Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Airlangga akui sudah minta izin Jokowi nyalon Ketum Golkar

Airlangga akui sudah minta izin Jokowi nyalon Ketum Golkar airlangga hartarto. ©blogspot.com

Merdeka.com - Koordinator Bidang Perekonomian DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, menjadi salah satu nama yang santer bakal mencalonkan diri sebagai Ketua Umum Partai Golkar jika Munaslub digelar. Golkar berencana menggelar Munaslub untuk memilih ketum baru setelah sidang praperadilan Setya Novanto jilid II diketuk dan dinyatakan bersalah.

Banyaknya suara kader yang menginginkan Airlangga sebagai ketum Golkar disambut baik oleh Menteri Perindustrian itu. Dukungan tersebut membuatnya yakin bertarung memperebutkan posisi Ketum.

"Ya kalau itu saya berterimakasih, kepada teman-teman di Kadin. Yang mensupport moral untuk saya. Insya Allah saya ikut dalam kontestasi dan menjadi ketum di Golkar," katanya seusai mengikuti acara FGD Kadin di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (27/11).

Airlangga mengaku cukup optimis dengan pilihannya mencalonkan diri sebagai ketum Golkar. Sebagai bentuk keseriusan, dia juga telah meminta izin kepada Presiden Joko Widodo.

"Saya minta izin dibolehkan untuk ikut, karena saya kan sekarang pembantu beliau. Jadi saya minta izin. Harus lebih baik," jelasnya.

Dia belum mau bicara banyak soal target yang harus dicapai Golkar andai kata dirinya terpilih menjadi ketum pada Munaslub nanti. Termasuk soal elektabilitas Golkar yang kian terpuruk. Namun, kata Airlangga, ragam hal yang dialami Golkar beberapa waktu terakhir hendaknya membuat partai berlambang pohon beringin itu lebih berintrospeksi diri.

"Nah, pemilu masih 2019. Tentu itu untuk introspeksi saja karena kita tahu penyebabnya apa dan mudah mudahan kalau ini kita perbaiki bisa kembali pada posisi semula," harap Airlangga.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Risan P Roeslani juga sempat menyinggung niatan Airlangga mencalonkan diri sebagai ketum Golkar. Tepat yang seperti disampaikan Airlangga sebelumnya, rekannya di Kadin kompak memberikan dukungan.

"Selamat datang dan terima kasih kami ucapkan kepada Menteri Perindustrian yang Insya Allah mari kita doakan bersama segera menjadi ketum Golkar. Itu harapan Kadin juga," kata Risan di awal sambutannya disambut tepuk tangan meriah tamu yang hadir.

"Soalnya kenapa, kita selalu melihat Pak Airlangga selalu berkomitmen mendahulukan kepentingan masyarakat. Selalu hadir dalam acara kadin. Jadi harus kita dukung," sambung Risan memuji.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Diskusi Ricuh, Generasi Muda Golkar Singgung Upaya Penyelamatan Partai
Diskusi Ricuh, Generasi Muda Golkar Singgung Upaya Penyelamatan Partai

Jelang diskusi GMPG yang digelar di Restoran Pulau Dua Senayan, Jakarta Pusat, diwarnai kericuhan oleh belasan orang yang mengaku dari AMPG.

Baca Selengkapnya
Didorong Ambil Alih Kursi Ketum Golkar, Luhut: Lihat Sajalah
Didorong Ambil Alih Kursi Ketum Golkar, Luhut: Lihat Sajalah

Kepemimpinan Airlangga diguncang melalui desakan Munaslub. Luhut didukung untuk maju di pemilihan Ketum.

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Isu Munaslub Golkar: Itu Urusan Internal, Tak Ada Hubungan dengan Kita
Jokowi soal Isu Munaslub Golkar: Itu Urusan Internal, Tak Ada Hubungan dengan Kita

Jokowi membantah ikut cawe-cawe soal isu Munaslub Golkar.

Baca Selengkapnya
Airlangga: Tidak Ada Munaslub, Kalau Minat jadi Ketum Golkar di 2024
Airlangga: Tidak Ada Munaslub, Kalau Minat jadi Ketum Golkar di 2024

Airlangga menyatakan, Golkar masih solid sesuai keputusan rapat kerja nasional.

Baca Selengkapnya
Senior Golkar Serukan Paket Lengkap: Jokowi Ketum, Bahlil Sekjen
Senior Golkar Serukan Paket Lengkap: Jokowi Ketum, Bahlil Sekjen

Senior Golkar Musfihin Dahlan mengusulkan Jokowi menjadi Ketua Umum Golkar bersama Bahlil Lahadalia sebagai Sekjen.

Baca Selengkapnya
Golkar: Hasil Munas Airlangga Tidak Harus Capres Cawapres, Hanya Menentukan
Golkar: Hasil Munas Airlangga Tidak Harus Capres Cawapres, Hanya Menentukan

Partai Golkar solid dan tengah fokus merebut kemenangan baik pilpres maupun pileg dan pilkada di 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
FOTO: Rapimnas Golkar Dibuka di Tengah Isu Jokowi Diusulkan jadi Ketua Umum
FOTO: Rapimnas Golkar Dibuka di Tengah Isu Jokowi Diusulkan jadi Ketua Umum

Sebelumnya, beredar surat sejumlah politisi senior Golkar yang meminta Jokowi menggantikan Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Dewan Pakar Golkar Ungkap Munaslub Bisa jadi Jalan Calonkan Ridwan Kamil sebagai Cawapres
Dewan Pakar Golkar Ungkap Munaslub Bisa jadi Jalan Calonkan Ridwan Kamil sebagai Cawapres

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berpotensi menggantikan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sebagai cawapres 2024.

Baca Selengkapnya
MKGR Dukung Airlangga Kembali Jadi Ketum Golkar
MKGR Dukung Airlangga Kembali Jadi Ketum Golkar

MKGR akan bertemu langsung dengan Airlangga untuk menyampaikan aspirasi itu

Baca Selengkapnya
Keras!, Ada Ancaman Pemecatan Bagi Kader Golkar Suarakan Munaslub
Keras!, Ada Ancaman Pemecatan Bagi Kader Golkar Suarakan Munaslub

Waketum Golkar curiga ada penumpang gelap dengan kemunculan gagasan Munaslub melalui orang yang mengaku anggota Dewan Pakar Golkar.

Baca Selengkapnya
Bertemu Senior Golkar, Airlangga Bahas Target 20 Persen Kursi DPR RI
Bertemu Senior Golkar, Airlangga Bahas Target 20 Persen Kursi DPR RI

Airlangga mengaku mendapat pesan dan saran dari para senior partai berlambang pohon beringin.

Baca Selengkapnya
Isu Gibran Jadi Ketum Golkar, MKGR Ingatkan Syarat Jadi Kader Minimal 5 Tahun
Isu Gibran Jadi Ketum Golkar, MKGR Ingatkan Syarat Jadi Kader Minimal 5 Tahun

MKGR menegaskan, bahwa di Partai Golkar terdapat aturan main yang harus dipatuhi oleh seluruh kader termasuk Gibran yakni aturan dasar aturan rumah tangga.

Baca Selengkapnya