Wapres Ma'ruf Amin Harap Transformasi Digital Dapat Mengoptimalkan Layanan Publik
Merdeka.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan di tengah pandemi Covid-19 Indonesia dihadapkan dengan adanya perubahan tatanan kehidupan. Tidak terkecuali pada pemerintahan dalam tatanan kerja.
"Reformasi birokrasi salah satunya diwujudkan melalui akselerasi pemanfaatan dukungan teknologi informasi secara intensif dan masif. Digital governance merupakan sebuah solusi dan keniscayaan dalam mengoptimalkan pelayanan publik," kata Ma'ruf dalam acara Rakornas Kepegawaian Nasional dalam siaran telekonference, Kamis (17/12).
Dia menjelaskan transformasi digital juga harus diikuti dengan perubahan pola pikir. Hal tersebut kata Ma'ruf sangat diperlukan tidak hanya sekedar mengubah layanan menjadi online tetapi juga harus diikuti dengan perubahan perilaku.
-
Apa saja yang dibutuhkan untuk transformasi digital di Indonesia? Ada dua hal yang menjadi poin penting. Pertama, talenta dan yang kedua adalah infrastruktur digital.
-
Bagaimana cara mencapai inklusi digital? Mencapai inklusi digital melibatkan berbagai upaya dan strategi yang melibatkan pemerintah, sektor swasta, organisasi nirlaba, dan masyarakat secara keseluruhan.
-
Mengapa inklusi digital penting untuk masyarakat? Inklusi digital penting untuk masyarakat yang lebih berkembang.
-
Kenapa Kemkominfo menekankan literasi digital? Wakil Ketua Komisi I DPR-RI Teuku Riefky Harsya menekankan pentingnya literasi digital untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat dalam menggunakan internet. Dengan demikian, masyarakat dapat lebih cerdas dan aman menggunakan internet.
-
Bagaimana PLN melakukan transformasi digital? 'Lewat transformasi digital, PLN mengubah proses bisnis menjadi lebih ringkas, sederhana dan transparan. Terdapat 13 transformasi digital yang telah dilakukan PLN secara end to end dari hulu hingga ke hilir,' tegas Darmawan.
-
Kenapa PLN bertransformasi digital? PLN menata proses bisnis lewat digitalisasi dari yang semula berserak, terfragmentasi, menjadi terkonsolidasi dan terintegrasi. Dari yang serba manual menjadi terdigitalisasi,“ ucap Darmawan.
"Transformasi digital ini juga mencakup bagaimana mengintegrasikan seluruh area layanan sehingga mampu menciptakan suatu nilai tambah yang memberikan kepuasan kepada masyarakat sebagai pengguna layanan," kata Ma'ruf.
Dia menjelaskan pentingnya untuk melakukan percepatan transformasi digital di pemerintah. Dengan memfokuskan beberapa hal yaitu percepatan penyelesaian regulasi, pedoman dan standar teknis implementasi sistem pemerintahan berbasis elektronik.
"Penyelesaian pembangunan dan pengembangan infrastruktur digital dan percepatan integrasi sistem aplikasi pemerintahan (E-Goverment) yang terpadu dan terintegrasi secara nasional," tutur Ma'ruf.
Selanjutnya penataan dan penyederhanaan struktur proses bisnis kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah. Hal tersebut kata Ma'ruf sebagai respon atas perubahan perilaku dan kebutuhan layanan masyarakat di era digital.
"Peningkatan kapasitas dan kompetensi ASN, utamanya dalam literasi digital untuk mewujudkan transformasi digital birokrasi menuju birokrasi kelas dunia," ungkap Ma'ruf.
Komitmen Pemerintah
Ma'ruf juga menjelaskan pemerintah sudah berkomitmen untuk mempercepat transformasi digital. Salah satunya dengan menggelontorkan anggaran Rp 30,5 triliun.
"Dengan dukungan anggaran sebesar Rp 30,5 triliun guna mendukung program tersebut," kata Ma'ruf.
Tidak hanya itu, pemerintah juga sudah membangun akses internet 4.000 desa dan keluarga di daerah Tertinggal, Terdepan dan Terluar (3T) di Indonesia.
"Sebanyak 233 desa telah ditetapkan menjadi contoh desa digital di Indonesia," ungkap Ma'ruf.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Setidaknya, ada beberapa langkah penting yang menjadi panduan transformasi digital layanan pemerintah.
Baca SelengkapnyaSeperti yang diketahui bahwa teknologi berkembang begitu pesat sehingga memaksa berbagai sektor untuk cepat beradaptasi.
Baca SelengkapnyaMenteri Komunikasi dan Digital, Meutya Hafid mengungkapkan alasan mengapa Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) diubah.
Baca SelengkapnyaMenteri PANRB, Abdullah Azwar Anas mengatakan pihaknya saat ini sedang melakukan evaluasi program dan membuat skala prioritas.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi meminta agar aplikasi kementerian/lembaga disederhanakan.
Baca SelengkapnyaJokowi juga meminta ASN inovatif dan adapatif terhadap perubahan yang ada.
Baca SelengkapnyaBudi Arie dan Gibran turut membahas tentang pengembangan ekonomi digital, termasuk dukungan terhadap startup dan UMKM dalam memanfaatkan teknologi digital.
Baca SelengkapnyaTito Karnavian mendorong perubahan pola pikir (mindset) baru dalam hal digitalisasi pemerintahan.
Baca SelengkapnyaMasih banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan untuk menerapkan SPBE.
Baca SelengkapnyaTransformasi digital juga tidak sekadar untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi, namun menjadi langkah strategis memperkuat bangsa di era digital.
Baca SelengkapnyaKominfo telah menyiapkan master plan dan mock-up untuk Gov-Tech.
Baca SelengkapnyaMa'ruf Amin mengingatkan masih banyak tantangan yang harus dihadapi sebagai bangsa yang terus berkembang.
Baca Selengkapnya