Turn back crime kini jadi tren fashion
Merdeka.com - Aksi kepolisian adu tembak dengan teroris dalam insiden teror di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, dua pekan lalu, punya sisi menarik. Bukan karena seramnya desain suara tembakan, melainkan gaya modis anggota polisi membuat masyarakat terkagum-kagum.
Gaya personel polisi berantas teror bahkan ramai diperbincangkan. Terutama mengenai harga pakaian yang dikenakan. Sebab, para polisi ini ternyata memakai barang bermerek kualitas wahid, seperti Adidas dan Gucci.
Bintang Alzeyra (36) seorang Personal Shopper asal Indonesia yang menetap di Austria sejak tahun 2005 dan hampir enam tahun menekuni bidang Personal Shopper mengonfirmasikan merek-merek tersebut.
-
Apa saja yang dirombak Kapolda Metro Jaya? Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto merombak jajarannya dengan memutasi sejumlah pejabat kepala satuan (Kasat) tingkat Polres hingga Kapolsek.
-
Dimana mutasi Kapolda Metro Jaya dilakukan? Berikut 34 daftar mutasi mulai dari tingkat pejabat Polres sampai Kapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang dirotasi:
-
Siapa saja yang dimutasi di Polda Metro Jaya? Salah satu perwira menengah yang dimutasi yakni Ajun Komisaris Besar Polisi Iverson Manossoh dari Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Utara menjadi Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat. Selain Iver, ada pula sebanyak 304 personel yang dimutasi.
-
Kenapa Kapolda Metro Jaya merombak jajaran? 'Benar, mutasi merupakan hal biasa dalam rangka penyegaran personel, tour of area,' kata Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Rabu (6/12).
-
Bagaimana Kapolda Metro Jaya merombak jajaran? Perombakan ini tertuang dalam surat telegram bernomor Nomor ST/475/XII/KEP./2023, tanggal 4 Desember 2023.
-
Siapa yang dipanggil Polda Metro Jaya? Polisi kembali memanggil Juru Bicara Tim Pemanangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud Aiman Witjaksono untuk memberikan klarifikasi, terkait kasus dugaan Polisi tidak netral pada Pemilu 2024.
"Coach tasnya, Gucci Sneakers, sama Adidas Sneakers Camouflage," kata Bintang kepada merdeka.com, Jumat, 15 Januari 2016 lalu.
Untuk harga, barang-barang tersebut termasuk 'wah'. Bintang merinci sebuah tas bermerek Coach dengan model serupa yang digunakan polisi tersebut, seorang konsumen harus merogoh kocek senilai 272 euro atau sekitar Rp 4.080.000 (kurs Rp 15.000 per euro) per item.
"Kalau Gucci Sneakers kisaran 450-595 euro, pastinya enggak tahu, soalnya modelnya enggak ada lagi di butik. Kalau Adidas Sneakers Camouflage 90 euro," papar Bintang.
Dengan demikian, kisaran harga Gucci Sneakers apabila dikonversi dalam rupiah sekitar Rp 6.750.000 hingga Rp 8.925.000 (kurs Rp 15.000 per euro) per item. Sedangkan untuk Adidas Sneakers Camouflage sekitar Rp 1.350.000 (kurs Rp 15.000 per euro) per item.
"Kalau Adidas keluaran September tahun lalu. Kalau Gucci sama Coach backpack nya aku enggak tahu, kayaknya sudah lama, bisa tahun kemarin atau kemarinnya lagi. Soalnya sudah enggak ada di butik barang-barangnya," jelas Bintang.
Ide polisi modis itu dibangun Direktur Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Krisna Murti. Pernah ditugaskan bergabung dengan pasukan PBB di New York, Amerika Serikat, membawa dia menerapkan konsep polisi modern ke Indonesia.
Dia sadar bahwa polisi menjadi pusat perhatian masyarakat paling dekat. Apalagi setiap pemberitaan semua jenis media massa pasti banyak dimasukan unsur kinerja polisi. Kondisi itu membuat dia sadar bahwa perlu ada perbaikan agar penampilan tidak membosankan.
"Sekarang era kamera branding. Jadi dia (polisi) di kamera harus elok, bagus," kata Krisna, Selasa, 19 Januari 2016 lalu. " Supaya itu menjadi bagus, ya penampilan (diperbaiki)."
Modisnya penampilan polisi Polda Metro Jaya, membuat Krisna pede. Dia mengklaim anak buahnya sudah selaiknya disandingkan dengan kepolisian internasional, seperti di New York (Amerika Serikat), Tokyo (Jepang), London (Inggris) dan Beijing (China). Maka dari itu, dia menyulap anak buahnya mirip polisi bak bintang film.
"Polisi Indonesia, khususnya Polda Metro, sudah tidak bisa dibandingi dengan polisi Bandung, Medan, Makassar. Enggak sebanding. Jauh. Bahkan Singapura dan Kuala lumpur tidak sebanding (dengan Polda Metro)," tegasnya.
Kampanye Turn Back Crime di Tanah Air memang tengah ramai. Krisna membenarkan dirinya telah menyebarkan aksi itu. "Itu kalau dalam terori kepemimpinan saya ini kepemimpinan yang menyebarkan virus wabah. Jadi ide menyebar. Lihat, (kampanye) Turn Back Crime saya ini sudah ke Indoensia."
Wujud keberhasilan itu, kata Krisna, dapat dilihat maraknya kaos bertuliskan Turn Back Crime palsu ramai di pasaran.
Kondisi ini sebenarnya meresahkan. Putri Oktaviani, staf Krisna, menuturkan bahwa tim kampanye Turn Back Crime sebenarnya resah maraknya barang palsu itu. Namun, di sisi lain justru menandakan bahwa kampanye bosnya berhasil.
Kondisi ini akhirnya membuat pihaknya tidak mau ambil pusing. Dia menyerahkan kepada masyarakat atas pilihan itu. "Awalnya kita agak risih. Tapi mereka membantu kampanye Turn Back Crime juga. jadinya, itu semua dikembalikan ke masyarakat," ujar Putri.
Putri enggan membeberkan dari mana aliran dana untuk lakukan kampanye Turn Back Crime dilakukan Polda Metro Jaya sejauh ini, termasuk untuk memproduksi baju dan pernak-perniknya. Namun, baginya terpenting masyarakat teredukasi dengan adanya aksi ini. Sehingga mereka bisa makin waspada terhadap pelbagai tindak kejahatan.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kasus kopi sianida kembali viral dan jadi perbincangan, warganet ikut soroti Irjen Krishna Murti.
Baca SelengkapnyaSeperti apa perintah Fadil di hadapan para perwira?
Baca SelengkapnyaIrjen Krisna Murti mengunggah momen dirinya sedang bersama dengan Kombes Krisna. Keduanya memiliki nama yang sama sehingga seperti saudara kembar.
Baca SelengkapnyaListyo secara terpisah memaparkan, ada kurang lebih 8.008 perkara kejahatan terhadap perempuan dan anak yang diselesaiListyo secara terpisahkan pada tahun 2023.
Baca SelengkapnyaModus Baru Peredaran Narkoba di Indonesia, Kembali ke Era 2000-an
Baca SelengkapnyaBukan hanya bandar, namun kurir pun akan dijerat tindak pidana pencucian uang (TPPU)
Baca SelengkapnyaMenjadi perwira tinggi, pria ini dikenal sederhana dan dekat dengan masyarakat.
Baca SelengkapnyaKejaksaan Agung (Kejagung) RI menerima penghargaan IDeaward 2024 yang diadakan di Assembly Hall, Jakarta Convention Center.
Baca SelengkapnyaMutasi itu tertuang dalam surat telegram ST/27/2/VIII/KEP/2024 yang ditandatangani Kepala Biro SDM Polda Metro Jaya Kombes Pol Langgeng Purnomo.
Baca SelengkapnyaIni merupakan upaya untuk mengubah kebiasaan masyarakat dalam melawan arah karena berbahaya.
Baca SelengkapnyaSang jenderal tampil prima dalam balutan pakaian wisuda bak anak muda.
Baca SelengkapnyaDittipidnarkoba Bareskrim Polri berhasil mendeteksi jaringan Fredy Pratama mengubah pola penyelundupan narkoba ke Indonesia.
Baca Selengkapnya