Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Unik, pohon Natal di Gereja Katedral Purwokerto terbuat dari tampah

Unik, pohon Natal di Gereja Katedral Purwokerto terbuat dari tampah Pohon natal dari Tampah. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Berbagai cara dilakukan umat kristiani di seluruh dunia menyambut suka cita Natal. Seperti dilakukan jemaat Gereja Katedral Kristus Raja di Purwokerto, Jawa Tengah yang menghias pohon natal di dalam gereja dengan tampah serta kusan.

Tampah yang sehari-hari digunakan untuk tempat tumpeng, sedangkan kusan yang digunakan untuk mencetak tumpeng itu disusun di sebuah tempat di sudut yang dijadikan simbol Natal. Sebanyak 120 tampah dan 40 kusan disusun apik dan menarik hingga berketinggian sekitar delapan meter.

Koordinator dekorasi pohon natal di Gereja Katedral Kristus Raja, Christian mengatakan penggunaan kusan dan tampah tersebut, sebenarnya merupakan bentuk kedekatan dengan tradisi budaya. Dia mengemukakan, dalam budaya Jawa, kedua benda tersebut menyiratkan unsur penting dalam keselamatan hidup manusia.

Orang lain juga bertanya?

"Selain digunakan untuk tempat tumpeng, tampah juga digunakan untuk membersihkan beras dari kotoran sebelum dicuci dan masak," ujarnya, Selasa (22/12).

Filosofi tersebut, jelasnya, menunjukkan secara sederhana kandungan makna pohon Natal sebagai persembahan umat paroki Katedral Kristus Raja dalam suka cita kelahiran Yesus Kristus di dunia. Yesus yang diyakini umat Kristiani sebagai pembebas manusia dari dosa. "Ini yang kami maknai, seperti beras yang ditampi, lewat kelahiran-Nya kita menjadi bersih kembali dan terlepas dari dosa," ujarnya.

Christian mengemukakan, pembuatan pohon Natal dari tampah dan kusan memakan waktu hingga dua minggu pengerjaan. Proses merangkai pohon Natal sendiri diperkirakan selesai dilaksanakan dalam waktu lima hari, mulai Senin (21/12).

Dari 120 tampah dan 40 kusan, sebanyak 20 kusan di antaranya diberi gambar orang suci atau santo. Tampah bergambar ini disisipkan di antara rangkaian tampah dan kusan yang membentuk pohon natal. "Kami libatkan seluruh umat paroki untuk menyambut dan perayaan natal kali ini. Setiap lingkungan kring, kami minta partisipasinya untuk menghias dan mewarnai tampah dan kusan," ucapnya.

Seluruh lingkungan kring di Gereja Katedral Kristus Raja Purwokerto terdapat 20 lingkungan. Hasil dari hiasan tampah di lingkungan tersebut, jelas Christian, kemudian dikumpulkan di gereja dan dirangkai menjadi satu.

"Untuk melengkapi dekorasi gereja pada perayaan natal nanti, umat juga membuat gua Natal. Gua natal itu akan bersanding dengan pohon Natal raksasa yang berdiri megah di altar gereja," ucapnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Unik! Pohon Natal di Semarang Dibuat dari Tanaman Eceng Gondong, Raih Rekor Muri
Unik! Pohon Natal di Semarang Dibuat dari Tanaman Eceng Gondong, Raih Rekor Muri

Pihak pengelola sengaja mengkreasikan replika Pohon Natal untuk memberdayakan petani dan warga sekitar.

Baca Selengkapnya
Viral Tumpukan Skripsi Dijadikan Pohon Natal, Curi Perhatian Warganet
Viral Tumpukan Skripsi Dijadikan Pohon Natal, Curi Perhatian Warganet

Belum lama ini viral sebuah kampus yang membuat pohon Natal dari tumpukan skripsi.

Baca Selengkapnya
Gereja Katedral Jakarta Siap Tampung 4.000 Orang untuk Ibadah Natal 2023
Gereja Katedral Jakarta Siap Tampung 4.000 Orang untuk Ibadah Natal 2023

Gereja Katedral, siap menampung 3.000-4.000 ribu umat untuk Misa Malam Natal dan Misa Hari Raya Natal

Baca Selengkapnya
Viral Besek Maulid di Madura Isinya Bikin Melongo, Ada Segepok Uang Bernilai Fantastis
Viral Besek Maulid di Madura Isinya Bikin Melongo, Ada Segepok Uang Bernilai Fantastis

Warganet dibuat melongo sebab buah tangan yang diberikan oleh tuan rumah tak tanggung-tanggung.

Baca Selengkapnya
Viral Tugu Bandeng Raksasa di Pati Terbuat Dari Knalpot Brong, Begini Penampakannya
Viral Tugu Bandeng Raksasa di Pati Terbuat Dari Knalpot Brong, Begini Penampakannya

Viral Tugu Bandeng Raksasa di Pati terbuat dari knalpot Brong yang baru diresmikan pada 14 Januari 2024.

Baca Selengkapnya
Jadi Tempat Nyoblos Sri Sultan HB X, Ini Fakta Menarik TPS 12 Panembahan di Kota Yogyakarta
Jadi Tempat Nyoblos Sri Sultan HB X, Ini Fakta Menarik TPS 12 Panembahan di Kota Yogyakarta

Bangunan tempat TPS 12 Panembahan Yogyakarta sudah berusia 100 tahun

Baca Selengkapnya
DLH DKI Kerahkan 1.680 Personel Agar Ibu Kota Bebas Sampah saat Perayaan Natal 2023
DLH DKI Kerahkan 1.680 Personel Agar Ibu Kota Bebas Sampah saat Perayaan Natal 2023

meski Natal jatuh pada hari libur, pasukan oranye DLH tetap bekerja seperti biasa.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kegiatan Bersih-Bersih Gereja Katedral untuk Persiapan Misa Natal
FOTO: Kegiatan Bersih-Bersih Gereja Katedral untuk Persiapan Misa Natal

Pembersihan ini dilakukan untuk menata gereja agar terlihat rapi saat perayaan Natal 2023 di Gereja Katedral Jakarta.

Baca Selengkapnya
Uniknya Tas Koja, Oleh-oleh Khas Baduy yang Terbuat dari Kulit Pohon
Uniknya Tas Koja, Oleh-oleh Khas Baduy yang Terbuat dari Kulit Pohon

Yuk kenalan dengan salah satu suvenir khas adat Baduy ini.

Baca Selengkapnya
FOTO: Suasana Pasar Asemka yang Mulai Diserbu Para Pemburu Pernak-Pernik Natal
FOTO: Suasana Pasar Asemka yang Mulai Diserbu Para Pemburu Pernak-Pernik Natal

Menjelang Hari Natal, sejumlah pasar di ibu kota mulai dipadati para pembeli pernak-pernik untuk perayaan Natal.

Baca Selengkapnya
Ratusan Personel Polri Amankan Ibadah Paskah di Gereja Katedral dan Immanuel
Ratusan Personel Polri Amankan Ibadah Paskah di Gereja Katedral dan Immanuel

Rangkaian ibadah Hari Suci Paskah dimulai Kamis, 28 Maret hingga Minggu Paskah 31 Maret 2024.

Baca Selengkapnya
Mengintip Persiapan Tahun Baru Imlek di Klenteng Tertua Kota Padang
Mengintip Persiapan Tahun Baru Imlek di Klenteng Tertua Kota Padang

Shio Imlek tahun 2024 adalah Naga Kayu yang melambangkan sebuah keberuntungan.

Baca Selengkapnya