Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

10 Hari upaya 'kudeta' saat Setya Novanto terbaring di rumah sakit

10 Hari upaya 'kudeta' saat Setya Novanto terbaring di rumah sakit Demo kasus e-KTP. ©2017 Merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Ketua DPR Setya Novanto terbaring di rumah sakit sejak 11 September 2017. Tepat dengan jadwal pemeriksaan Novanto sebagai tersangka dalam korupsi proyek e-KTP di KPK.

Dari keterangan keluarga dan kolega, Novanto menderita penyakit jantung, vertigo sampai sinusitis. Hingga 29 September Novanto masih terbaring di rumah sakit. Kini dia dirawat di RS Premier, Jatinegara, Jakarta Timur.

Di tengah sang ketua umum Golkar ini sakit, rupanya ada upaya sejumlah pihak untuk melengserkan Novanto. Diam-diam, Golkar di bawah pimpinan ketua harian Nurdin Halid membentuk tim pengkajian.

Tim ini mulai dibentuk 13 September 2017, atau dua hari saat Novanto dinyatakan harus dirawat di RS karena penyakitnya. Tim Pengkajian dipimpin oleh Yorrys Raweyai. Hasilnya mengejutkan.

10 Hari bekerja, tim menyatakan elektabilitas Golkar merosot. Litbang Kompas menyatakan elektabilitas Golkar hanya 7,1 persen, SMRC 9 persen, LSI 10 persen. Tim Pengkajian juga meneliti sebab akibat dari merosotnya elektabilitas Golkar.

"Kenapa sampai menurun, itu berbagai macam faktor ada pertama dukungan kepada Ahok, dampak dari Ahok 23 persen. Kemudian kedua penyelidikan e-KTP, tidak hanya khusus Novanto, dampaknya 49,7 persen," jelas Yorrys saat dihubungi merdeka.com, Rabu (27/9) lalu.

Rekomendasi Tim Pengkajian pun keluar. Hasilnya, mereka meminta agar Novanto fokus pada kesehatan dan kasus hukumnya di KPK. Maka tim meminta agar Novanto nonaktif dari kursi ketua umum Golkar.

Keputusan ini sudah dibahas dalam rapat pleno Golkar awal pekan ini. Tugas Sekjen Golkar Idrus Marham menyampaikan hasil tim pengkajian ini kepada Novanto yang tengah terbaling lemah di kasur rumah sakit.

Sementara itu, suara-suara miring kepada Novanto pun mulai berdenging di internal Golkar. Novanto didesak mundur, demi menyelamatkan Golkar dari keterpurukan jelang Pemilu 2019.

"Pertama tentu kembali kepada yang bersangkutan (Novanto), kalau mestinya sebagai kader yang baik, penyelamatan partai di atas segala-galanya, jadi itu pertama mundur adalah jalan yang terbaik," kata politikus Golkar Ahmadi Noor Supit dihubungi terpisah.

"Kedua, dimundurkan untuk kepentingan bangsa dan negara. Partai Golkar dibutuhkan bangsa dan negara, ini partai besar, saya kira bisa melakukan upaya penyelamatan nonaktifkan, sangat bisa, caranya keputusan pleno menyelamatkan partai kalau kemudian menonaktifkan dibawa ke forum lebih tinggi, Rapimnas dilaporkan, kemudian menyepakati maka kesepakatan ketum dinyatakan berhalangan harus dimundurkan," kata Supit yang juga mantan Timses Ade Komarudin melawan Setya Novanto di Munas Golkar 2016.

Upaya kudeta kepada Novanto ini tak mendapatkan persetujuan semua unsur DPP Golkar. Loyalis Novanto pun melawan. Menuding riset yang dilakukan oleh Tim Pengkajian akal-akalan saja. Bagaimana mungkin dalam 10 hari sudah dapat menyatakan bahwa elektabilitas Golkar merosot.

"Itu survei ujug-ujug dibikin, terus direkayasa hasilnya Plt ketum dan ini bertentangan dan asas prinsip di Golkar. Karena agenda rapat tanggal 25 itu tentang materi pokok rapat kerja nasional tapi tiba-tiba muncul survei dan diarahkan. Ini adalah sebuah manipulatif yang dilaksanakan secara sistemik. ini adalah pembohongan publik, itu bukan rekomendasi harian," kata Wabendum Golkar Edwin Ricardo Silalahi.

Pihaknya pun akan melakukan langkah-langkah organisasi, karena menurutnya langkah tersebut tindakan indisipliner. "Ini saya pikir kita ingin mengusulkan ke DPP, dan tentu ambil langkah-langkah organisasi. Karena menurut saya ini tindakan indisipliner," terangnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
TOP NEWS: Heboh Luhut Nangis di Pelantikan Kasad Maruli | TKN Prabowo Tegas Balas Ucapan Megawati
TOP NEWS: Heboh Luhut Nangis di Pelantikan Kasad Maruli | TKN Prabowo Tegas Balas Ucapan Megawati

Kehadiran Luhut menjadi kejutan tersendiri lantaran kondisinya yang tengah sakit dan harus menjalani perawatan di Singapura

Baca Selengkapnya
Kondisi Menko Luhut Hingga Jalani Pemulihan di Singapura, Jokowi Beri Tim Dokter Kepresidenan
Kondisi Menko Luhut Hingga Jalani Pemulihan di Singapura, Jokowi Beri Tim Dokter Kepresidenan

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan berikan update kondisi kesehatannya saat ini.

Baca Selengkapnya
Info Terbaru Kondisi Menko Luhut di RS Singapura, Beban Kerja Harus Dikurangi
Info Terbaru Kondisi Menko Luhut di RS Singapura, Beban Kerja Harus Dikurangi

Kondisi Luhut hingga saat ini terus menunjukkan tren pemulihan kesehatan yang baik, salah satunya ditandai dengan kemampuan otot untuk berjalan maupun duduk.

Baca Selengkapnya
VIDEO: TKN Jawab Prabowo Diisukan Sakit Dibawa ke RSPAD Fitnah Paling Sering Disebar!
VIDEO: TKN Jawab Prabowo Diisukan Sakit Dibawa ke RSPAD Fitnah Paling Sering Disebar!

Komandan Tim Komunikasi Bravo TKN Prabowo Gibran, Budisatrio Djiwandono mengutuk keras hoaks yang terus diarahkan ke Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
TKN Prabowo-Gibran Ungkap Alasan Banyak Ketum KIM Absen dalam Pengundian Nomor Urut
TKN Prabowo-Gibran Ungkap Alasan Banyak Ketum KIM Absen dalam Pengundian Nomor Urut

Diketahui, hanya Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep yang hadir ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Selengkapnya
Jabat Ketua Pengarah TKN Prabowo-Gibran, Airlangga Akan Cuti Jadi Menteri
Jabat Ketua Pengarah TKN Prabowo-Gibran, Airlangga Akan Cuti Jadi Menteri

Airlangga akan cuti saat mulai mengampanyekan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Luhut Dirawat di Singapura, Jokowi Tunjuk Erick Thohir Jadi Menko Marves Ad Interim
Luhut Dirawat di Singapura, Jokowi Tunjuk Erick Thohir Jadi Menko Marves Ad Interim

Erick Thohir kini menjabat Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi untuk sementara waktu.

Baca Selengkapnya
Isu Munaslub, Senior Golkar Lawrence Siburian Dipanggil Dewan Etik
Isu Munaslub, Senior Golkar Lawrence Siburian Dipanggil Dewan Etik

Pemanggilan itu diduga karena ada upaya meminta Munaslub untuk melengserkan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Uno Ungkap Kondisi Terkini Menko Luhut
Sandiaga Uno Ungkap Kondisi Terkini Menko Luhut

Menurut Sandiaga, Luhut saat ini tengah dirawat di rumah sakit di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Beredar Kabar Prabowo Dilarikan ke RSPAD, TKN Ungkap Fakta Sebenarnya
Beredar Kabar Prabowo Dilarikan ke RSPAD, TKN Ungkap Fakta Sebenarnya

Beredar kabar Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dilarikan ke Rumah Sakit Gatot Soebroto karena sakit.

Baca Selengkapnya
Beredar Kabar Menko Luhut Meninggal Dunia dan Dimakamkan di San Diego Hills, Cek Faktanya
Beredar Kabar Menko Luhut Meninggal Dunia dan Dimakamkan di San Diego Hills, Cek Faktanya

Luhut Binsar Pandjaitan, dikabarkan meninggal dunia, pada 7 Oktober 2023, ini penelusurannya

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini Menko Luhut yang Tengah Dirawat di RS Singapura
Kondisi Terkini Menko Luhut yang Tengah Dirawat di RS Singapura

Rachmat tidak menjawab pertanyaan lebih lanjut kapan Menko Luhut akan kembali ke Jakarta.

Baca Selengkapnya