Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Vendi selundupkan sabu asal Malaysia dalam cangkang siput

Vendi selundupkan sabu asal Malaysia dalam cangkang siput TNI gagalkan penyelundupan sabu di perbatasan. ©2016 Kodam VI Mulawarman

Merdeka.com - Aparat satgas pengamanan perbatasan Malaysia dari Yonif 614/Raja Pandhita di perbatasan Sebatik, Nunukan, Kalimantan Utara, Kamis (28/4), menggagalkan penyelundupan 76,85 gram sabu asal Malaysia. Penyimpanan sabu itu terbilang unik, lantaran disimpan di cangkang siput untuk mengelabui petugas.

Sabu yang diselundupkan sekitar pukul 02.00 WITA dini hari tadi, digagalkan oleh petugas Satgas di pos Bukit Kramat dari satuan setingkat kompi (SSK) I Satgas Pamtas, di desa Lordes, Sebatik Barat, Nunukan.

Awalnya, Rabu (27/4) malam sekitar pukul 23.00 WITA, petugas mendapatkan informasi adanya upaya warga membawa narkoba, yang akan melewati patok 8 hingga patok 10 dari arah kampung Begusun, Malaysia.

"Semua angota Satgas di pos bukit Keramat, dikumpulkan, memastikan info itu, menggagas upaya penangkapan kepada oknum warga itu. Ada tiga tim yang diterjunkan," kata Kepala Penerangan Kodam VI Mulawarman, Kolonel Inf Andi Gunawan kepada merdeka.com, Kamis (28/4).

"Empat personel di patok 8, empat personel di patok 9 dan 4 personel di patok 10. Sekitar jam 12 malam dini hari tadi, personel disebarkan ke patok masing-masing," ujarnya.

Dua jam kemudian, seorang warga, melintas dari arah kampung Begusun Malaysia ke kampung Lordes di Sebatik. Warga yang diketahui bernama Rahman alias Vendi itu (53), kemudian disergap personel di patok 9.

"Ada 2 paket sabu kita temukan dibawa oleh Rahman. Setelah kita geledah lagi, ada sabu berikutnya seberat 0,85 gram di dalam cangkang siput," sebut Andi.

Rahman beserta barang bukti sabu 76,85 gram, kemudian dibawa ke pos Aji Kuning di Sebatik, untuk keperluan lebih lanjut sebelum diserahkan ke kepolisian.

"Dia (Rahman) berusaha menyamarkan dengan menyimpannya di dalam cangkang siput ya. Ya tetap saja ketahuan sama anggota di lapangan," tegas Andi.

"Selama ini kan (sabu) yang sering kita dapat dari sana (Malaysia) ya. Ini komitmen kita, TNI terutama yang bertugas di perbatasan untuk perang dengan narkoba. Karena di perbatasan memang banyak pintu masuk ke Indonesia," pungkas Andim. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bea Cukai Teluk Nibung Bongkar Penyelundupan Belangkas dan Kecambah Sawit ke Malaysia
Bea Cukai Teluk Nibung Bongkar Penyelundupan Belangkas dan Kecambah Sawit ke Malaysia

Penyelundupan coba dilakukan pelaku melalui Pelabuhan Teluk Nibung, Provinsi Sumatra Utara

Baca Selengkapnya
Ditempel Lakban di Perut, Pria Ini Mau Selundupkan Narkoba 1 Kg Lewat Pelabuhan Bintan
Ditempel Lakban di Perut, Pria Ini Mau Selundupkan Narkoba 1 Kg Lewat Pelabuhan Bintan

Pelaku merupakan calon penumpang Kapal Bukit Raya yang hendak pergi ke Jakarta

Baca Selengkapnya
Terbongkar Penyelundupan Sabu Modus Ekspedisi Helm di Kargo Bandara
Terbongkar Penyelundupan Sabu Modus Ekspedisi Helm di Kargo Bandara

Terbongkar Penyelundupan Sabu Modus Ekspedisi Helm di Kargo Bandara

Baca Selengkapnya
Paket Kaleng Susu Kiriman dari Malaysia Dibongkar, Ternyata Isinya Sabu 13 Kilogram
Paket Kaleng Susu Kiriman dari Malaysia Dibongkar, Ternyata Isinya Sabu 13 Kilogram

Petugas curiga dengan paket tersebut saat melewati proses x-ray

Baca Selengkapnya
Momen Personel Gabungan Sigap Sergap Boat Bawa 42 Kg Sabu dari Malaysia untuk Diedarkan di Aceh
Momen Personel Gabungan Sigap Sergap Boat Bawa 42 Kg Sabu dari Malaysia untuk Diedarkan di Aceh

Petugas turut mengamankan dua orang inisial AB dan FA di dalam boat itu

Baca Selengkapnya
Kronologi Terbongkarnya Penyelundupan Narkoba Internasional Afganistan - Jakarta, Sabu 389 Kg Disita
Kronologi Terbongkarnya Penyelundupan Narkoba Internasional Afganistan - Jakarta, Sabu 389 Kg Disita

Penyelundupan narkoba tersebut masuk melalui jalur laut Aceh

Baca Selengkapnya
Sabu dari Malaysia Hendak Diselundupkan ke Semarang, Modus Penyamaran Mirip Gembong Narkoba Fredy Pratama
Sabu dari Malaysia Hendak Diselundupkan ke Semarang, Modus Penyamaran Mirip Gembong Narkoba Fredy Pratama

Diduga praktik penyelundupan ini ada keterkaitannya dengan gembong narkoba Fredy Pratama. karena sama-sama memasukkan sabu ke kemasan teh china.

Baca Selengkapnya
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita

Dari kasus ini polisi juga mendalami informasi peredaran sabu di salah satu lapas di Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya
Belasan Kaleng Susu Asal Malaysia Singgah ke Semarang, Ternyata Isinya 12 Kg Sabu
Belasan Kaleng Susu Asal Malaysia Singgah ke Semarang, Ternyata Isinya 12 Kg Sabu

Modus pengiriman sabu tersebut disamarkan dengan barang kiriman pekerja migran Indonesia melalui Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.

Baca Selengkapnya
86 Kg Sabu dari Thailand & Malaysia Diselundupkan ke Aceh Pakai Kapal Nelayan, Pelaku Bawa Dua Pucuk Senpi
86 Kg Sabu dari Thailand & Malaysia Diselundupkan ke Aceh Pakai Kapal Nelayan, Pelaku Bawa Dua Pucuk Senpi

Saat ini para tersangka dan barang bukti 86 kilogram sabu serta 2 pucuk senjata api telah diamankan di Bareskrim Polri.

Baca Selengkapnya
Simpan Narkoba dalam Gudang di Samping Kantor Kejati Sumsel, Bandar Berhasil Jual 140 Kg Sabu
Simpan Narkoba dalam Gudang di Samping Kantor Kejati Sumsel, Bandar Berhasil Jual 140 Kg Sabu

Sindikat ini telah berhasil menjual 140 kilogram sabu hanya dalam kurun waktu 7 bulan.

Baca Selengkapnya
Paket Kiriman Senar Pancing Berisi Sabu dari Kamerun, Dibongkar Petugas Bea Cukai Soetta
Paket Kiriman Senar Pancing Berisi Sabu dari Kamerun, Dibongkar Petugas Bea Cukai Soetta

Pelaku menyamarkan paket sabu dalam gulungan tali senar pancing untuk mengelabui petugas

Baca Selengkapnya