4 Manuver Cak Imin agar dilirik Jokowi
Merdeka.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, optimis akan dipilih Jokowi sebagai cawapres dalam Pemilihan Presiden 2019. Padahal hingga saat ini Jokowi sendiri belum mengumumkan siapa yang bakal menjadi pendampingnya nanti.
Cak Imin pun makin gencar mencari dukungan agar bisa disandingkan dengan Jokowi dalam pilpres mendatang. Selain itu, dia juga telah banyak melakukan manuver politik supaya dilirik Jokowi.
Temui ketua umum Golkar
-
Kenapa Anies-Cak Imin gencar kampanye? Di waktu yang tersisa, tiap paslon kian gencar turun ke lapangan menemui ribuan relawan dan pendukungnya di tiap daerah.
-
Apa tekad Cak Imin di Pilpres 2024? 'Kami memiliki satu tekad dalam pemerintahan yang akan datang minimal harus dibangun 40 kota baru yang selevel Jakarta,' kata Cak Imin dalam debat Cawapres di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (22/12).
-
Bagaimana Cak Imin ingin meningkatkan pembangunan di Indonesia? Cak Imin mengusulkan membangun 40 kota lain untuk ditingkatkan levelnya agar menyamai Jakarta.
-
Kenapa Cak Imin dilema soal Pilkada Jakarta? Saya sejak keputusan banyak yang harus diambil, dilemanya saya tidak ikut-ikut, saya serahkan ke Desk Pilkada,' kata Cak Imin kepada wartawan di Kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (21/7).
-
Kenapa Jokowi ikut Ganjar kampanye? 'Kalau kemudian Pak Jokowi itu terkesan di belakang Pak Ganjar, Pak Ganjar datang ke Jawa Tengah, lalu Pak Jokowi datang ke Jawa Tengah, ya sebagaimana kata Pak Ganjar, ‘ya itu bagus’,' kata Hasto, saat konferensi pers, di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Selasa (2/1).
-
Siapa yang siap jadi Cawapres Ganjar? Usai bertemu adik Megawati, Andika Perkasa, mengaku siap menjadi calon wakil presiden (Cawapres) dari Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden (Capres) dari Partai PDIP di Pilpres 2024 mendatang.
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) meminta restu kepada Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk menjadi pendamping Presiden Joko Widodo di Pilpres 2019. Keduanya melakukan pertemuan di rumah dinas Airlangga di Jalan Widya Chandra, Jakarta, Selasa (8/5) malam.
"Malam ini saya minta restunya Pak Ketum (Golkar), mohon doanya pak," kata Cak Imin di rumah dinas Airlangga, Jalan Widya Chandra, Jakarta Selatan, Selasa (8/5).
Bentuk relawan JOIN
Cak Imin meresmikan posko JOIN yang merupakan akronim dari Joko Widodo atau Jokowi dan Muhaimin di Jalan Tebet Barat VIII, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (10/4). Di depan para relawan, Cak Imin juga secara resmi mengumumkan PKB akan mengusung Jokowi pada Pilpres 2019.
"Saya nyatakan bahwa PKB pada Pilpres 2019 yang akan datang akan mengusung pasangan Jokowi-Muhaimin Iskandar atau pasangan JOIN," katanya.
Dia pun meminta para relawan agar mensosialisasikan JOIN ke seluruh masyarakat Indonesia. JOIN akan menjadi tema perjuangan sampai pilpres mendatang.
Pasang baliho
Beragam cara dilakukan Cak Imin untuk mencari simpati Jokowi. Salah satunya dengan banyak memasang baliho di tempat-tempat strategis, baik di Jakarta dan kota-kota di Jawa. Secara terang-terangan dia memasarkan diri sebagai cawapres pada Pilpres 2019 nanti.
Ikut resmikan kereta bandara
Beberapa waktu Cak Imin ikut mendampingi Presiden Jokowi saat dalam peresmian pengoperasian kereta api Bandar Udara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang. Menurut Jokowi, dia yang meminta Cak Imin menghadiri acara pengoperasian kereta api Bandara Soetta.
"Saya lama dengan beliau enggak ketemu. Terus kemarin saya telepon, saya bilang ketemu di bandara aja sambil naik kereta bandara," kata Jokowi di Stasiun Sudirman Baru, Jakarta. (mdk/has)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jusuf Kalla berpesan kepada Cak Imin agar tidak kalah dengan Gibran Rakabuming Raka.
Baca SelengkapnyaCak Imin bakal terbang ke Jombang, Jawa Timur, memulai kampanyenya.
Baca SelengkapnyaMuhaimin menyebut saat ini posisi elektabilitasnya telah melonjak signifikan.
Baca SelengkapnyaAda lima nama yang masuk dalam radar PDIP sebagai Cawapres Ganjar Pranowo, salah satunya yakni Cak Imin.
Baca SelengkapnyaCak Imin menceritakan kembali tentang perjodohan antara dirinya dengan Anies Baswedan.
Baca SelengkapnyaCak Imin meminta rakyat yang menilai atas sikap Jokowi di Pilpres
Baca SelengkapnyaCak Imin menyapa pendukung sebelum pengundian nomor urut Capres-Cawapres.
Baca SelengkapnyaCak Imin mengaku didorong Jusuf Kalla duet dengan Anies saat berkumpul di Masjid Istiqlal 2022 lalu.
Baca SelengkapnyaCak Imin yakin AMIN akan mendapatkan kemenangan mutlak di Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaUntuk target kemenangan di Pulau Dewata pihaknya optimis bisa meraih suara yang signifikan di Pilpres.
Baca SelengkapnyaCak Imin mengatakan hasil survei elektabilitas internalnya memperlihatkan ada kenaikan yang signifikan.
Baca SelengkapnyaKehadiran Jokowi diyakini menjadi magnet tersendiri dan nantinya bisa mendongkrak suara palson nomor urut dua itu.
Baca Selengkapnya