Waspada, Ada 23 Pintu Tol Rawan Macet Saat Arus Mudik
Merdeka.com - Sebanyak 23 pintu tol diprediksi rawan kemacetan saat arus mudik 2022. Hal itu disampaikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit.
"Ada 23 gate tol yang rawan terjadi kepadatan," kata Listyo kepada wartawan, Kamis (14/4).
Adapun 23 pintu tol rawan macet itu antara lain 2 pintu tol berada di wilayah hukum Polda Banten. Kemudian, 2 pintu tol di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Tujuh pintu tol di wilayah Polda Jawa Barat.
-
Kapan puncak arus mudik Lebaran? Arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi pada 19-21 April 2023.
-
Kapan puncak arus mudik diprediksi terjadi? Puncak arus mudik di Terminal Tirtonadi sendiri diprediksi terjadi pada 8 April atau H-2 Lebaran.
-
Kapan puncak arus balik Lebaran 2023 terjadi? PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 1.589.499 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada 24-29 April 2023 yang dipantau dari 4 Gerbang Tol (GT) Utama.
-
Kapan puncak arus mudik kereta api diperkirakan? 'Kemudian dari data yang kami dapatkan sampai sejauh ini puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada H-4 Lebaran, ada sekitar 125 ribu penumpang kereta api saat ini yang sudah membeli di H-4 tersebut,' katanya seperti dilansir dari Antara.
-
Bagaimana Kapolri mendapat rumusan baru untuk mudik 2025? Oleh sebab itu, dari hasil manajemen arus mudik 2024 yang berjalan baik. Dengan dipadukan evaluasi arus mudik 2023, telah didapat satu rumusan yang lebih baik untuk arus mudik 2025. 'Ini sudah bagus dan tentunya dengan membandingkan tahun 2023 dan 2024. Maka tadi, didapatkan satu rumusan untuk menghadapi arus mudik nanti di tahun 2025,' kata Sigit.
-
Kapan puncak mudik? Tahun ini, diprediksi 123 juta orang akan melakukan perjalanan mudik. Puncak mudik diprediksi tanggal 18-21 April.
Lalu 6 pintu tol di wilayah Polda Jateng. Serta 6 pintu tol di wilayah Polda Jatim.
Selain pintu tol, salah satu biang macet yang harus diwaspadai yakni enam titik bottle neck sepanjang jalur tol. Titik itu akan mengalami kendala saat kendaraan meningkat.
Sebab ada perubahan dari 4 lajur menjadi 2 lajur di ruas jalan tol Tangerang-Merak KM 26. Kemudian arah Cikampek mulai KM 48 sampai KM 50 ada perubahan 5 lajur menjadi 3 lajur.
Lalu di Cikampek KM 31 sampai KM 37 ada perubahan dari 4 lajur menjadi 3 lajur. Sedangkan KM 70 sampai KM 72 perubahan 3 lajur menjadi 2 lajur.
Sementara pada saat arus balik nanti arah Jakarta dan sebaliknya 6 lajur menjadi 3 lajur di KM 54 dari 5 lajur menjadi 3 lajur.
"Ini adalah potensi-potensi perlambatan dan juga potensi-potensi kemacetan yang harus kita urai," ujar dia.
Kapolri Minta Siapkan Berbagai Strategi
Listyo meminta Korlantas mempersiapkan pelbagai macam strategi mengantisipasi dampak padatnya kendaraan saat arus mudik.
"Mulai dari contra flow sampai one way," ujar dia.
Dia memprediksi puncak kemacetan arus mudik terjadi H-3 dan H-2 menjelang lebaran. Sedangkan, puncak arus balik terjadi pada H+4 dan H+5 setelah lebaran.
"H-1 tetap padat namun tentunya tidak sepadat di tanggal 29 dan 30. Dan nanti pada saat arus balik akan dimulai h+3 dan akan mencapai puncaknya di H+4 dan H+5 sehingga tentunya angka-angka ini dan tanggal-tanggal ini kita harus bekerja keras," jelas Kapolri.
Reporter: Ady AnugrahadiSumber: Liputan6.com
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri membeberkan titik rawan macet di jalur mudik Lebaran 2024.
Baca SelengkapnyaJasa Marga Prediksi Puncak Arus Mudik via Tol Terjadi H-4 Lebaran
Baca SelengkapnyaPolri memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2024 akan terjadi malam ini
Baca SelengkapnyaLalu lintas tol masih terpantau lancar. Dimana parameter angka masih di angka 3 ribu.
Baca SelengkapnyaKepada masyarakat yang ingin mudik agar berangkat lebih awal. Hal itu agar masyarakat tidak terkena macet saat mudik.
Baca SelengkapnyaKepala Dinas Perhubungan Sumsel Arinarsa JS memperkirakan arus mudik dimulai 5 April 2024 dan arus balik mulai 14 April 2024.
Baca SelengkapnyaDishub DKI memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2024 bakal berlangsung pada 8 April mendatang.
Baca SelengkapnyaRumus itu dikantonginya dari hasil evaluasi pada arus mudik 2024.
Baca SelengkapnyaKementerian Perhubungan memprediksi 193,6 juta orang atau 71,7 persen penduduk Indonesia melakukan perjalanan mudik lebaran 2024.
Baca SelengkapnyaPuncak arus mudik diprediksi terjadi pada H-2 Lebaran atau 8 April 2024, dengan porsi 13,74 persen atau setara 26,6 juta pergerakan.
Baca SelengkapnyaKapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo mengatakan puncak arus mudik masa libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru) diprediksi pada 21 Desember 2024
Baca SelengkapnyaMenteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memprediksi 193,6 juta orang Indonesia melakukan perjalanan saat libur Lebaran Idulfitri 1445H/2024 Masehi.
Baca Selengkapnya