Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Virus Corona di Indonesia, Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke DIY Menurun

Virus Corona di Indonesia, Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke DIY Menurun Pantai Parangtritis. ©2020 Dok. Liputan6 & Brilio

Merdeka.com - Penemuan kasus virus Corona di Indonesia berpengaruh terhadap sektor pariwisata di DIY. Akibat virus Corona ini, kunjungan wisatawan mancanegara ke DIY mengalami penurunan drastis.

Sekda DIY, Kadarmanta Baskara Aji mengatakan penurunan wisatawan mancanegara ini tak lepas dari penutupan sejumlah penerbangan dari maupun ke Yogyakarta usai ada temuan virus Corona di Indonesia.

Aji menjelaskan turunnya wisatawan mancanegara ini berdampak pada perekonomian DIY yang banyak bergantung dari sektor pariwisata. Pemda DIY pun berupaya mencari sejumlah solusi dari penurunan wisatawan mancanegara ini. Salah satunya dengan cara menggenjot kunjungan wisatawan lokal ke wilayah DIY.

"Pengurangan (kunjungan wisman) memang ada, tetapi saya kira kita masih bisa mengantisipasinya dengan mendatangkan wisatawan-wisatawan lokal Sekarang kita berkonsentrasi bagaimana mendatangkan wisatawan dari dalam negeri," ujar Aji, Kamis (5/3).

Untuk menarik minat wisatawan lokal ini, Aji menginstruksikan agar biro-biro perjalanan memberikan layanan lebih. Pelayanan yang lebih ini diharapkan bisa membuat wisatawan nyaman ke DIY.

"Dengan cara meningkatkan kualitas layanan sehingga mereka yang datang ke Jogja merasa lebih nyaman, senang dan bisa tinggal lebih lama," ungkap Aji.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP