Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

UGM Rencanakan Perkuliahan Tatap Muka pada Agustus 2021

UGM Rencanakan Perkuliahan Tatap Muka pada Agustus 2021 UGM. ©ugm.ac.id

Merdeka.com - Universitas Gadjah Mada (UGM) berencana menggelar perkuliahan tatap muka pada pembukaan tahun ajaran baru, Agustus 2021. Metode ini diprioritaskan untuk mahasiswa asal DIY dan Jawa Tengah dengan kewajiban mendapatkan serta membawa izin dari orang tua.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UGM Djagal Wiseso memaparkan, kepastian akan digelarnya perkuliahan tatap muka masih akan mempertimbangkan sejumlah faktor, seperti kondisi Covid-19 paska Lebaran 2021.

"Kita siapkan dua skenario. Jika sebaran jumlah kasus Covid-19 di Indonesia kondusif, dalam arti mampu tertangani, maka akan dilaksanakan kuliah tatap muka bulan Agustus. Namun, manakala kasus positif Covid-19 naik, maka pelaksanaannya diundur pada bulan Oktober atau November," ujar Djagal dalam keterangan tertulisnya, Jumat (26/3).

Orang lain juga bertanya?

Djagal menjelaskan, perkuliahan tatap muka ini dilakukan secara terbatas dengan memprioritaskan mahasiswa yang berasal dari sekitar DIY dan Jateng.

"Mahasiswa UGM yang mengikuti kegiatan belajar secara tatap muka ini bagaimanapun wajib membawa surat persetujuan dari orang tua atau wali mahasiswa. Untuk kuliah luring ini kita lakukan bertahap dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan," ucap Djagal.

Selain itu, lanjut Djagal, mahasiswa akan diminta melakukan tes kesehatan dengan memakai alat deteksi GeNose. "Secara periodik kita lakukan pemeriksaan dengan GeNose," ungkapnya.

Djagal menambahkan saat ini pihaknya menargetkan seluruh dosen dan tenaga kependidikan UGM sudah disuntik vaksin sebelum pelaksanaan kuliah tatap muka secara terbatas dimulai.

"UGM sejauh ini baru dosen lansia saja yang sudah divaksinasi. Dalam waktu dekat, dosen dan tenaga kependidikan nonlansia akan turut divaksin," tutup Djagal.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Untag Surabaya Punya Cara Khusus Jaga Keamanan Data Mahasiswa, Bisa Jadi Contoh bagi Kampus Lain
Untag Surabaya Punya Cara Khusus Jaga Keamanan Data Mahasiswa, Bisa Jadi Contoh bagi Kampus Lain

Kampus ini serius memperhatikan keamanan data mahasiswanya

Baca Selengkapnya
Ajak Mahasiswa Lebih dekat dengan Dunia Hukum, MA Goes To Campus Sambangi UIN Jakarta
Ajak Mahasiswa Lebih dekat dengan Dunia Hukum, MA Goes To Campus Sambangi UIN Jakarta

MA Goes To Campus hadir untuk ajak mahasiswa lebih tertarik dengan dunia hukum.

Baca Selengkapnya
Kesuksesan Orientasi Hari Kedua ATVI-IMDE 2024-2025 Dihadiri Menkop Teten Masduki
Kesuksesan Orientasi Hari Kedua ATVI-IMDE 2024-2025 Dihadiri Menkop Teten Masduki

Di sektor ekonomi kreatif salah satunya dalam industri penyiaran telah memberikan kontribusi sekitar 7,8% terhadap PDB Indonesia di tahun 2021.

Baca Selengkapnya
Begini Pengakuan Mahasiswa UIN Surakarta Soal Instruksi Daftar Pinjol
Begini Pengakuan Mahasiswa UIN Surakarta Soal Instruksi Daftar Pinjol

Para mahasiswa baru diarahkan untuk mengunduh dan registrasi pada salah satu aplikasi pinjol oleh DEMA.

Baca Selengkapnya
Universitas Terbuka Siap Hadirkan Anak Muda Tangguh dan Mandiri
Universitas Terbuka Siap Hadirkan Anak Muda Tangguh dan Mandiri

Universitas Terbuka Siap Bangun Anak Muda Tangguh dan Mandiri

Baca Selengkapnya
Pemkot Madiun Beri Beasiswa Kuliah untuk 250 Mahasiswa Kurang Mampu, Ini Syaratnya
Pemkot Madiun Beri Beasiswa Kuliah untuk 250 Mahasiswa Kurang Mampu, Ini Syaratnya

Pemkot Madiun siapkan beasiswa untuk ratusan mahasiswa. Segera daftar!

Baca Selengkapnya
Siapkan Program Studi Baru, Universitas Terbuka Targetkan Satu Juta Mahasiswa
Siapkan Program Studi Baru, Universitas Terbuka Targetkan Satu Juta Mahasiswa

Universitas Terbuka meningkatkan angka partisipasi hingga mencapai satu juta mahasiswa.

Baca Selengkapnya
Solusi Belajar Teknologi Informasi Tanpa Terkendala Jarak dan Waktu
Solusi Belajar Teknologi Informasi Tanpa Terkendala Jarak dan Waktu

Diharapkan program studi PJJ Teknik Informatika ini dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan sumber daya manusia Indonesia.

Baca Selengkapnya
Hadir di KLBB 2024, Universitas Terbuka Diminati Gen Z
Hadir di KLBB 2024, Universitas Terbuka Diminati Gen Z

UT memiliki lebih dari 551,005 mahasiswa yang tersebar di lebih dari 50 negara di seluruh dunia.

Baca Selengkapnya
Dikenal Fleksibel, Ini Biaya Kuliah di Universitas Terbuka
Dikenal Fleksibel, Ini Biaya Kuliah di Universitas Terbuka

Nah, buat kamu yang tertarik buat bisa kuliah fleksibel di UT, cara mendaftarnya gampang banget!

Baca Selengkapnya
Bahas Kenaikan UKT, Jokowi Panggil Nadiem ke Istana
Bahas Kenaikan UKT, Jokowi Panggil Nadiem ke Istana

Nadiem mengungkapkan terdapat beberapa isu pendidikan yang akan dilaporkan kepasa Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Pengakuan Mahasiswa UNM yang Didorong Dosen Gara-Gara Protes Kebijakan Kampus
Pengakuan Mahasiswa UNM yang Didorong Dosen Gara-Gara Protes Kebijakan Kampus

Salah satu kebijakan yang menjadi sorotan adalah mahasiswa baru wajib membeli jas almamater.

Baca Selengkapnya