Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tradisi anak SD di hari pertama sekolah, berebut kursi deretan depan

Tradisi anak SD di hari pertama sekolah, berebut kursi deretan depan Hari pertama masuk sekolah. ©2015 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Ada pemandangan tidak biasa saat hari pertama masuk sekolah Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Banyak murid berebut bangku sekolah di deretan depan kelas.

"Dari subuh orangtua murid kelas satu sudah ada di sekolah untuk antar anaknya mendapatkan bangku terdepan di hari pertama sekolah," kata penjaga SD Negeri Bojong 4, Marno di Kemang, Senin (27/7).

Dia mengatakan beberapa tahun lalu, orangtua murid datang ke sekolah lebih pagi sambil bawa obor untuk mencarikan tempat duduk terdepan di dalam kelas. Tetapi tahun pelajaran ini orangtua murid datang setelah salat subuh.

"Tadi pintu kelas belum dibuka, murid sudah antre di depan pintu masuk kelas," katanya.

Orangtua murid SD Negeri Bojong, Nurhasanah mengatakan datang ke sekolah sejak pukul 05.00 WIB untuk menemani anaknya mendapatkan tempat duduk terdepan dan pertama.

"Kalau tidak pagi-pagi bangku terdepan sudah penuh terisi," katanya.

Dia mengatakan, mengantar anak ke sekolah di hari pertama merupakan bentuk perhatian orangtua kepada anak agar memotivasi anak terus semangat belajar di sekolah.

"Saya mau dapat bangku pertama agar lebih pintar," kata Helmi pelajar SD Negeri Bojong 02 sambil antre di depan pintu kelas yang belum dibuka.

Dia mengatakan teman-teman banyak yang datang pagi ke sekolah. "Jadi saya ikut datang pagi juga diantar ibu," katanya.

Sementara itu, Guru SD Negeri Bojong 04, Lilis Darojah mengatakan tradisi berebut bangku di sekolah pada hari pertama masuk sekolah merupakan kepercayaan orangtua agar anaknya lebih pintar dan lebih cepat menerima pelajaran dari guru.

"Padahal, sugesti itu tidak benar karena di mana pun anak mendapatkan tempat duduk, akan mendapatkan pembelajaran yang sama dari guru," katanya.

Dia mengatakan tradisi berebut bangku terjadi setiap hari pertama masuk sekolah di tahun pelajaran pertama di Bogor. Karena kepercayaan mendapatkan tempat duduk terdepan untuk lebih pintar dan lebih dekat dengan guru masih ada.

"Di sini yang berebut bangku bukan hanya anak, tetapi orangtua murid juga ikut berebut bangku terdepan di dalam kelas," katanya.

Dia mengatakan maksud orangtua antar anak ke sekolah memang benar untuk mengenalkan lingkungan baru. Tetapi jangan berlebihan karena bisa mengganggu proses belajar mengajar di sekolah. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Antusiasme Murid Kelas 1 SD Jawa Barat di Hari Pertama Masuk Sekolah
FOTO: Antusiasme Murid Kelas 1 SD Jawa Barat di Hari Pertama Masuk Sekolah

Masa orientasi ini menjadi langkah awal yang penting dalam perjalanan pendidikan pelajar di SDN Anyelir 1 dan sekolah-sekolah lainnya di wilayah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ragam Ekspresi Lucu Saat Murid Lulusan Taman Kanak-Kanak Memulai Tahun Ajaran Baru di Sekolah Dasar
FOTO: Ragam Ekspresi Lucu Saat Murid Lulusan Taman Kanak-Kanak Memulai Tahun Ajaran Baru di Sekolah Dasar

Murid kelas 1 SD antusias mengikuti upacara bendera pada hari pertama sekolah di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 01 Grogol Selatan, Kebayoran Lama.

Baca Selengkapnya
FOTO: Semarak Tradisi Pawai Obor Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H
FOTO: Semarak Tradisi Pawai Obor Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H

Tahun Baru Islam dirayakan dengan berbagai cara oleh masyarakat di berbagai daerah, salah satunya adalah pawai obor.

Baca Selengkapnya
8 Cara yang Bisa Dilakukan Orangtua Mempersiapkan Anak Masuk TK di Hari Pertama
8 Cara yang Bisa Dilakukan Orangtua Mempersiapkan Anak Masuk TK di Hari Pertama

Sebelum anak mulai bersekolah TK, terdapat sejumlah hal yang perlu dilakukan anak untuk mempersiapkan buah hati.

Baca Selengkapnya
FOTO: Keceriaan Siswa SLB YPAC Jakarta di Hari Pertama Mengikuti Kegiatan Sekolah
FOTO: Keceriaan Siswa SLB YPAC Jakarta di Hari Pertama Mengikuti Kegiatan Sekolah

Senin, 8 Juli 2024 adalah hari pertama para siswa SLB Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC) masuk sekolah.

Baca Selengkapnya
Buat Anak Semangat Mulai Masuk Sekolah dengan Siapkan Mental Melalui Cara Berikut
Buat Anak Semangat Mulai Masuk Sekolah dengan Siapkan Mental Melalui Cara Berikut

Persiapan hari pertama masuk sekolah merupakan hal yang penting untuk dilakukan oleh anak dengan menjaga kesiapan mental mereka.

Baca Selengkapnya
FOTO: Jelang Tahun Ajaran Baru, Orang Tua Murid Sibuk Berburu Seragam dan Perlengkapan Sekolah
FOTO: Jelang Tahun Ajaran Baru, Orang Tua Murid Sibuk Berburu Seragam dan Perlengkapan Sekolah

Penjualan seragam dan peralatan sekolah pun mengalami peningkatan hingga 30 persen.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antusiasme Siswa SD di Depok Pawai Sambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah
FOTO: Antusiasme Siswa SD di Depok Pawai Sambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah

Tahun Baru Islam menjadi momen memperingati peristiwa hijrah yang dilakukan Nabi Muhammad SAW dan pengikutnya dari Mekah ke Makkah pada 622 Masehi.

Baca Selengkapnya
Viral Perjuangan Siswa di Samosir untuk Sekolah, Berangkat Jalan Kaki saat Hari Masih Gelap
Viral Perjuangan Siswa di Samosir untuk Sekolah, Berangkat Jalan Kaki saat Hari Masih Gelap

Viral perjuangan siswa di Samosir harus berjalan kaki menuju sekolah dalam keadaan hari masih gelap.

Baca Selengkapnya
Bikin Nostalgia, Momen Anak-Anak SD Minta Tanda Tangan Imam Tarawih Ini Viral
Bikin Nostalgia, Momen Anak-Anak SD Minta Tanda Tangan Imam Tarawih Ini Viral

Para generasi 90-an atau lebih lama dari itu sudah cukup familiar dengan kebiasaan minta tanda tangan imam salat tarawih.

Baca Selengkapnya
Viral Tradisi Patroli Ramadan di Malang, Rombongan Warga Bangunkan Sahur
Viral Tradisi Patroli Ramadan di Malang, Rombongan Warga Bangunkan Sahur

Tradisi patroli Ramadan di Malang viral di media sosial. Rombongan warga bernyanyi bangunkan sahur.

Baca Selengkapnya
Kata-Kata Menyentuh Orang Tua saat Antar Anak di Hari Pertama Sekolah
Kata-Kata Menyentuh Orang Tua saat Antar Anak di Hari Pertama Sekolah

Bukan hanya sekedar untaian kata, ini juga bisa menjadi bentuk cinta, doa serta harapan terbaik dari orang tua agar anak-anaknya meraih masa depan yang cerah.

Baca Selengkapnya