Wapres Ma'ruf Amin: Di Depan Pemuda Saya Merasa Kembali Muda
Merdeka.com - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menghadiri acara penutupan musyawarah besar Pemuda Pancasila pada Senin (28/10) pagi. Dalam kesempatan itu Ma'ruf mengingatkan kembali semangat para pemuda yang dulu memperjuangkan kemerdekaan RI.
Kendati usianya tak tergolong muda, namun Ma'ruf mengaku merasa kembali muda. Semangatnya tetap seperti para pemuda.
"Di depan pemuda saya merasa kembali muda tapi bukan umurnya. Umur tidak bisa kembali, tapi semangatnya yang harus kembali," jelasnya di Hotel Sultan, Jakarta Selatan.
-
Dimana Sumpah Pemuda diikrarkan? Kongres Sumpah Pemuda dilaksanakan dalam tiga tahap dengan arah pembahasan yang berbeda, yaitu: 1. Rapat Pertama, Gedung Katholieke Jongenlingen Bond 2. Rapat Kedua, Gedung Oost-Java Bioscoop 3. Rapat Ketiga, Gedung Indonesische Clubgebouw
-
Kapan Sumpah Pemuda diikrarkan? Setiap tanggal 28 Oktober selalu diperingati sebagai hari yang sangat bersejarah bagi para pemuda di Indonesia. Ya, hari itu biasa dikenal sebagai Hari Sumpah Pemuda. Pada tahun 2023 ini, Sumpah Pemuda akan masuk pada tahun yang ke-95 sejak pertama kali diucapkan pada 1928.
-
Apa yang diikrarkan dalam Sumpah Pemuda? Hasilnya yakni berupa ikrar yang diberi nama Sumpah Pemuda.
Ma'ruf mengingatkan, semangat anak-anak muda yang dulu membangun kesadaran tentang keindonesiaan. Anak-anak muda pada tahun 1928 juga mulai membangun pentingnya kebangsaan dan persatuan yang diwujudkan dalam ikrar Sumpah Pemuda yang diperingati hari ini.
"Artinya kita orang mudalah yang pertama yang menyadari pentingnya persatuan. Para pemudalah yang menggerakkan perlawanan mengusir penjajah. Pemudalah yang memaksa para tokoh memproklamasikan kemerdekaan. Kalau tidak ada pemuda, belum tentu proklamasi terjadi pada 17 Agustus 1945," jelasnya.
Dari komitmen para pemuda itulah kemudian lahir NKRI dan Pancasila sebagai falsafah negara. Pancasila menjadi titik temu dari beragamnya warga negara Indonesia. Ma'ruf pun mengimbau agar rakyat Indonesia menjaga Pancasila yang telah menjadi kesepakatan nasional.
"Karenanya negara ini adalah negara kesepakatan yang harus kita jaga. Apapun perjuangan kita, menyampaikan aspirasi harus ada di dalam bingkai kesepakatan kita yaitu kesepakatan Pancasila. Maka dari itu Pancasila itu harus abadi," tegasnya.
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PAN memberdayakan anak muda dan menginginkan mereka menjadi pilar penting kemajuan bangsa.
Baca SelengkapnyaAyo saling berbalas pantun tema Sumpah Pemuda dengan pantun berikut ini. Semarakkan Sumpah Pemuda dan bangkitkan nasionalisme pada bangsa.
Baca SelengkapnyaGibran mengatakan sebanyak 10 anak muda seusianya berada di Kabinet Merah Putih.
Baca SelengkapnyaBerikut contoh pidato Sumpah Pemuda yang bisa Anda gunakan sebagai referensi menulis dan menyampaikan gagasan.
Baca SelengkapnyaIa mencontohkan sejarah perjuangan bangsa Indonesia sejak 1908 dengan organisasi Budi Utomo yang dipimpin oleh Sutomo dan rekan-rekan berusia 20 tahun.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku tak takut terhadap apa pun selama ada anak muda di sampingnya.
Baca SelengkapnyaKetua DPR RI Puan Maharani menjelaskan tentang tiga ajaran Bung Karno yang perlu diketahui generasi muda Indonesia.
Baca SelengkapnyaIsi ikrar Sumpah Pemuda beserta sejarah lengkapnya yang bisa dipelajari.
Baca SelengkapnyaSetiap tanggal 28 Oktober, bangsa Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda.
Baca SelengkapnyaMahfud meyakini bahwa anak muda di Indonesia tidak apatis terhadap masalah hukum
Baca SelengkapnyaMillenial dianggap menjadi penentu masa depan Indonesia
Baca SelengkapnyaPrabowo berpesan kepada para wisudawan dan wisudawati agar melandasi setiap langkahnya dengan mengutamakan kepentingan rakyat.
Baca Selengkapnya