Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ahmad Yahya Tuding AHY tidak Mau Ada Orang Beda Pendapat

Ahmad Yahya Tuding AHY tidak Mau Ada Orang Beda Pendapat

Merdeka.com - Mantan politikus Partai Demokrat, Ahmad Yahya menanggapi pemecatannya dari partai. Menurutnya, Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) hanya senang mendengar pujian. AHY dinilai tidak mau mendengar perbedaan pendapat.

"AHY menjadi Ketum PD hanya senang dengan orang-orang yang memuji muji saja, tidak mau ada orang yang beda pendapat dengan dia," kata Ahmad kepada wartawan, Minggu (28/2).

Menurutnya, jika AHY pakai hati nurani tidak akan melakukan pemecatan secara membabi buta. Ahmad mengatakan, AHY memecat kadernya karena usulan staf saja dan pernyataan orang DPC yang diduga direkayasa.

Orang lain juga bertanya?

"Saya katakan membabi buta karena hanya berdasar usulan dari stafnya saja dan dua DPC yang diduga direkayasa suruh ngomong di media meminta saya dipecat karena mendukung KLB," kata Ahmad.

Lebih lanjut, pemecatan itu dinilai tidak sesuai prosedur dalam AD/ART dan Peraturan Penegakan Disiplin oleh Dewan Kehormatan yang ditandatangani SBY tahun 2019. Ketika itu Ahmad Yahya merupakan Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat.

Menyuarakan KLB, kata Ahmad, diatur dalam AD/ART partai. Siapapun boleh melakukan sebagai tanda tidak puas kepada kepemimpinan yang ada.

KLB, bagi Ahmad, merupakan jihad politik untuk mengembalikan Demokrat ke khittahnya. Partai harus dikelola secara profesional, transparan dan fair.

"Jadi mendukung KLB bukan perbuatan buruk, berjuang bersama untuk mendukung KLB juga bukan permufakatan jahat dan bukan pelanggaran, serta bukan kejahatan karena KLB adalah konstitusional," pungkasnya.

Sebelumnya, Demokrat memecat tujuh kadernya yang terlibat dalam gerakan kudeta untuk mendongkel kepemimpinan AHY. Pemecatan dilakukan oleh Dewan Kehormatan Partai.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Demokrat Andi Arief lewat akun twitter pribadinya @Andiarief_ pada Jumat (26/2).

"Demi harapan ratusan ribu kader dan jutaan simpatisan dan pemilih, kami mendukung sepenuhnya langkah pemecatan terhadap 7 kader yang dilakukan oleh dewan kehormatan partai. Gelombang pertama 7 orang," cuit Andi, Jumat (26/2).

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: AHY Sakit Hati Ungkapan Kata Maaf Hanya Jadi Obat Murah Atas Pengingkaran
VIDEO: AHY Sakit Hati Ungkapan Kata Maaf Hanya Jadi Obat Murah Atas Pengingkaran

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono memaafkan pihak melalukan tindakan jahat pada dirinya dan Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Respons AHY Dikabarkan Ditawari Jokowi Gantikan Mahfud MD
VIDEO: Respons AHY Dikabarkan Ditawari Jokowi Gantikan Mahfud MD

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membantah dirinya ditawari mengisi kursi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan

Baca Selengkapnya
AHY Sindir Anies: Kata Maaf Dijadikan Obat Murah Untuk Pengingkaran
AHY Sindir Anies: Kata Maaf Dijadikan Obat Murah Untuk Pengingkaran

"Kata maaf dijadikan obat yang murah untuk pengingkaran atas sebuah komitmen," kata AHY.

Baca Selengkapnya
AHY Bantah Ditawari Jokowi Jadi Menko Polhukam
AHY Bantah Ditawari Jokowi Jadi Menko Polhukam

Setiap tugas yang diberikan oleh negara harus dijaga dan dijalankan dengan sebaik-baiknya.

Baca Selengkapnya
AHY Ungkap Kader Demokrat Marah Bukan Karena Ketumnya Tak jadi Cawapres, Penyebabnya Karena Ini
AHY Ungkap Kader Demokrat Marah Bukan Karena Ketumnya Tak jadi Cawapres, Penyebabnya Karena Ini

AHY mengaku ikhlas dan siap untuk menyongsong peluang masa depan yang lebih baik lagi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Celetuk AHY Sindir Partai Sebelah Belum Usung Cagub Karena Tak Jadi Kader
VIDEO: Celetuk AHY Sindir Partai Sebelah Belum Usung Cagub Karena Tak Jadi Kader "Siapa Sih Itu?"

Menurut AHY, semua partai politik punya kebijakannya masing-masing

Baca Selengkapnya
VIDEO: Dikhianati Anies, AHY Siap Maafkan Tapi Tidak Melupakan
VIDEO: Dikhianati Anies, AHY Siap Maafkan Tapi Tidak Melupakan

Meski begitu, AHY menegaskan tidak akan melupakan kejadian menyakitkan ini.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Panas AHY Demokrat Vs Koalisi Perubahan Soal Hancur Lebur, Dibalas Menohok PKB & NasDem
VIDEO: Panas AHY Demokrat Vs Koalisi Perubahan Soal Hancur Lebur, Dibalas Menohok PKB & NasDem

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membuat pernyataan menohok

Baca Selengkapnya
MA Tolak PK Moeldoko, AHY Apresiasi dan Terima Kasih ke Mahfud dan Yasonna
MA Tolak PK Moeldoko, AHY Apresiasi dan Terima Kasih ke Mahfud dan Yasonna

Kubu Moeldoko menerima Peninjauan Kembali (PK) terkait kepengurusan Partai Demokrat ditolak Mahkamah Agung.

Baca Selengkapnya
Puan Maharani Kembali Dekati AHY, Ini Respons Presiden PKS
Puan Maharani Kembali Dekati AHY, Ini Respons Presiden PKS

Presiden PKS bicara peluang Demokrat pindah usai Puan dekati AHY

Baca Selengkapnya
AHY Sarankan Parpol Lebih Baik Rekonsiliasi daripada Gulirkan Hak Angket
AHY Sarankan Parpol Lebih Baik Rekonsiliasi daripada Gulirkan Hak Angket

Menurut AHY, pertempuran politik menyisakan orang kecewa dan marah

Baca Selengkapnya
VIDEO:  NGAMUK! Demokrat Marah-Marah ke Luhut Usai Sebut AHY Kampungan
VIDEO: NGAMUK! Demokrat Marah-Marah ke Luhut Usai Sebut AHY Kampungan

Partai Demokrat sedang dibuat meradang akibat ulah Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan.

Baca Selengkapnya