Zulham Zamrun minta Presiden Jokowi aktifkan kembali liga Indonesia
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjamu pemain sepak bola, pelatih dan panitia Piala Presiden 2015 dalam jamuan santap malam di Istana Negara, Jakarta.
Dalam jamuan tersebut, Jokowi mengajak para pemain bola hingga pelatih berdialog dan menyampaikan harapannya terhadap persepakbolaan tanah air.
"Saya minta dari pemain ke depan. Dari Kukar (Kutai Kartanegara), pemain," pinta Jokowi, Senin (19/10).
-
Pertandingan apa yang Jokowi tonton? Presiden Joko Widodo atau Jokowi menonton langsung pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Selasa (10/9).
-
Siapa yang Jokowi ajak ke pertandingan? Jokowi membawa dua cucunya menonton pertandingan tersebut.Berdasarkan pantauan, Jokowi tiba di lokasi pukul 19.28 WIB bersama kedua cucunya, Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah.
-
Siapa yang masak makanan Jokowi? “Saya belum pernah (selama) melayani bapak (menyediakan makanan) dikomplain, dimarahin, belum pernah. Alhamdulillah, saya bisa layani bapak dengan baik,“ kata Tri, melansir kanal Youtube Presiden Joko Widodo. “Kali ini, saya mengajak Anda semua menengok dapur saya. Maksud saya, dapur tempat mengolah makanan dan minuman di kediaman saya. Tentu atas seizin Bapak Tri Supriharjo, sang juru masak. Ia telah bersama saya sejak tahun 2013. Pak Tri begitu paham selera makan saya. Ia juga tahu benar takaran dan racikan ramuan jamu untuk saya,“ kata Jokowi.
-
Siapa yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Dalam lawatannya ke Jakarta, Paus Fransiskus bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta.
-
Siapa Ajudan Presiden Jokowi? Kapten Infanteri Mat Sony Misturi saat ini tengah menjabat sebagai ajudan Presiden Joko Widodo.
-
Kenapa Presiden Jokowi memuji Timnas Indonesia? Presiden Republik Indonesia, Jokowi, memberikan pujian kepada Timnas Indonesia atas penampilan mereka dalam pertandingan melawan Arab Saudi dan meminta agar mereka kini berkonsentrasi untuk menghadapi Timnas Australia.
Perwakilan Mitra Kukar, Rahmadi, maju ke arah Jokowi. Kepada Rahmadi, Jokowi bertanya.
"Saya bertanya dari sisi pemain sepakbola. Kita ke depan bagaimana, kompetisi kita, bagaimana kita dalam kompetisi di ASEAN atau keatas lagi gimana?" ucap Jokowi.
Rahmadi dengan nada canggung menjawab pertanyaan Presiden Jokowi. "Pribadi saya ingin tetap ada kompetisi, supaya lebih baik. Semoga secepatnya ada pertandingan lagi, Pak," tuturnya.
Atas jawaban Rahmadi, Jokowi pun menegaskan bahwa akan ada pertandingan sepak bola dalam waktu dekat ini.
"Nanti pertengahan November, namanya apa nanti disampaikan dengan tepat. Menurut anda organisasi sepakbola seperti apa?" kata Jokowi kepada Rahmadi.
"Ya lebih baik, tidak ada kompetisi yang tidak benar, waktunya mundur, molor dan sebagainya. Itu saja," jawab Rahmadi.
Usai berdialog dengan Rahmadi, Jokowi pun memanggil pemain lain. Berikutnya adalah dari Arema Malang yang diwakili oleh pelatihnya.
"Dari Arema ada yang datang gak?" ucap Jokowi.
Pelatih Arema pun menuju ke arah Jokowi. "Joko Susilo, pelatih Arema Malang, biasa dipanggil Joko Widodo," katanya di hadapan Jokowi.
Terhadap pelatih Arema Malang, Jokowi bertanya hal serupa. "Tadi pertanyaannya sama, organisasi sepakbola Indonesia itu harusnya seperti apa? Dan kompetisi seperti apa?" tanya Jokowi.
Dijawab oleh Joko Susilo. "Kalau organisasi untuk berjalan seiring, untuk kompetisinya kami ingin dari semua kelompok umur berjalan," katanya.
Tak puas dengan jawaban Joko Susilo, Jokowi kembali bertanya. "Konkret organisasi seperti apa?" kata Jokowi.
"Organisasinya itu yah yang jelas, jujur, mengerti tentang organisasi kita dan ingin organisasi itu memberikan perhatian yang baik. Mengayomi, memperhatikan pelatih," jawab Joko Susilo.
Jokowi pun bertanya hal yang sensitif kepada Joko Susilo. "Banyak gaji pemain yang tidak dibayar, betul tidak?" tanya Jokowi.
Sebelum dijawab Joko Susilo, sebagian yang hadir menjawab "Benar, betul."
"Ada juga, ada juga yang komplit," singkat Joko Susilo.
Jokowi juga mempersilakan manajer Persib Umuh Muchtar untuk maju. Umuh juga mengritisi adanya pihak-puhak di organisasi sepakbola yang bertingkah tidak baik. Namun, dirinya enggan bicara blak-blakan lantaran takut diteror dikemudian hari.
"Saya enggak mau salah ngomong karena nanti ada yang meneror saya," kata Umuh.
Jokowi heran dengan pengakuan Umuh Muchtar. "Kok diteror? Diteror apa?" tanya Jokowi.
Namun, Umuh enggan menjelaskan teror yang dimaksud.
Terakhir giliran Zulham Zamrun yang dipanggil Jokowi. Dalam curhatnya, Zulham yang terpilih sebagai pemain terbaik Piala Presiden itu ingin agar organisasi sepak bola Indonesia mampu menciptakan regenerasi pemain.
"Supaya ada regenerasi. Untuk kompetisi saya anjurkan untuk liga senior segera cepat dilakukan agar pemain kita bisa bekerja. Kalau menurut saya pribadi organisasi janganlah organisasi dibekukan tapi orang-orang yang kerjanya enggak baik bisa dihilangkan," ungkap Zulham.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jokowi berharap ajang Piala Presiden dapat berlanjut di pemerintahan Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi juga didampingi sejumlah pejabat negara.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Asia
Baca SelengkapnyaSalah satu organisasi relawan yang diundang yakni Bara JP dan JoMan.
Baca SelengkapnyaPak Bas membawakan nampan berisi sarapan roti bakar untuk Jokowi.
Baca SelengkapnyaJokowi mendorong Kemendagri untuk merevisi peraturan agar APBD bisa digunakan untuk Liga 3.
Baca SelengkapnyaKetua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2024, Marurar Sirait blak-blakan fakta bahwa sejumlah pejabat tinggi negara ialah seseorang yang gila bola
Baca SelengkapnyaJokowi secara bergantian sudah bertemu dengan Prabowo Subianto, Airlangga dan Zulkifli Hasan
Baca SelengkapnyaJokowi mengucapkan selamat untuk kemenangan 0-3 Timnas Indonesia atas Vietnam.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi, Kaesang dan Raja Juli main di tengah guyuran hujan
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia akan menghadapi Australia di babak 16 Piala Asia
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo atau Jokowi mengisi waktu kunjungan kerjanya dengan bermain sepak bola bersama para pelajar dan beberapa menteri.
Baca Selengkapnya