Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Airlangga Dinilai Berhasil Pimpin Golkar usai Raih Urutan 2 Besar Pemilu

Airlangga Dinilai Berhasil Pimpin Golkar usai Raih Urutan 2 Besar Pemilu Ketum Golkar Airlangga. ©Liputan6.com/Putu Merta Surya Putra

Merdeka.com - Politisi senior Partai Golkar Ginandjar Kartasasmita menilai Airlangga Hartanto berhasil memimpin partai berlambang beringin tersebut. Menurut dia, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) di bawah pimpinan Airlangga mampu menjagar perolehan suara di Pemilu 2019.

"Memang dari penghitungan sementara kursi Golkar di DPR turun sedikit dibanding tahun 2014, tapi jika dilihat presentase jumlah pemilih tidak terlalu jauh dari tahun 2014," kata Ginandjar di Jakarta, Sabtu (18/5).

Dia melihat Airlangga bersama kepengurusannya berhasil mempertahankan Golkar di posisi papan atas dan kedua terbesar di Pemilu 2019. Itu adalah prestasi ditengah berbagai badai yang dialami Golkar dalam lima tahun terakhir.

"Kalau kita lihat kembali hampir semua survei oleh lembaga-lembaga survei yang ternama dan kredibel menyatakan bahwa suara untuk Golkar akan turun besar sampai satu digit, bahkan ada yang menyebut sampai dikisaran 6-9%. Dan hampir semua survei memprediksi Golkar akan menempati urutan ketiga bahkan ada yang menyatakan bisa turun ke urutan lebih bawah lagi. Banyak pengamat menyatakan Golkar tidak akan ada di papan atas lagi tetapi akan menjadi partai menengah.

Dia mengatakan, capaian Pemilu 2019 bagi Golkar menunjukkan prestasi yang patut dihargai. Apalagi DPP Golkar hanya punya waktu 15 bulan untuk persiapan menghadapi pemilu.

"Betul sekali, seperti saya katakan di atas kondisi Golkar yang diwarisinya ada pada titik nadir. Hasil Pileg Golkar saya nilai sebagai prestasi yang patut diapresiasi. Menurut saya Airlangga adalah kader yang tepat untuk memimpin Golkar ke depan, mengonsolidasikan dan melanjutkan perjuangan yang telah dilakukan untuk menyelamatkan partai," tukasnya.

Diketahui, Posisi urutan partai politik dalam Sistem Informasi Penghitungan Suara Komisi Pemilihan Umum (Situng KPU RI) yang diunggah hingga Jumat pukul 11.00 WIB, masih stabil.

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI) menempati posisi teratas dengan raihan 20,18 persen suara, disusul Partai Golkar 13 persen dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) 11,64 persen. Kemudian diikuti oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 9,61 persen, Partai Nasional Demokrat (Nasdem) 9,53 persen, Partai Demokrat 7,75 persen.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 7,29 persen, Partai Amanat Nasional (PAN) 6,93 persen, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 4,24 persen. Sementara tujuh partai lainnya untuk sementara berada di bawah syarat ambang batas.

Ketujuh partai tersebut adalah Partai Perindo 2,67 persen, Partai Berkarya 2,16 persen, PSI 1,7 persen, Partai Hanura 1,69 persen, PBB 0,79 persen, Partai Garuda 0,54 persen dan PKPI 0,28 persen.

Sementara itu, data yang ditampilkan di Situng bukan merupakan hasil resmi penghitungan perolehan suara. Penetapan hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara dilakukan secara berjenjang sesuai tingkatannya dalam rapat pleno terbuka.

Data yang ditampilkan pada Situng KPU adalah data yang disalin apa adanya/sesuai dengan angka yang tertulis pada Salinan Formulir C1 yang diterima KPU Kabupaten/Kota dari KPPS.

Apabila terdapat kekeliruan pengisian data pada Formulir C1, dapat dilakukan perbaikan pada rapat pleno terbuka rekapitulasi di tingkat kecamatan.

