Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tolak Jadi Wantimpres, OSO Ingin Bangun Hanura From Zero to Hero

Tolak Jadi Wantimpres, OSO Ingin Bangun Hanura From Zero to Hero Oesman Sapta terpilih sebagai pimpinan MPR. ©2014 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Ketua Umum Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO), menolak tawaran Presiden Joko Widodo menjadi anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres). Selain karena tak memenuhi syarat Wantimpres, OSO mengaku ingin fokus membangun Hanura.

"Saya nggak mau setengah-setengah, saya harus bangun partai ini dari nol, from zero to hero," ungkap OSO di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (13/12).

Pengusaha asal Kalimantan Barat ini mengaku telah berkomitmen dengan jajaran pengurus dan kader untuk membesarkan Hanura. Karena itu, OSO tak tergiur dengan tawaran jabatan apapun, termasuk Wantimpres.

"Ini komitmen besarkan partai dengan segala kekurangan, risiko dan konsekuensi. Teman saya di partai berjuang susah payah terus saya tinggalkan untuk kepentingan pribadi, saya pikir ini tidak berakhlak," ujarnya.

OSO tak keberatan Hanura berada di luar struktur pemerintahan. Dia juga berjanji akan tetap mendukung Joko Widodo-Ma’ruf Amin dalam menjalankan roda pemerintah lima tahun ke depan.

"Di dalam maupun di luar sama saja, walau di luar kita bisa berikan kontribusi ke pemerintah," ucap dia.

Wantimpres Tak Boleh Rangkap Ketum Parpol

Sebelumnya, OSO mengaku mendapat tawaran dari Jokowi untuk menjabat sebagai anggota Wantimpres. Namun, OSO menolak karena alasan tek memenuhi syarat Wantimpres.

Syarat yang dimaksud adalah Wantimpres tidak boleh merangkap jabatan di partai politik.

"Pak Presiden sudah tahu sikap saya. Saya sampaikan ke Pak Pratikno, jangan dikira saya tolak tanpa alasan," kata OSO di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (13/12).

OSO mengucapkan terima kasih kepada Jokowi yang telah mengajak dirinya masuk ke lingkaran pemerintah. Dia merasa belum saatnya untuk duduk di kursi Wantimpres guna memberikan nasihat dan pertimbangan kepada Presiden dalam menjalankan pemerintahan.

"Saya memutuskan untuk sementara akan terus bersama teman-teman seperjuangan (di Partai Hanura)," ujarnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
OSO Temui Jokowi di Istana Bahas Hanura: Presiden Tak Pernah Ngarah-ngarahin
OSO Temui Jokowi di Istana Bahas Hanura: Presiden Tak Pernah Ngarah-ngarahin

Partai Hanura saat ini mendukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Hanura Belum Berikan Dukungan untuk Pilkada DKI 2024
Hanura Belum Berikan Dukungan untuk Pilkada DKI 2024

Hanura masih membuka peluang kepada siapa saja untuk didukung dalam pilkada serentak 2024.

Baca Selengkapnya
OSO: Jokowi Bukan Sosok yang Suka Ngarah-Ngarahin
OSO: Jokowi Bukan Sosok yang Suka Ngarah-Ngarahin

Partai Hanura mendukung pencapresan Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024. Hanura berkoalisi dengan PDIP, PPP dan Perindo.

Baca Selengkapnya
Ganjar Pastikan Tak Merapat ke Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Reaksi Golkar
Ganjar Pastikan Tak Merapat ke Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Reaksi Golkar

Bamsoet berharap seluruh pihak bergotong-royong untuk bangsa dan negara.

Baca Selengkapnya
VIDEO: OSO Singgung Rekam Jejak Dukung Capres Ganjar, Pastikan Hanura & PDIP Kerja Sama
VIDEO: OSO Singgung Rekam Jejak Dukung Capres Ganjar, Pastikan Hanura & PDIP Kerja Sama

Partai Hanura resmi melakukan kerja sama politik mendukung capres PDIP Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Ditanya Sikap Ganjar Pranowo Pilih Oposisi Prabowo-Gibran, Begini Reaksi Anies Baswedan
Ditanya Sikap Ganjar Pranowo Pilih Oposisi Prabowo-Gibran, Begini Reaksi Anies Baswedan

Anies Baswedan merespons sikap Ganjar Pranowo yang akan oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Usai Pertemuan dengan Jokowi, Hanura Merapat ke PDIP Beri Dukungan ke Ganjar Pranowo
Usai Pertemuan dengan Jokowi, Hanura Merapat ke PDIP Beri Dukungan ke Ganjar Pranowo

Said menyampaikan, dukungan yang diberikan Partai Hanura akan memperkokoh elektabilitas Ganjar dipuncak teratas mengalahkan bacapres lainnya.

Baca Selengkapnya
OSO: TNI-Polri Wajib Netral, Kalau Berpihak Pengkhianat
OSO: TNI-Polri Wajib Netral, Kalau Berpihak Pengkhianat

OSO menginginkan Pemilu 2024 berjalan jujur, adil dan tidak ada intimidasi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: OSO Ajak Dukung Capres Ganjar
VIDEO: OSO Ajak Dukung Capres Ganjar "Kalau Sehat Bisa Pimpin Republik Ini!"

Ketum Hanura Oesman Sapta Odang ikut jalan cepat di Surabaya, Jatim bersama bakal calon presiden Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Buka Munas IV Hanura, OSO: Agenda untuk Introspeksi Bersama
Buka Munas IV Hanura, OSO: Agenda untuk Introspeksi Bersama

Salah satu agenda Munas ini adalah pemilihan Ketua Umum Partai Hanura Periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Pilkada Saya Jamin Tak Ada Intervensi, Jokowi Tak Pernah Nitip Calon
Prabowo: Pilkada Saya Jamin Tak Ada Intervensi, Jokowi Tak Pernah Nitip Calon

Menurut Prabowo, Pilkada diserahkan pada junior di partai, ia menyatakan tak ada masalah siapapun terpilih di Pilkada.

Baca Selengkapnya
Terpilih Aklamasi, OSO Kembali Pimpin Partai Hanura
Terpilih Aklamasi, OSO Kembali Pimpin Partai Hanura

Oesman Sapta Odang (OSO) terpilih kembali sebagai Ketua Umum Partai Hanura 2024-2029 secara aklamasi dalam Munas Hanura.

Baca Selengkapnya