Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ustaz penyebar pamflet anti Densus 88 di Bekasi batal diusir warga

Ustaz penyebar pamflet anti Densus 88 di Bekasi batal diusir warga Densus 88. ©AFP PHOTO/STRINGER

Merdeka.com - Ustaz W, warga RW 4 Kelurahan Arenjaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, tak jadi diusir warga. Kasus tudingan penyebaran paham radikalisme yang dilakukan dia diselesaikan secara kekeluargaan lewat musyawarah dengan seluruh pengurus RT dan RW.

Lurah Arenjaya, Toto Yulianto mengatakan, ustaz W tak jadi pindah karena persoalan menimpanya sudah dibahas melalui musyawarah RT dan RW pada Jumat (8/5) malam lalu, atau sehari setelah diterbitkan surat permintaan pindah. "Dia membuat surat pernyataan dengan tidak mengulangi perbuatannya lagi," kata Toto, Minggu (8/5).

Perbuatan yang dimaksud ialah, memasang pamflet pada majalah dinding masjid di lingkungan warga berisi menyudutkan pemerintah dan Densus 88 Antiteror Polri.

"Surat pernyataan ada di RT dan RW. Jadi semua masalah sudah clear," kata dia.

Toto menambahkan, apabila ditemukan kasus serupa, pihaknya meminta agar masyarakat tak gegabah dalam mengambil keputusan. Setiap masalah harus dibicarakan juga kepada perangkat kelurahan atau kecamatan setempat.

Sementara itu, Ustaz W mengakui bahwa masalah dengan pengurus RT dan RW sudah selesai setelah dia memberikan klarifikasi.

"Hanya miskomunikasi saja. Saya sudah menyampaikan soal apa yang dipermasalahkan, dan RW pun menerimanya," kata Ustaz W.

Dia mengakui ada syarat yang diminta, sehingga dia bisa tetap bisa tinggal di lingkungannya. Syarat itu salah satunya aktif dalam kegiatan masyarakat.

"Saya kurang aktif karena pekerjaan saya jualan, setiap ada kegiatan bersamaan dengan ramainya dagangan saya," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, ustaz W diusir dari lingkungannya melalui surat resmi yang diterbitkan sekretariat RW. Dalam surat itu terlampir tanda tangan persetujuan seluruh RT di lingkungannya.

Gara-garanya ustaz W dituding menyebarkan ajaran radikalisme. Hal ini setelah dia memasang pamflet berisi seruan pembubaran Densus 88 di masjid. Ustaz W juga dituding khutbah menyudutkan pemerintah dan Densus, serta dituding merupakan murid Abu Bakar Baasyir.

Ustaz W menyesalkan upaya pengurus yang meminta dia pergi dari lingkungannya. Soalnya, tanpa ada klarifikasi langsung memberikan surat permintaan pindah dari tempatnya kini tinggal.

"Selama ini saya baik-baik di lingkungan, tidak ada masalah. Kalau ada masalah, seharusnya minta klarifikasi dulu," kata dia.

Ustaz W membenarkan ia yang memasang pamflet di mading tersebut. Menurut dia, pamflet tersebut berupa sebuah berita di mana terdapat pandangan sejumlah tokoh seperti mantan ketua KPK Busro Moqodas yang menanggapi tentang tewasnya Sriyono oleh Densus.

"Begitu ada teguran, saya langsung mencopotnya. Dan saya selama setengah tahun ini belum mendapatkan jadwal khutbah," kata pria yang sudah tinggal selama lima tahun di lingkungan itu.

Ia juga mengakui pernah belajar mengaji ke Abu Bakar Baasyir. Namun, begitu Abu Bakar Baasyir berafiliasi terhadap ISIS, ia langsung mundur dari jemaahnya.

"Karena saya menganggap ISIS tidak sejalan dengan pandangan saya," ucap pria 33 tahun ini. (mdk/ang)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Densus 88 Polri Tangkap Karyawan BUMN Terafiliasi ISIS di Bekasi
Densus 88 Polri Tangkap Karyawan BUMN Terafiliasi ISIS di Bekasi

Tersangka teroris itu ditangkap di perumahan pesona anggrek harapan blok B 7 Nomor 20A RT 07 RW 027 harapan Jaya Bekasi Utara, Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya
Dosen Diburu Mahasiswa Cari Tandatangan Padahal Lagi Ikut Demontrasi RUU Pilkada, Aksinya jadi Sorotan
Dosen Diburu Mahasiswa Cari Tandatangan Padahal Lagi Ikut Demontrasi RUU Pilkada, Aksinya jadi Sorotan

Di lokasi, dia ditodong tanda tangan. Seperti apa momennya?

