Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

11 Hari Jelang Pencoblosan, Jokowi Targetkan Perolehan Suara 65 Persen di Sumut

11 Hari Jelang Pencoblosan, Jokowi Targetkan Perolehan Suara 65 Persen di Sumut Jokowi kampanye di Cirebon. ©2019 Liputan6 com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Pemilu Serentak 2019 tinggal sepekan. Calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo alias Jokowi, meminta para pendukungnya untuk bekerja keras.

"Waktu kita tinggal 13 hari untuk bekerja keras, apa yang harus kita kerjakan?" kata Jokowi di Gelanggang Olahraga (GOR) Diaspora Sumatera Utara, Medan. Demikian dikutip dari Antara, Jumat (4/4).

Dalam kampanye tersebut hadir juga istri Jokowi, Iriana Joko Widodo; menantu Jokowi, Bobby Afif Nasution; Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly yang juga calon anggota legislatif dari PDIP; mantan gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi; ketua Tim Kemenangan Nasional (TKN) Erick Thohir; Wakil Ketua TKN Moeldoko dan para tokoh lainnya.

Jokowi menargetkan perolehan suara pasangan nomor urut 01 minimal 65 persen di Sumatera Utara. Target tersebut bertambah dari perolehan Pemilu 2014 yang sebesar 55 persen.

"Pada 17 April nanti ajak keluarga, saudara, teman-teman sekampung kita berbondong-bondong ke TPS, setuju? Jangan ada yang di rumah, tidur di rumah, semua. Kalau pas libur, silakan berlibur tapi nyoblos dulu, datang ke TPS pukul 08.00 atau 09.00, nyoblos dulu dan kalau bisa berbondong-bondong pakai baju putih karena yang dicoblos bajunya putih," ungkap Jokowi.

Jokowi dalam kampanye itu juga mengkampanyekan tiga kartu saktinya yaitu Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, Kartu Pra Kerja dan Kartu Sembako Murah.

Ia pun memanggil dua orang peserta kampanye yaitu Debbie Munthe dan Nuswati.

"Saya Debbie Munthe, saat ini SMA kelas III dan baru UN (Ujian Nasional), saat ini sangat sangat yakin bisa masuk STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara) supaya bisa memperbaiki kondisi keuangan Indonesia dan bisa berja di Ditjen Pajak," kata Debbie saat memperkenalkan diri.

Meski STAN tidak memungut uang sekolah bagi para mahasiswanya, Debbie mengaku masih butuh KIP Kuliah.

"Kenapa butuh KIP kuliah?" tanya Jokowi.

"Untuk bantu orangtua, di kampung juga banyak potensi anak Indonesia karena tidak ada biaya jadi putus kuliah," jawab Debie lancar.

Sedangkan Nurswati yang mengaku tinggal di Belawan dan punya suami seorang nelayan mengaku butuh Kartu Sembako Murah.

"Butuh kartu sembako murah biar terpenuhi kebutuhan kami, karena kami nelayan pendapatan kurang," kata Nurswati yang ingin membeli beras, telur, minyak bila mendapat kartu sembako murah.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Beri Semangat Calon Kepala Daerah di Hari Pertama Kampanye Pilkada 2024
Jokowi Beri Semangat Calon Kepala Daerah di Hari Pertama Kampanye Pilkada 2024

dapun masa kampanye Pilkada 2024 dimulai 25 September sampai 23 November 2024.

Baca Selengkapnya
Airlangga Minta Relawan di Garut Tidak Libur untuk Menangkan Prabowo-Gibran
Airlangga Minta Relawan di Garut Tidak Libur untuk Menangkan Prabowo-Gibran

Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka Airlangga Hartarto menemui relawan Garut Go Gibran.

Baca Selengkapnya
Hadiri Kampanye Terakhir Pilkada Jateng, Jokowi Yakin Luthfi-Yasin Menang
Hadiri Kampanye Terakhir Pilkada Jateng, Jokowi Yakin Luthfi-Yasin Menang

Jokowi menyebut kehadirannya sekadar bentuk ikhtiar dalam mendukung pasangan Luthfi-Yasin.

Baca Selengkapnya
Pesan SBY ke Kader Demokrat: Kita Ikhtiar Sekuat Tenaga Pertahankan Kursi yang Ada
Pesan SBY ke Kader Demokrat: Kita Ikhtiar Sekuat Tenaga Pertahankan Kursi yang Ada

SBY yakin Allah akan memberikan pertolongan, akan memberikan jalan kalau Partai Demokrat berupaya sekuat tenaga.

Baca Selengkapnya
AHY Minta Kader Demokrat Sumut: Kita Punya Kans Besar Kembali ke Pemerintahan
AHY Minta Kader Demokrat Sumut: Kita Punya Kans Besar Kembali ke Pemerintahan

AHY mengingatkan agar kader bekerja tidak tanggung-tanggung.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Arahan Jokowi ke Relawan Pendukung di Pilpres
VIDEO: Arahan Jokowi ke Relawan Pendukung di Pilpres "Panaskan Mesin, Jangan Dijalankan Dulu!"

Jokowi juga berpesan kepada relawan Solmet agar tidak tergesa-gesa terkait Pilpres 2024

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pidato Jokowi Naikkan Insentif KPU 50% Jelang Pilkada
VIDEO: Pidato Jokowi Naikkan Insentif KPU 50% Jelang Pilkada "Tolong Laksanakan Tugas!"

Presiden Jokowi hadir dalam rapat konsolidasi kesiapan Pilkada Serentak, Selasa, 20 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dukung Ridwan Kamil, Denny Cagur: Kita Sosialisasi Program Pramono-Rano yang Realistis
Jokowi Dukung Ridwan Kamil, Denny Cagur: Kita Sosialisasi Program Pramono-Rano yang Realistis

Politisi PDIP Denny Cagur menanggapi santai terkait Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) yang menyatakan dukungan kepada Ridwan Kamil-Suswono.

Baca Selengkapnya
TKN ke Relawan: Merasa Jokowi Orang Hebat? Sekarang Anaknya jadi Wapres Prabowo, Jangan Ragu Pilih
TKN ke Relawan: Merasa Jokowi Orang Hebat? Sekarang Anaknya jadi Wapres Prabowo, Jangan Ragu Pilih

TKN Prabowo-Gibran meminta relawan tidak ragu memilih Prabowo-Gibran bila menganggap Jokowi orang hebat.

Baca Selengkapnya
Arsjad Rasjid: Jawa Adalah Kunci Kemenangan Pilpres 2024
Arsjad Rasjid: Jawa Adalah Kunci Kemenangan Pilpres 2024

Pertempuran untuk memenangkan Ganjar-Mahfud masih panjang, namun waktu semakin sempit.

Baca Selengkapnya
Klaim Punya 85 Juta Suara, Projo Bocorkan Arah Dukungan Capres Inisial Ini
Klaim Punya 85 Juta Suara, Projo Bocorkan Arah Dukungan Capres Inisial Ini

Projo akan bekerja sama dengan relawan Jokowi lainnya yang masih tegak lurus dan tidak tergesa-gesa mendeklarasian capres 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ingatkan Kementerian Lembaga Kejar Target Penyerapan Anggaran: Tinggal 2 Minggu Lagi
Jokowi Ingatkan Kementerian Lembaga Kejar Target Penyerapan Anggaran: Tinggal 2 Minggu Lagi

Tahun Anggaran 2023 akan ditutup beberapa minggu lagi.

Baca Selengkapnya