Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ukir sejarah, Kapolri Badrodin terima 4 bintang penghargaan dari TNI

Ukir sejarah, Kapolri Badrodin terima 4 bintang penghargaan dari TNI Kapolri Badrodin terima penghargaan dari Panglima TNI. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo memberikan tanda kehormatan Bintang Yudha Dharma Utama dan Bintang Utama Angkatan kepada Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti. Total empat penghargaan yang diterima Kapolri yakni dari Panglima dan tiga Kesatuan TNI (TNI AU, TNI AL dan TNI AD).

"Ini pertama kali Kapolri mendapat penghargaan dari TNI atas jasa-jasanya dalam pembangunan," kata Jenderal Gatot di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (1/7).

Gatot menuturkan, penghargaan ini juga diberikan sebagai bentuk solidaritas antara Polri dengan TNI dalam melaksanakan tugas sehari-hari maupun operasi militer.

Orang lain juga bertanya?

kapolri badrodin terima penghargaan dari panglima tni

"Saya hanya melaksanakan saja perintah presiden dalam menyerahkan tanda jasa. Tentu satu kebahagiaan kita. Ini juga berkaitan bertepatan hari ulang tahun Bhayangkara ke-70. Jadi ini satu hal yang luar biasa yang saya atas nama TNI dan seluruh prajurit TNI yang bertugas di mana saja mengucapkan selamat ulang tahun ke 70 semoga ke depan semakin sukses," ujarnya.

Mendapat penghargaan dari TNI, Kapolri Badrodin Haiti mengaku bersyukur dan haru bahagia. Sebuah kehormatan bagi Badrodin mendapat penghargaan dari Panglima TNI dan kepala staf angkatan.

"Ya saya hari ini merasa bahagia dan bersyukur dapat satu anugerah penghargaan dari Presiden Republik Indonesia (Jokowi) melalui Panglima TNI, KASAD, KASAL, KASAU. Ini merupakan wujud penghargaan untuk Kapolri," kata Badrodin.

Badrodin mengungkapkan, penghargaan yang diterimanya juga milik seluruh prajurit Polri. Sebab, para prajurit Polri sudah bekerja sama cukup baik dan saling bantu dalam pelaksanaan tugas dengan TNI.

kapolri badrodin terima penghargaan dari panglima tni

"Karena kita bekerja sama cukup baik saling membantu satu sama lain, baik penugasan operasi ‎termasuk pembinaan personel maupun kegiatan sehari-hari. Sehingga tercipta hubungan yang harmonis sampai ke tingkat bawah," ujarnya.

"Oleh karena itu saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Panglima TNI, KASAD, KSAL dan KSAU. Mudah-mudahan kondisi ini membuat hubungan kerja sama TNI-Polri seterusnya bisa dipertahankan dan tingkatkan," tutupnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kapolri Sematkan Bintang Bhayangkara Utama ke Panglima dan 3 Kepala Staf TNI
Kapolri Sematkan Bintang Bhayangkara Utama ke Panglima dan 3 Kepala Staf TNI

Pemberian tanda kehormatan tersebut merupakan wujud komitmen dari Kapolri untuk terus memperkuat dan mempertahankan sinergisitas TNI-Polri.

Baca Selengkapnya
Ini 3 Prajurit TNI Penerima Tanda Kehormatan Bintang Yudha Dharma Pratama
Ini 3 Prajurit TNI Penerima Tanda Kehormatan Bintang Yudha Dharma Pratama

Jokowi juga menyematkan tanda kehormatan Samkaryanugraha pada sejumlah kesatuan.

Baca Selengkapnya
Tidak Pernah 'Cacat' Selama Tugas, Tiga Sosok Anggota Polri Dianugerahi Bintang Bhayangkara Nararya
Tidak Pernah 'Cacat' Selama Tugas, Tiga Sosok Anggota Polri Dianugerahi Bintang Bhayangkara Nararya

Berikut sosok tiga anggota Polri yang dianugerahi Bintang Bhayangkara Nararya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Anugerahkan Bintang Bhayangkara Naraya kepada 7 Polisi Berjasa Besar
Jokowi Anugerahkan Bintang Bhayangkara Naraya kepada 7 Polisi Berjasa Besar

Mereka juga dinyatakan tidak pernah cacat selama berdinas di kepolisian.

Baca Selengkapnya
Alasan Mabes Polri Beri Bintang Bhayangkara Utama untuk Prabowo
Alasan Mabes Polri Beri Bintang Bhayangkara Utama untuk Prabowo

Prabowo Subianto menerima tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Utama dari Polri.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Lengkap! Alasan Jokowi Beri Pangkat Jenderal TNI Kehormatan kepada Prabowo
VIDEO: Lengkap! Alasan Jokowi Beri Pangkat Jenderal TNI Kehormatan kepada Prabowo

Presiden Joko Widodo mengungkapkan alasannya melakukan penyematan kenaikan pangkat secara Istimewa berupa Jenderal TNI Kehormatan kepada Menhan Prabowo

Baca Selengkapnya
Sosok Gagah 2 Jenderal Bintang 4 TNI Berseragam Pasukan Elite Polri, Senior & Junior jadi Panglima Masuk Markas Brimob
Sosok Gagah 2 Jenderal Bintang 4 TNI Berseragam Pasukan Elite Polri, Senior & Junior jadi Panglima Masuk Markas Brimob

Potret dua jenderal bintang empat TNI dapat penghargaan warga kehormatan Korps Brimob.

Baca Selengkapnya
4 Polwan Berkuda Dihampiri Prabowo Subianto, Diberi Hadiah Istimewa jadi Sorotan
4 Polwan Berkuda Dihampiri Prabowo Subianto, Diberi Hadiah Istimewa jadi Sorotan

Menhan menghampiri 4 Polwan berkuda usai mendapat penghargaan dari Polri.

Baca Selengkapnya
Pensiunan Komjen Polri 'Pembasmi Teroris' Dianugrahi Bintang Mahaputra Pratama oleh Jokowi, ini Sosoknya
Pensiunan Komjen Polri 'Pembasmi Teroris' Dianugrahi Bintang Mahaputra Pratama oleh Jokowi, ini Sosoknya

Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen (Purn) Boy Rafli Amar dianugerahi tanda penghormatan oleh Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik Presiden Jokowi Berikan Prabowo Pangkat Jenderal TNI Bintang 4 Kehormatan
VIDEO: Detik-Detik Presiden Jokowi Berikan Prabowo Pangkat Jenderal TNI Bintang 4 Kehormatan

Dengan pemberian itu, pangkat Prabowo bakal menjadi jenderal TNI atau bintang empat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Menhan Prabowo Disematkan Kapolri Tanda Kehormatan, Mayor Teddy Sigap Membantu
VIDEO: Menhan Prabowo Disematkan Kapolri Tanda Kehormatan, Mayor Teddy Sigap Membantu

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyematkan lencana kehormatan untuk Menteri Pertahanan Prabowo

Baca Selengkapnya
Jadi Jenderal Kehormatan, Nama Prabowo Subianto Kini Tertulis di Dinding Alumni Bintang 4 Akmil di Bawah Maruli Simanjuntak
Jadi Jenderal Kehormatan, Nama Prabowo Subianto Kini Tertulis di Dinding Alumni Bintang 4 Akmil di Bawah Maruli Simanjuntak

Sejak menyandang jenderal kehormatan, nama Prabowo kini juga telah menghiasi dinding papan nama deretan alumni bintang empat di Akademi Militer.

Baca Selengkapnya