Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Vaksinasi Covid-19 Bagi Tenaga Kesehatan di Palembang Naik Signifikan

Vaksinasi Covid-19 Bagi Tenaga Kesehatan di Palembang Naik Signifikan Tanaga kesehatan disuntik vaksin Covid-19 dosis kedua. ©Liputan6.com/Johan Tallo

Merdeka.com - Vaksinasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan di Palembang meningkat drastis yang kini mencapai 5.343 orang atau 37,21 persen. Kelompok ini ditargetkan selesai divaksin akhir Februari 2021.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Palembang Fauziah mengungkapkan, angka tersebut mengalami kenaikan signifikan sejak sepekan terakhir yang awalnya hanya di kisaran sepuluh persen dari total sasaran 14.360 orang. Dengan demikian, vaksinasi dosis kedua kemungkinan dapat digelar paling lambat bulan ini.

"Sekarang sudah ada 5.343 tenaga kesehatan yang divaksin atau 37,21 persen, ada peningkatan signifikan," ungkap Fauziah, Selasa (2/2).

Orang lain juga bertanya?

Menurut dia, penambahan nakes yang sudah divaksin lantaran tidak ada kendala lagi dalam registrasi seperti yang terjadi pada saat awal vaksinasi. Hal itu juga didukung dengan pasokan vaksin yang masuk ke gudang kesehatan.

"Sebelumnya nakes tak bisa divaksin karena terkendala register, sekarang sudah lancar, tidak ada kendala lagi," kata dia.

Fauziah mengatakan, terdapat perubahan jumlah nakes yang mendapat jatah divaksin. Pada pendataan awal hanya ada 14 ribu orang, kini menjadi 16 ribu nakes.

"Jumlah itu berdasarkan data base sistem informasi yang ada di kami. Kami lagi mengajukan usulan jumlah dosis yang diminta ke pusat agar semuanya dapat divaksin sesuai jadwal," terangnya.

Dikatakan, vaksinasi dilakukan di 72 fasilitas kesehatan, terdiri dari 41 puskesmas, 26 rumah sakit, 4 klinik, dan satu kantor kesehatan pelabuhan. Vaksinasi dosis pertama ditarget tuntas 10 Februari dan dilanjutkan vaksinasi dosis kedua paling tidak akhir bulan.

"Mudah-mudahan pasokan tetap lancar sehingga vaksinasi berlanjut," kata dia.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember

Vaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali

Sejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.

Baca Selengkapnya
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih

Kemenkes merekomendasikan masyarakat untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 di tengah kasus yang kembali melonjak.

Baca Selengkapnya
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman

Namun kalau untuk yang komorbid, kata Menkes, risiko tetap ada karena virusnya tidak hilang.

Baca Selengkapnya
Respons Menkes Soal Gaduh Efek Samping Vaksin AstraZeneca Disebut Picu Pembekuan Darah
Respons Menkes Soal Gaduh Efek Samping Vaksin AstraZeneca Disebut Picu Pembekuan Darah

Menkes angkat bicara mengenai efek samping vaksin Covid-19 AstraZeneca

Baca Selengkapnya
FOTO: Kasus Covid-19 Meningkat Signifikan, Warga Antre Vaksin Booster saat Car Free Day Jakarta
FOTO: Kasus Covid-19 Meningkat Signifikan, Warga Antre Vaksin Booster saat Car Free Day Jakarta

Beberapa waktu terakhir terjadi lonjakan kasus Covid-19 yang cukup signifikan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223

Kemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Baca Selengkapnya
Ada Faktor Pancaroba, Ini 3 Penyebab Kenaikan Kasus Covid-19 di Jakarta
Ada Faktor Pancaroba, Ini 3 Penyebab Kenaikan Kasus Covid-19 di Jakarta

Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta mengungkapkan tiga penyebab kenaikan kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dosis kelima atau booster ketiga.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Bakal Buka Lowongan CPNS dan PPPK, Totalnya Mencapai 23.200 Formasi
Kemenkes Bakal Buka Lowongan CPNS dan PPPK, Totalnya Mencapai 23.200 Formasi

Persetujuan formasi Kemenkes terbilang yang paling besar dibandingkan dengan instansi lain.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat

Rencana pemberian booster ketiga ini buntut kembali meningkatnya kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya