Wabah Jokowi, di Jatim ada deklarasi 'Pondok Jokowi Presiden Ku'
Merdeka.com - Wabah 'cinta' Jokowi (Joko Widodo), ternyata merembet ke Jawa Timur, khususnya di Surabaya. Bahkan, gonjang-ganjing soal Jokowi menjadi peresiden 2014-2019, juga digemakan di Kota Pahlawan ini.
Buktinya, Rabu (4/9), di gedung lantai 3 museum Nahdlatul Ulama Jalan Gayungsari Timur Nomor 35, Surabaya, sebuah kelompok masyarakat mendeklarasikan diri sebagai pendukung setia Gubernur DKI Jakarta yang diusung PDI Perjuangan (PDIP) tersebut.
Di Museum NU ini, resmi dibentuk 'Pondok Jokowi Presiden Ku Jawa Timur' atau disingkat 'Pondok JPK Jatim'. Menurut Sekretaris Dewan Koordinator Daerah (DKP) JPK Jawa Timur, Hariyawan Nugroho, tujuan dibentuknya organisasi ini untuk mendorong Jokowi menjadi presiden RI ke 7 menggantikan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
-
Siapa yang usulkan Jokowi jadi pemimpin? Usulan tersebut merupakan aspirasi dan pendapat dari sejumlah pihak.
-
Siapa yang akan menjembatani Jokowi dan PDIP? 'Pak Prabowo yang akan bisa menjembatani kembali, merajut kembali hubungan Pak Jokowi dengan PDIP. Kita tahulah, dalam hati mereka masing-masing sebenarnya sih sangat mungkin ketemu. Kenapa? Ya Pak Jokowi juga kan besar di PDI-P dan PDI-P juga kan pernah ikut dibesarkan Pak Jokowi,' kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (26/3).
-
Siapa yang ingin diusung oleh PDIP? 'Kalau memang misalnya Pak Anies berpasangan dengan kader kami jadi wagubnya,' Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Utut Adianto kepada wartawan.
-
Siapa yang menilai Jokowi layak jadi Wantimpres? Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menilai, Presiden Joko Widodo (Jokowi) layak untuk menjadi bagian dari Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
-
Apa tanggapan PDIP soal Jokowi di Golkar? 'Dari manuver-manuver ini kan terbaca bahwa series cawe-cawe yang berlangsung selama ini dan kemungkinan ke depan, tidak lebih tidak kurang dari cara bagaimana agar bisa tetap berkuasa baik itu secara langsung maupun tidak langsung,' imbuh dia.
-
Siapa yang diusung PDIP? Tri Rismaharini dengan Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans yang diusung PDIP.
Melihat rekam jejak Jokowi selama menjadi Gubernur DKI Jakarta, kata Hariyawan, mantan wali kota Solo itu layak menggantikan SBY sebagai presiden. Sebab, Jokowi mampu membuat revolusi birokrasi seperti yang diinginkan rakyat.
"Dengan terbentuknya Pondok JPK Jatim ini, kami akan mendorong PDIP agar mau mencalonkan Jokowi sebagai presiden. Kami sangat optimis, PDIP mau mendengarkan aspirasi ini. Tadi kami juga membuat sebuah petisi berisi permohonan kepada Ibu Mega (Megawati Soekarnoputri), selaku Ketua Umum DPP PDIP agar bersedia mencalonkan Jokowi sebagai presiden," katanya usai menggelar deklarasi, Rabu sore (4/9).
Lebih jauh dia menjelaskan, saat ini rakyat butuh sosok pemimpin seperti Jokowi. "Jadi bukan Jokowi yang menginginkan, tapi rakyatlah yang menginginkan dan butuh Jokowi," tegas dia.
Organisasi 'cinta' Jokowi yang baru saja dideklarasikan itu, sudah memiliki kantong-kantong di 38 kabupaten dan kota se-Jawa Timur.
"Di Jawa Timur, akan menjadi pelopor daerah-daerah lain untuk membentuk Pondok JPK. Tadi ada beberapa daerah yang juga kami undang dan meminta untuk segera dilantik menjadi Pondok JPK di daerahnya masing-masing. Secara nasional, nanti ada DKN, di tingkat provinsi ada DKD, sedang di kabupaten dan kota ada Dewan Pelopor Kabupaten/Kota (DPK)," ujarnya. (mdk/mtf)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jokowi disebut hanya menjatuhkan dukungan kepada Ganjar.
Baca SelengkapnyaDalam menunjuk seorang juru kampanye, masing-masing paslon memang diwajibkan melampirkan daftar nama-nama yang akan tampil.
Baca SelengkapnyaJokowi dinilai memberikan dukungan kepada Prabowo lewat relawan.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menjawab mengenai dukungannya ke PDIP dan Ganjar Pranowo di 2024.
Baca SelengkapnyaKetua DPP PDIP, MH Said Abdullah, mengatakan pihaknya tidak mempermasalahkan bila Jokowi turun gunung berkampanye.
Baca SelengkapnyaMenurut Rudy, salah satu alasan mereka menemui Jokowi sebagai bentuk kepanikan.
Baca SelengkapnyaDeklarasi dukungan itu juga ditandai dengan penyerahan jaket Projo kepada Prabowo Subianto oleh Budi Arie.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi hadir dalam Rakernas Projo, keras mengingatkan terkait cara berpolitik Indonesia yang dirasa rumit
Baca SelengkapnyaTerkait dukungan untuk Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen, ia enggan menjelaskan lebih lanjut.
Baca SelengkapnyaPada acara itu, Jokowi juga bakal memberi arahan kepada Projo.
Baca Selengkapnya"Tidak masalah, tidak berdosa memberikan dukungan politik," kata Sekjen PSI
Baca SelengkapnyaMenurut Raja Juli, presiden maupun menteri merupakan warga negara yang memiliki hak politik untuk mendukung kandidat pilpres.
Baca Selengkapnya