Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wapres Ma'ruf Harap Santri Berkontribusi Dalam Ekonomi Nasional

Wapres Ma'ruf Harap Santri Berkontribusi Dalam Ekonomi Nasional Peringatan Mauli Nabi, Wapres Ma'ruf Amin Berharap Silaturahmi Terus Dibangun. ©2021 Merdeka.com/Istimewa

Merdeka.com - Wakil Presiden (Wapres), Ma'ruf Amin, menginginkan para santri berkontribusi dan terus berusaha dan berkarya dalam menggerakkan kembali roda perekonomian nasional. Hal itu dikatakan Ma'ruf, saat berpidato dalam acara Peran Positif Santri dalam Meningkatkan UMKM dan Koperasi selama Pandemi.

"Pemerintah saat ini telah memberikan perhatian yang besar terhadap pengembangan pesantren di Tanah Air. Di antaranya adalah penetapan Hari Santri yang diperingati setiap tanggal 22 Oktober," kata Ma'ruf dalam keterangan diterima, Kamis (21/10).

Selain itu, lanjut Ma'ruf, data Kementerian Agama menunjukkan bahwa saat ini terdapat kurang lebih 4,76 juta santri di 34.652 pesantren yang tersebar di seluruh wilayah Tanah Air. Jumlah tersebut, diketahui sekitar 44,2 persen di antaranya memiliki potensi ekonomi, mulai dari potensi pengembangan koperasi UMKM dan ekonomi syariah, agribisnis, peternakan, perkebunan maupun juga vokasional.

Orang lain juga bertanya?

"Dengan melimpahnya sumber daya tersebut, maka peran santri sebagai komponen utama dari civitas pesantren sangat dibutuhkan pada berbagai upaya percepatan pemulihan ekonomi nasional pasca pandemi Covid-19," sambung Ma'ruf.

Tidak hanya pemerintah pusat, Ma'ruf juga menyatakan, Pemerintah Daerah juga memberi perhatian terhadap santri yakni dalam mencanangkan Program One Pesantren One Product (OPOP) sebagai program unggulan, antara lain Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Jawa Barat.

"Saya telah menyaksikan sendiri berbagai produk OPOP yang terbukti berkualitas dan beberapa di antaranya telah berhasil diekspor ke manca negara," tutur Ma'ruf.

Ma'ruf berharap, dukungan penuh terhadap santri hal dapat dimanfaatkan demi mengembangkan produktivitas para santri dan dijadikan modal awal yang harus terus dikembangkan optimal.

"Saya mengajak seluruh santri untuk betul-betul mengaplikasikan semangat tema Hari Santri tahun ini yakni 'Santri Siaga Jiwa dan Raga' dalam seluruh gerak langkahnya baik pada aktivitas pendidikan, dakwah maupun pemberdayaan masyarakat," kata Ma'ruf.

Reporter: M Radityo

Sumber: Liputan6.com

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Memperkuat Perekonomian Berbasis Pesantren
Memperkuat Perekonomian Berbasis Pesantren

Rasio kewirausahaan nasional Indonesia saat ini tercatat berada di angka 3,47 persen dan ditargetkan setidaknya mencapai 12 persen pada 2045.

Baca Selengkapnya
Punya Potensi Lengkap, Santri Digitalpreneur Digelar di Ponpes Banyuwangi
Punya Potensi Lengkap, Santri Digitalpreneur Digelar di Ponpes Banyuwangi

Sandiaga mengatakan, Banyuwangi sengaja dipilih program yang telah berjalan empat tahun tersebut karena memiliki potensi ekonomi yang lengkap.

Baca Selengkapnya
Wapres Minta Jabar Maksimalkan Potensi Keuangan Syariah
Wapres Minta Jabar Maksimalkan Potensi Keuangan Syariah

Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin meminta Jawa Barat sebagai salah satu penopang pertumbuhan ekonomi nasional bisa memaksimalkan potensi keuangan syariah.

Baca Selengkapnya
BSI Sinergi dengan Pesantren, Perkuat Ekosistem Islam dan Pengembangan Ekonomi Syariah di Aceh
BSI Sinergi dengan Pesantren, Perkuat Ekosistem Islam dan Pengembangan Ekonomi Syariah di Aceh

BSI mengukuhkan kembali komitmennya dalam memperkuat ekosistem Islam di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Menko PMK Minta Pemda Majukan Pesantren, Perhatikan Insentif Gurunya
Menko PMK Minta Pemda Majukan Pesantren, Perhatikan Insentif Gurunya

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menyebut, pemerintah bertekad untuk memajukan pondok-pondok pesantren

Baca Selengkapnya
Hari Santri Nasional, Puan Maharani Dukung Santri Menjadi Generasi Inovatif dan Kreatif
Hari Santri Nasional, Puan Maharani Dukung Santri Menjadi Generasi Inovatif dan Kreatif

Ketua DPR RI Puan Maharani berharap Hari Santri Nasional Tahun 2024 dijadikan momentum mewujudkan santri yang inovatif dan kreatif.

Baca Selengkapnya
Silaturahmi ke Ponpes Kebumen, Gibran Janjikan Dana Abadi Pesantren
Silaturahmi ke Ponpes Kebumen, Gibran Janjikan Dana Abadi Pesantren

Gibran mengajak keluarga pesantren memanfaatkan momentum ini sebaik mungkin agar Indonesia bisa menuju era emas pada 2045.

Baca Selengkapnya
Potensi Zakat Rp327 T, Wapres Ma'ruf: Harus Dioptimalkan dalam Pengentasan Kemiskinan
Potensi Zakat Rp327 T, Wapres Ma'ruf: Harus Dioptimalkan dalam Pengentasan Kemiskinan

Potensi zakat di Indonesia yang mencapai Rp327 triliun harus dioptimalkan

Baca Selengkapnya
Manfaatkan e-Katalog, Kepala LKPP Motivasi dan Ajari Santri di Demak Jadi Pengusaha Sukses
Manfaatkan e-Katalog, Kepala LKPP Motivasi dan Ajari Santri di Demak Jadi Pengusaha Sukses

Hendi menyebut banyak tokoh yang berlatar belakang santri namun kini menjadi pemimpin.

Baca Selengkapnya
Peran Pesantren Dalam Peradaban Indonesia
Peran Pesantren Dalam Peradaban Indonesia

Saat ini, pesantren juga mendapatkan perhatian lebih dari negara dengan disahkannya Undang-Undang Pesantren di tahun 2019 lalu.

Baca Selengkapnya
Pj Wali Kota Tarakan: Peran Santri dalam Pembangunan Sangat Dibutuhkan
Pj Wali Kota Tarakan: Peran Santri dalam Pembangunan Sangat Dibutuhkan

Santri di era modern dan digitalisasi seperti saat ini diharapkan mampu memberikan sumbangsih pemikira maupun tenaga,

Baca Selengkapnya
50 Ulama 'Nderek Dawuh' Habib Lutfi Dukung Prabowo-Gibran
50 Ulama 'Nderek Dawuh' Habib Lutfi Dukung Prabowo-Gibran

Ada pun 7 poin penting yang dihasilkan dalam pertemuan tersebut adalah untuk kemaslahatan bangsa.

Baca Selengkapnya