Apabila terdapat perbedaan data antara entri di Situng dan Salinan Formulir C1, akan dilakukan koreksi sesuai data yang tertulis di Salinan Formulir C1.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Suara Partai Meroket, Airlangga Hartarto Dinilai Sukses Kembalikan Kejayaan Golkar
Suara Partai Meroket, Airlangga Hartarto Dinilai Sukses Kembalikan Kejayaan Golkar

Selisih Golkar dan juara bertahan PDIP hanya tipis

Baca Selengkapnya
Dukungan ke Airlangga untuk Aklamasi Kembali Pimpin Golkar Dinilai Wajar
Dukungan ke Airlangga untuk Aklamasi Kembali Pimpin Golkar Dinilai Wajar

Airlangga dinilai berhasil dengan membawa Golkar berada di urutan kedua pada Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Bamsoet: Gelombang Cobaan Datang Silih Berganti Timpa Golkar, tapi Kita Tidak Hancur dan Terkoyak
Bamsoet: Gelombang Cobaan Datang Silih Berganti Timpa Golkar, tapi Kita Tidak Hancur dan Terkoyak

Menurut Bamsoet, tantangan dan cobaan itulah yang membuat Golkar semakin menyatu dan saling menguatkan.

Baca Selengkapnya
Golkar Bakal Beri Penghargaan Tertinggi untuk Airlangga Hartarto
Golkar Bakal Beri Penghargaan Tertinggi untuk Airlangga Hartarto

Selama masa kepemimpinan Airlangga, Partai Golkar melalui banyak suka dan duka, serta menghadapi tantangan berat yang berhasil diatasi.

Baca Selengkapnya
Pemilu 2024, Airlangga Dinilai Jadi Faktor Utama Melejitnya Perolehan Suara Golkar
Pemilu 2024, Airlangga Dinilai Jadi Faktor Utama Melejitnya Perolehan Suara Golkar

Partai Golkar meraih 23.208.654 atau 15,28 persen suara di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Strategi Airlangga Dongkrak Suara Golkar pada Pemilu 2024 Dipuji
Strategi Airlangga Dongkrak Suara Golkar pada Pemilu 2024 Dipuji

Airlangga Hartarto memperbanyak sebaran tokoh berpengaruh di berbagai dapil.

Baca Selengkapnya
Meutya Hafid Ungkap Sederet Faktor yang Membuat Suara Golkar Naik di Pileg 2024
Meutya Hafid Ungkap Sederet Faktor yang Membuat Suara Golkar Naik di Pileg 2024

Politikus Golkar Meutya Hafid menilai ada empat faktor yang membuat suara Partai Golkar naik signifikan di Pileg 2024.

Baca Selengkapnya
Waketum: Golkar akan Selalu Mengenang Prestasi dan Pengabdian Airlangga Hartarto
Waketum: Golkar akan Selalu Mengenang Prestasi dan Pengabdian Airlangga Hartarto

Airlangga sudah menjabat sebagai ketua umum sejak 2017.

Baca Selengkapnya
Airlangga Klaim Golkar Jadi Partai Pertama Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024
Airlangga Klaim Golkar Jadi Partai Pertama Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024

Airlangga Klaim Golkar Jadi Partai Pertama Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024

Baca Selengkapnya
Airlangga Harap Golkar Dapat Jatah Lima Kursi di Kabinet Prabowo-Gibran
Airlangga Harap Golkar Dapat Jatah Lima Kursi di Kabinet Prabowo-Gibran

Airlangga berharap bisa mendapatkan jatah lima kursi di kementerian pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Buka Rapimnas, Agus Gumiwang Puji Prestasi Airlangga saat Pimpin Golkar
Buka Rapimnas, Agus Gumiwang Puji Prestasi Airlangga saat Pimpin Golkar

Selain dedikasi, Agus juga mengapresiasi segala prestasi ditorehkan Airlangga selama memimpin partai berlambang pohon beringin.

Baca Selengkapnya
Airlangga Optimistis Kembalikan Kejayaan Golkar di Jabar
Airlangga Optimistis Kembalikan Kejayaan Golkar di Jabar

Partai Golkar optimistis bisa meraih suara maksimal pada Pemilu 2024 sekaligus berkontribusi pada realisasi kemenangan pasangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya