Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

330 Profesor se-Indonesia pilih capres, JK & Jokowi teratas

330 Profesor se-Indonesia pilih capres, JK & Jokowi teratas capres berkualitas. pol-tracking institute

Merdeka.com - Pol-Tracking Institute merilis hasil penelitian terbaru mereka terkait kandidat capres yang paling berkualitas. Hasilnya, Jusuf Kalla dan Joko Widodo berada di urutan teratas dari 35 nama capres yang dinilai.

Penelitian kali ini dilakukan Pol-Tracking dengan mengumpulkan 330 guru besar (profesor) dari 33 provinsi seluruh Indonesia. Seluruh kegiatan survei dilakukan pada 3 Februari hingga 10 Maret 2014 lalu.

"Ini merupakan ikhtiar Pol-Tracking sebagai lembaga riset dan survei politik untuk memberikan referensi mendalam bagi publik atas penilaian Capres-Cawapres Potensial di 2014 dari pandangan 330 pakar," kata Direktur Eksekutif Pol-Tracking Institute Hanta Yuda dalam jumpa pers di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Minggu (23/3).

Dalam survei ini, para profesor menggunakan 7 poin penilaian kualitas seperti: integritas, visi dan gagasan, leadership dan keberanian mengambil keputusan, kompetensi dan kapabilitas, pengalaman dan prestasi, kemampuan memimpin pemerintahan dan negara, dan kemampuan memimpin koalisi partai politik di pemerintahan.

Semua poin itu dibahas melalui metode focus group discussion (FGD) dengan tema 'Mengukur Kualitas Personal Para Kandidat Capres-Cawapres 2014'.

Hanta menjelaskan, untuk skor total dari seluruh kandidat capres-cawapres potensial dari skor total penilaian setiap tokoh dari 7 (tujuh) aspek dimensi yang dinilai, hasilnya adalah setidaknya ada 25 kandidat yang mempunyai skor nilai kualitas dan kompetensi personal di atas nilai ketercukupan 6.

Mereka adalah:

1. Jusuf Kalla (7,70),

2. Joko Widodo (7,66),

3. Mahfud MD (7,55),

4. Wiranto (7,09),

5. Prabowo Subianto (7,08),

6. Dahlan Iskan (6,97),

7. Tri Rismaharini (6,84),

8. Surya Paloh (6,81),

9. Yusril Ihza Mahendra (6,72),

10. Aburizal Bakrie (6,70),

11. Basuki Tjahaja Purnama (6,69),

12. Anies Baswedan (6,61),

13. Hatta Rajasa (6,56),

14. Akbar Tanjung (6,39),

15. Megawati Sukarnoputri (6,39),

16. Hidayat Nurwahid (6,33),

17. Gita Wirjawan (6,18),

18. Marzuki Alie (6,18),

19. Syahrul Yasin Limpo (6,16),

20. Sutiyoso (6,15),

21. Endriartono Sutarto (6,09),

22. Isran Noor (6,07),

23. Suryadharma Ali (6,06),

24. Pramono Edhie Wibowo (6,04),

25. Hary Tanoesoedibjo (6,00).

"Sedangkan 10 kandidat capres mempunyai total nilai tujuh aspek di bawah nilai ketercukupan 6," ujar Hanta.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hasil Survei ASI di Jawa: Elektabilitas Ganjar-Mahfud 30,7%, Tempel Prabowo-Gibran 34,2%
Hasil Survei ASI di Jawa: Elektabilitas Ganjar-Mahfud 30,7%, Tempel Prabowo-Gibran 34,2%

Berdasarkan survei ASI, elektabilitas Ganjar-Mahfud MD menempel Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Hasil Survei Ungkap Banyak Publik Suka PDIP karena Figur Jokowi bukan Megawati
Hasil Survei Ungkap Banyak Publik Suka PDIP karena Figur Jokowi bukan Megawati

Survei Indikator Politik Indonesia mencatat pengaruh figur Jokowi dan Megawati dalam mempengaruhi pillihan publik ke PDIP

Baca Selengkapnya
4 Hari Jelang Pencoblosan, Ini Hasil Survei Terbaru
4 Hari Jelang Pencoblosan, Ini Hasil Survei Terbaru

Sejumlah lembaga survei memotret elektabilitas atau tingkat keterpilihan capres dan cawapres empat hari menjelang pencoblosan.

Baca Selengkapnya
Survei Populi Center: TNI Mendapat Kepercayaan Publik Tertinggi
Survei Populi Center: TNI Mendapat Kepercayaan Publik Tertinggi

Hasilnya, TNI memperoleh angka 85,8 persen dan Presiden 77,1 persen.

Baca Selengkapnya
Prabowo-Gibran Unggul di Jatim, Tiga Faktor Ini Jadi Pendongkraknya!
Prabowo-Gibran Unggul di Jatim, Tiga Faktor Ini Jadi Pendongkraknya!

Setidaknya ada tiga faktor yang membuat elektabilitas Prabowo-Gibran mendominasi kota yang terkenal dengan kesenian reog tersebut.

Baca Selengkapnya
Hasil Survei Populi Centre: 72,2% Responden Bakal Pilih Capres Teruskan Program Jokowi
Hasil Survei Populi Centre: 72,2% Responden Bakal Pilih Capres Teruskan Program Jokowi

Responden pun ditanya siapa pasangan calon presiden yang dinilai paling mampu meneruskan program Jokowi.

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru Litbang Kompas: Elektabilitas Prabowo-Gibran Teratas 39,3%, Ganjar-Mahfud Anjlok 15,3%
Survei Terbaru Litbang Kompas: Elektabilitas Prabowo-Gibran Teratas 39,3%, Ganjar-Mahfud Anjlok 15,3%

Survei dilakukan Litbang Kompas pada 29 November hingga 4 Desember 2023

Baca Selengkapnya
LSI Denny JA: Tingkat Kepuasan ke Presiden Jokowi Capai 80,8 Persen, Prabowo-Gibran Kecipratan Suara
LSI Denny JA: Tingkat Kepuasan ke Presiden Jokowi Capai 80,8 Persen, Prabowo-Gibran Kecipratan Suara

Survei LSI Denny JA yang mengusung tema "Di Ambang Pilpres Satu Putaran Saja" ini dilakukan pada periode 16-26 Januari 2024.

Baca Selengkapnya
Hasil Survei Capres Charta: Prabowo Dipilih karena Tegas, Ganjar Merakyat, Anies Cerdas
Hasil Survei Capres Charta: Prabowo Dipilih karena Tegas, Ganjar Merakyat, Anies Cerdas

Charta Politika menggelar survei peta elektoral Capres dan Cawapres pascaputusan Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya
Survei Indikator: Prabowo Jadi Top of Mind Capres 2024
Survei Indikator: Prabowo Jadi Top of Mind Capres 2024

Prabowo mengalahkan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya
Survei Poltracking: Elektabilitas Prabowo dan Ganjar Naik 1 Persen, Anies 4 Persen
Survei Poltracking: Elektabilitas Prabowo dan Ganjar Naik 1 Persen, Anies 4 Persen

Prabowo Subianto unggul dengan angka 38,9 persen, Ganjar Pranowo 37 persen dan Anies Baswedan berada di posisi terakhir 19,9 persen.

Baca Selengkapnya
Survei Indo Barometer: Prabowo-Gibran Unggul karena Lekat dengan Figur Jokowi
Survei Indo Barometer: Prabowo-Gibran Unggul karena Lekat dengan Figur Jokowi

Kepribadian Prabowo yang dianggap tegas, jujur, dan bersih juga menjadi faktor elektabilitas paling tinggi.

Baca Selengkapnya