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik Densus 88 Tangkap Pegawai BUMN Terduga Teroris, Ada Ribuan Peluru dan Bendera ISIS
VIDEO: Detik-Detik Densus 88 Tangkap Pegawai BUMN Terduga Teroris, Ada Ribuan Peluru dan Bendera ISIS

Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap seorang pria berinisial DE. Pegawai BUMN itu ditangkap Densus 88 di Harapan Jaya, Bekasi Utara.

Baca Selengkapnya
Akhir Cerita Video Viral Warga Bekasi Diduga Larang Tetangga Ibadah, Kedua Belah Pihak Saling Memaafkan
Akhir Cerita Video Viral Warga Bekasi Diduga Larang Tetangga Ibadah, Kedua Belah Pihak Saling Memaafkan

Wanita berinisial MS di dalam video tersebut diduga melarang sekelompok orang melakukan aktivitas ibadah karena tidak memiliki izin.

Baca Selengkapnya
Kronologi GP Ansor Tolak Kedatangan Ustaz Syafiq Riza Basalamah di Surabaya
Kronologi GP Ansor Tolak Kedatangan Ustaz Syafiq Riza Basalamah di Surabaya

Pengurus Masjid Assalam Purimas pun membeberkan kronologi GP Ansor membubarkan jemaah di Masjid Assalam Purimas Kota Gunung Anyar.

Baca Selengkapnya
Ricuh, GP Ansor Bubarkan Paksa Pengajian Ustaz Syafiq Riza Basalamah di Surabaya
Ricuh, GP Ansor Bubarkan Paksa Pengajian Ustaz Syafiq Riza Basalamah di Surabaya

Pengajian dihadiri oleh Ustaz Riza Syafiq Hasan Basalamah di Masjid Assalam Purimas Kota Surabaya dibubarkan paksa GP Ansor.

Baca Selengkapnya
Bhabinkamtibmas Bengkalis Ingatkan Warga Terkait Larangan Kampanye di Tempat Ibadah
Bhabinkamtibmas Bengkalis Ingatkan Warga Terkait Larangan Kampanye di Tempat Ibadah

Bripka Rosdimansah mengingatkan masyarakat akan larangan kampanye politik di tempat ibadah saat menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW.

Baca Selengkapnya
Ustaz Syafiq Riza Basalamah Unggah Surat Keberatan GP Ansor, Ini Isinya
Ustaz Syafiq Riza Basalamah Unggah Surat Keberatan GP Ansor, Ini Isinya

Ustaz Syafiq Riza Basalamah buka suara terkait penolakan kedatangan dalam pengajian di Masjid Assalam Purimas Kota Gunung Anyar Surabaya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Lantang Gus Yahya Bakar Semangat Pasukan Halau Demo
VIDEO: Lantang Gus Yahya Bakar Semangat Pasukan Halau Demo "Banser Ototnya NU"

Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf menggelar apel bersama personel Barisan Ansor Serbaguna (Banser) dari Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kronologi Ricuh GP Ansor Bubarkan Kajian Ustaz Syafiq Riza Basalamah di Surabaya
VIDEO: Kronologi Ricuh GP Ansor Bubarkan Kajian Ustaz Syafiq Riza Basalamah di Surabaya

Adapun kericuhan terjadi sekitar dua kali, pukul 5 sore dan saat memasuki waktu salat Magrib.

Baca Selengkapnya
Viral Caleg di Subang Nyalakan Petasan dan Bongkar Jalan karena Kecewa Hasil Pemilu
Viral Caleg di Subang Nyalakan Petasan dan Bongkar Jalan karena Kecewa Hasil Pemilu

Seorang caleg dan beberapa orang lainnya menyalakan petasan di lingkungan masjid hingga membongkar jalan warga viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Profil Ustaz Syafiq Riza Basalamah, Pendakwah yang Ditolak GP Ansor di Surabaya
VIDEO: Profil Ustaz Syafiq Riza Basalamah, Pendakwah yang Ditolak GP Ansor di Surabaya

Ustaz Syafiq memulai jenjang awal pendidikannya di Pesantren Al-Irsyad Al-Islamiyyah Bondowoso.

Baca Selengkapnya