka Gratis 24 Jam Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Hore, Tol Klaten-Prambanan Dibuka Gratis 24 Jam Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Tol sepanjang 8,6 kilometer itu mulai beroperasi sejak pagi tadi, Jumat (20/12) pukul 06.00 WIB hingga tanggal 2 Januari 2025 nanti.

Baca Selengkapnya
Tol Fungsional Solo-Yogyakarta Resmi Ditutup Hari Ini
Tol Fungsional Solo-Yogyakarta Resmi Ditutup Hari Ini

Operasional jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta, ruas Kartasura-Karanganom resmi ditutup Rabu (3/1) pukul 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Pembatasan Arus Lalulintas di Jalan Tol Mulai 5 April 2024
Pembatasan Arus Lalulintas di Jalan Tol Mulai 5 April 2024

One way itu akan diberlakukan di KM 72 Cipali sampai KM 414 Tol Semarang-Batang.

Baca Selengkapnya
Rekayasa Lalu Lintas di Tol Cipali, Kendaraan dari Bandung ke Cirebon Dikeluarkan di Cimalaka
Rekayasa Lalu Lintas di Tol Cipali, Kendaraan dari Bandung ke Cirebon Dikeluarkan di Cimalaka

Korlantas Polri menerapkan rekayasa lalu lintas saat libur natal, 26 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Ada Puncak Ritual Wulan Kapitu Tengger, Akses ke Wisata Bromo Dibatasi di Jam-Jam Ini
Ada Puncak Ritual Wulan Kapitu Tengger, Akses ke Wisata Bromo Dibatasi di Jam-Jam Ini

Saat ritual digelar kendaraan bermotor dilarang melintas kecuali dalam kondisi darurat.

Baca Selengkapnya
Libur Nataru, Pemerintah Batasi Operasional Angkut Barang
Libur Nataru, Pemerintah Batasi Operasional Angkut Barang

Pembatasan kendaraan angkutan barang dilakukan pada mobil barang dengan sumbu tiga atau lebih hingga mobil barang dengan kereta tempelan.

Baca Selengkapnya